Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Borobudur Manjakan Wisatawan Selama Libur Lebaran

Kompas.com - 25/07/2014, 10:53 WIB
Kontributor Magelang, Ika Fitriana

Penulis

MAGELANG, KOMPAS.com – Wisatawan yang datang ke Candi Borobudur, Kabupaten Magelang, bakal dimanjakan dengan suasana baru selama musim liburan Lebaran tahun ini. Betapa tidak, memasuki bangunan gedung di pintu utama, wisatawan akan disuguhi pertunjukan musik keroncong khas Jawa oleh kelompok kesenian lokal.

“Pertunjukan ini sengaja kami berikan untuk mengusir kejenuhan wisatawan terutama saat mengantre pembelian tiket masuk,” ujar Retno Hardiasiwi, Direktur Operasional PT TWC Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko, Kamis (24/7/2014).

Menurut Retno, sajian musik keroncong itu merupakan salah satu dari sekian persiapan untuk memberikan pelayanan bagi wisatawan pada musim libur lebaran tahun ini. Selain itu, akan ada berbagai atraksi tambahan yang menghibur dan edukatif. Sebut saja wahana yang bertajuk edukasi permainan puzzle bangunan Candi Borobudur, pertunjukkan tarian tradisional rakyat Borobudur, belajar membatik, praktik membuat gerabah hingga menyaksikan pertunjukan wayang kulit dan sebagainya.

“Kami menggandeng masyarakat sekitar dengan tujuan untuk mempromosikan potensi desa di kawasan Borobudur,” kata Retno.

Retno menyebutkan bahwa masa ramai pengunjung ke Candi Borobudur pada Lebaran tahun ini terhitung mulai tanggal 26 Juli – 10 Agustus 2014. Selama kurun waktu tersebut, pihaknya memprediksi angka kunjungan mencapai sekitar 316.538 orang. Sedangkan puncak kunjungan diperkirakan akan terjadi tiga hari menjelang Lebaran dengan jumlah kunjungan mencapai 52.228 orang. “Kami perkirakan angka kunjungan naik 7 persen dari tahun lalu,” ucap Retno.

Selama 16 hari tersebut, menurut Retno, pihaknya memperkirakan para pemudik yang datang dari wilayah barat seperti Jawa Barat, Jakarta dan Lampung akan mampir berwisata ke Candi Buddha terbesar di dunia itu. Sebab, kebanyakan mereka mudik ke Solo, Yogyakarta dan Magelang yang notabene dekat dengan Candi Borobudur.

Sementara itu, Waka Operasional I Unit Borobudur Taman Wisata Candi Borobudur, Aryono Hendro Malyanto menjelaskan, harga tiket masuk Candi Borobudur tidak ada perubahan. Harga tiket masuk untuk wisatawan domestik umum Rp 30.000 dan wisatawan domestik anak Rp 12.500. Sementara harga tiket untuk wisatawan mancanegara dewasa 20 dollar AS dan wisatawan mancanegara anak atau pelajar 10 dollar AS.

“Selama masa ramai libur Lebaran, kami membuat kebijakan baru dengan memperpanjang waktu operasional pelayanan tiket Candi Borobudur yakni dari pukul 06.00 hingga 17.00 menjadi 06.00 hingga 17.15,” tambah Aryono.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com