Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wow, Kamar Hotel Ini Bertemakan "James Bond"

Kompas.com - 08/03/2014, 13:21 WIB
KOMPAS.com - Anda penggemar James Bond, mata-mata terkenal dari Inggris karangan penulis Ian Fleming? Maka, kamar hotel satu ini harus Anda inapi. Seven Hotel di Paris, Perancis memiliki kamar tipe suite bertemakan James Bond yang mewah.

Tamu yang menginap di kamar ini bisa menonton semua film James Bond di layar lebar yang terpampang di depan tempat tidur. Tempat tidurnya sendiri terkesan mewah karena disinari oleh lampu ungu.

Tak heran, kamar ini begitu terkenal di kalangan penggemar James Bond di seluruh dunia. Namun, tak sedikit pula turis yang menginap di kamar ini karena keunikannya.

Dinding kamar dihiasi gambar perempuan membawa pistol yang kerap muncul di awal film James Bond. Juga gambar James Bond yang hadir di salah satu dinding.

Seven Hotel Kamar bertema James Bond di hotel Seven Hotel ini memiliki tempat tidur yang disinari lampu ungu. Hotel ini berada di Paris, Perancis.
Sementara langit-langit kamar ditutupi oleh cermin. Seakan-akan memberi kesan tamu bisa tetap waspada jika musuh mengintai di dalam kamar.

Kamar juga dilengkapi dengan toilet berwarna emas, televisi layar lebar 62 inch, pojok lounge untuk bersantai, dan kamar mandi bergaya Turki. Ada pula aneka pajangan seperti lampu berwarna emas dan berbentuk pistol.

Tertarik untuk menginap di kamar bertemakan James Bond ini? Tarif kamar per malam sekitar Rp 7 juta (370 poundsterling). Kamar lainnya di hotel ini penuh tema pula. Seperti kamar bertemakan "Alice in Wonderland" dan "Marie Antoinette".

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber dailymail
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Panduan Lengkap ke Desa Wisata Koto Kaciak, Simak Sebelum Datang

Panduan Lengkap ke Desa Wisata Koto Kaciak, Simak Sebelum Datang

Travel Tips
Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Travel Update
Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

Travel Update
4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

Travel Tips
Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Jalan Jalan
4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

Travel Tips
Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Travel Update
Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Jalan Jalan
Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Jalan Jalan
 7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

Jalan Jalan
5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

Travel Tips
Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Jalan Jalan
Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Travel Update
Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Travel Update
Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com