Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Merpati Berikan Harga Khusus untuk Guru

Kompas.com - 06/10/2013, 08:56 WIB
JAKARTA, KOMPAS.com - Maskapai penerbangan Merpati Nusantara Airlines atau Merpati kembali menjalin kerja sama dengan Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI). Kerja sama tersebut berupa penggunaan maskapai Merpati untuk keperluan perjalanan para guru anggota PGRI ke semua rute penerbangan.

Pihak Merpati akan memberikan potongan harga tiket sebesar 10 persen dari harga normal, untuk anggota PGRI. Kerja sama ini berlaku sejak 1 November 2013 hingga 31 Oktober 2014.

“Potongan harga tiket sebesar 10 persen juga diberikan kepada anggota keluarga inti para guru yang tergabung dalam PGRI. Yang dimaksud dengan keluarga inti adalah suami atau istri guru beserta dua anaknya. Potongan harga tersebut diberikan untuk semua jalur maupun rute penerbangan Merpati, terkecuali penerbangan perintis,” kata Vice President Corporate Secretary Merpati, Riswanto CP, di sela-sela acara penandatanganan perpanjangan Perjanjian Kerja Sama antara Merpati dengan pengurus pusat PGRI yang dipimpin Ketua Umum PGRI Dr H Sulistyo, di Jakarta, Jumat  (4/10/2013).

Menurut Riswanto, Merpati menaruh rasa hormat yang tinggi kepada profesi guru maupun para guru itu sendiri. Pahlawan tanpa tanda jasa ini telah mencerdaskan dan memiliki andil yang besar dalam membangun kualitas sumberdaya manusia di Indonesia. Termasuk sumber daya manusia yang ada di Merpati. Itu sebabnya, ketika unit yang menangani Corporate Account di Merpati mendapatkan tawaran kerja sama dengan PGRI, pihak Merpati langsung menyambut tawaran tersebut.

“Jika kerja sama atau program promosi dengan pihak lain, potongan harga tiketnya hanya berlaku untuk satu orang. Maka kerja sama kami dengan PGRI, potongan harga berlaku bukan hanya pada anggota PGRI saja, melainkan juga bagi anak-anak dan suami atau istri dari anggota PGRI," ujar Riswanto.

Saat ini PGRI memiliki anggota puluhan ribu orang yang tersebar di berbagai pelosok Tanah Air. Mobilitas guru anggota PGRI relatif tinggi baik antar kota, antar provinsi maupun antar pulau. Kebutuhan sarana transportasi udara yang andal dengan biaya tiket yang terjangkau akan sangat membantu ruang gerak dari mobilitas kerja para guru itu sendiri.

“Kerja sama antara Merpati dengan PGRI adalah kerja sama saling menguntungkan. Merpati ikut memberikan andil bagi peningkatan kualitas guru yang otomatis meningkatkan kualitas sumber daya manusia di Indonesia. Sebaliknya, PGRI juga dapat semakin meningkatkan popularitas Merpati di mata rakyat Indonesia," kata Riswanto.

Untuk dapat menikmati potongan harga sebesar 10 persen, para guru anggota PGRI diharuskan membeli tiket pesawat Merpati di kantor perwakilan Merpati yang tersebar di seluruh kota di Indonesia.

“Sementara pembayarannya dapat dilakukan dengan tunai maupun dengan debit dan kartu kredit khususnya kartu kredit dari bank-bank yang telah menjalin kerja sama dengan Merpati," katanya.

Riswanto menambahkan, selain mendapatkan potongan harga, para guru yang akan melakukan perjalanan dengan Merpati juga dapat melakukan check in melalui city check in di kantor perwakilan Merpati yang tersebar di seluruh kota di Indonesia. (*)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com