Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

AirAsia dan AirAsia X Kembali Raih Penghargaan

Kompas.com - 19/06/2013, 15:29 WIB
PARIS, KOMPAS.com - Grup AirAsia berhasil meraih dua gelar di The SkyTrax World Airline Awards 2013, ajang penghargaan paling bergengsi bagi dunia penerbangan global. Pada ajang yang digelar di Paris, 18 Juni 2013, AirAsia meraih kembali gelar The World’s Best Low Cost Airline dan Asia’s Best Low Cost Airline untuk kali kelima berturut-turut.

Siaran pers AirAsia kepada Kompas.com, Rabu (19/6/2013) menyebutkan, AirAsia pertama kali meraih kedua gelar itu itu pada 2009, dan hingga kini berhasil mempertahankan predikat sebagai yang terbaik di seluruh dunia.

Sementara itu, AirAsia X yang merupakan salah satu afiliasi di Grup AirAsia, juga membawa pulang gelar The World’s Low Cost Airline – Premium Class dan The World’s Best Low Cost Airline – Premium Class Seat.

AirAsia X adalah maskapai yang khusus mengoperasikan pesawat berbadan lebar Airbus A330 untuk rute-rute jarak jauh.

Adapun The Skytrax World Airline Awards adalah tolok ukur industri penerbangan global. Penghargaan pada pergelaran ini diberikan berdasarkan survei panjang yang dilakukan selama hampir 10 bulan dan melibatkan lebih dari 200 maskapai penerbangan berskala besar dan kecil di lebih dari 160 negara.

Terdapat banyak variabel penilaian untuk merangkai peringkat standar kualitas operasi sebuah maskapai dalam penghargaan ini. Termasuk di dalamnya menjangkau hampir 40 aspek area produk dan jasa yang ditawarkan oleh sebuah maskapai penerbangan.

Dato’ Kamarudin Meranun, Deputy Group Chief Executive Officer AirAsia Group yang juga mendirikan dan menjadi salah satu direktur AirAsia X beserta Dato’ Aziz Bakar, Presiden AirAsia Berhad hadir di malam penganugerahaan yang berlangsung dalam rangkaian Paris Air Show 2013.

Tan Sri Tony Fernandes, Group Chief Executive Office Grup AirAsia berkomentar, AirAsia memulai bisnis ini kurang lebih 11 tahun yang lalu dengan utang RM 40 juta dan sekarang memiliki market value RM 9 miliar di bursa. "Kami telah menerbangkan 190 juta orang sampai hari ini dan sebentar lagi akan membawa terbang tamu ke-200 juta," kata Tony.

Menurut Tony, merupakan kehormatan mendapatkan penghargaan ini dan jadi yang terbaik di dunia dan Asia untuk kali kelima berturut-turut. "Kami mengucapkan terima kasih kepada penumpang yang telah memilih terbang bersama AirAsia untuk dukungannya selama ini," katanya.

"Kali ini rasanya sedikit berbeda karena kami mendapatkan penghargaan lain sebagai The World’s Best Low Cost Airline in Premium Class dan Premium Class Seat Awards untuk AirAsia X. Ini merupakan hasil dari kerja keras untuk terus berinovasi menghadirkan pengalaman terbang yang makin nyaman dari hari ke hari," sambungnya.

AirAsia didirikan pada Desember 2001 dengan misi sederhana untuk membuat siapapun bisa terbang, melakukan perjalanan dengan pesawat, di kawasan Asia Tenggara.

Saat ini, Group AirAsia memiliki unit operasi di Indonesia, Malaysia, Thailand, Filipina dan Jepang. Secara total, AirAsia mengoperasikan penerbangan yang mengkoneksikan 85 tujuan perjalanan di 21 negara. Sementara AirAsia India, afiliasi terbaru, sedang dipersiapkan untuk diluncurkan melengkapi unit operasi yang terlebih dulu berdiri. (*)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Wahana dan Kolam Renang di Kampoeng Kaliboto Waterboom Karanganyar

Wahana dan Kolam Renang di Kampoeng Kaliboto Waterboom Karanganyar

Jalan Jalan
Gunung Ruang Meletus, AirAsia Batalkan Penerbangan ke Kota Kinabalu

Gunung Ruang Meletus, AirAsia Batalkan Penerbangan ke Kota Kinabalu

Travel Update
Kampoeng Kaliboto Waterboom: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Kampoeng Kaliboto Waterboom: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Aktivitas Wisata di The Nice Garden Serpong

Aktivitas Wisata di The Nice Garden Serpong

Jalan Jalan
Delegasi Dialog Tingkat Tinggi dari China Akan Berwisata ke Pulau Padar Labuan Bajo

Delegasi Dialog Tingkat Tinggi dari China Akan Berwisata ke Pulau Padar Labuan Bajo

Travel Update
The Nice Garden Serpong: Tiket Masuk, Jam Buka, dan Lokasi

The Nice Garden Serpong: Tiket Masuk, Jam Buka, dan Lokasi

Jalan Jalan
Cara ke Sukabumi dari Bandung Naik Kendaraan Umum dan Travel

Cara ke Sukabumi dari Bandung Naik Kendaraan Umum dan Travel

Travel Tips
Pengembangan Bakauheni Harbour City di Lampung, Tempat Wisata Dekat Pelabuhan

Pengembangan Bakauheni Harbour City di Lampung, Tempat Wisata Dekat Pelabuhan

Travel Update
Asita Run 2024 Digelar di Bali Pekan Ini, Terbuka untuk Turis Asing

Asita Run 2024 Digelar di Bali Pekan Ini, Terbuka untuk Turis Asing

Travel Update
13 Telur Komodo Menetas di Pulau Rinca TN Komodo pada Awal 2024

13 Telur Komodo Menetas di Pulau Rinca TN Komodo pada Awal 2024

Travel Update
Tanggapan Kemenparekraf soal Jam Kerja 'Overtime' Sopir Bus Pariwisata

Tanggapan Kemenparekraf soal Jam Kerja "Overtime" Sopir Bus Pariwisata

Travel Update
Tip Jalan-jalan Jenius ke Luar Negeri, Tukar Mata Uang Asing 24/7 Langsung dari Aplikasi

Tip Jalan-jalan Jenius ke Luar Negeri, Tukar Mata Uang Asing 24/7 Langsung dari Aplikasi

BrandzView
Vietnam dan China Siap Bangun Jalur Kereta Cepat Sebelum 2030

Vietnam dan China Siap Bangun Jalur Kereta Cepat Sebelum 2030

Travel Update
Libur Lebaran, Tren Kunjungan Wisatawan di Labuan Bajo Meningkat

Libur Lebaran, Tren Kunjungan Wisatawan di Labuan Bajo Meningkat

Travel Update
ASDP Catat Perbedaan Tren Mudik dan Arus Balik Lebaran 2024 Merak-Bakauheni

ASDP Catat Perbedaan Tren Mudik dan Arus Balik Lebaran 2024 Merak-Bakauheni

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com