Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Yuk Kunjungi Korea-Indonesia Festival 2014

Kompas.com - 03/10/2014, 16:08 WIB
Michael

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif bekerja sama dengan Kedutaan Besar Korea untuk Indonesia menyelenggarakan Korea-Indonesia Festival 2014. Festival ini merupakan festival gabungan resmi pertama yang diadakan antara Korea dan Indonesia. Sebelumnya terdapat festival budaya, kuliner dan musik Korea tapi semuanya diadakan secara terpisah-pisah. Kali ini, semua aspek digabungkan di dalam satu festival.

Acara ini diadakan mulai 3 Oktober sampai 31 Oktober dengan mengambil tempat di Lotte Shopping Avenue, Kuningan sebagai pusat festivalnya. Namun, beberapa acara dari festival ini juga berlangsung di tempat lain seperti pertunjukan nonverbal “The Painter: Hero” yang diadakan di Balai Kartini dan Korea-Indonesia Film Festival yang diputar di beberapa kota seperti Jakarta, Tangerang, Bekasi, Bandung dan Batam.

Dokumentasi Cooking Oppa dalam satu porsi Gochu Chickin di Cooking Oppa terdapat potongan ayam goreng tepung tanpa tulang dengan kentang goreng dengan saus yang bisa dipilih sesuai selera. Gochu berarti sausnya memiliki cita rasa pedas
Berbagai acara telah dipersiapkan pihak panitia seperti K-Food dan K-Travel Festival (3–5 Oktober) di mana ada demo memasak, pencicipan makanan Korea dan anda bisa langsung melihat pembuatan Kimchi.

Selain itu ada Korea Indonesia Media Art yang memeringati hari Hangeul dalam bentuk pameran. Festival Kesenian Korea yang menampilkan pertunjukan “Korean Folk Song” yang dapat dinikmati masyarakat. Kemudian pada 23 Oktober akan dilangsungkan Korea Indonesia Film Festival yang memutarkan 11 film Korea dan 8 film Indonesia sebagai bentuk pertukaran budaya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com