Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tari Poco-poco Memikat Turis Jepang di Polewali Mandar

Kompas.com - 26/10/2014, 18:24 WIB
Kontributor Polewali, Junaedi

Penulis

POLEWALI MANDAR, KOMPAS.com - Beragam cara wisatawan mancanegara (wisman) menikmati liburan musim panas tahun ini. Puluhan turis asal Jepang misalnya menikmati liburan mereka di Polewali Mandar, Sulawesi Barat dengan cara menggelar tari poco-poco di halaman sebuah hotel ternama di Polewali Mandar.

Meski tidak mengerti lirik lagu berbahasa Manado yang mengiringi tarian tersebut, namun turis asal Negeri Sakura ini tampak menikmati gerakan tari poco-poco yang dinilai gerakannya menyehatkan tubuh.

Puluhan turis Jepang tersebut tampak larut menikmati tarian poco-poco yang dipandu instruktur lokal, hingga Minggu (26/10/2014) dinihari. Meski gerah dan berpeluh keringat, mereka  menikmati tari poco-poco tersebut.

Keiichi Yoshino, salah seorang turis Jepang memberi apresiasi positif terhadap tradisi dan karya kebudayaan Indonesia seperti tari poco-poco yang populer tidak hanya di Indonesia tapi juga hingga mancanegara. “Saya bersimpati dengan beragam kebudayaan khas Indonesia dan ini adalah bagian dari kecintaan saya kepada budaya Indonesia,” ujar Keiichi Yoshino.

Gerakan dasar tari poco-poco relatif cukup mudah diikuti. Gerakan tari poco-poco adalah dua langkah kecil ke kanan, kembali ke tempat, lalu mundur satu atau dua langkah ke belakang, kemudian maju ke depan sambil berputar. Begitu seterusnya, gerakan tersebut diulang-ulang. Prinsipnya adalah memutar tubuh ke seluruh penjuru mata angin lalu kembali ke tempat semula.

Belakangan tarian poco-poco ternyata juga mulai populer ke berbagai negara seperti Swedia, Belanda, Jerman bahkan Jepang. Terbukti turis asal Jepang di Polewali Mandar ini misalnya termasuk terpikat dengan tari poco-poco. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com