Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hotel Butik Ini Akan Hadir di Yogyakarta

Kompas.com - 09/12/2014, 16:10 WIB
Kontributor Travel, Sri Noviyanti

Penulis

YOGYAKARTA, KOMPAS.com – Melihat besarnya potensi wisata di Yogyakarta, menjadikan Kota Gudeg ini mulai hadir dengan wajah baru. Di sana banyak hotel mulai dibangun untuk mengakomodir kebutuhan akomodasi dan meeting. Mereka dengan kebutuhan bisnis ataupun leisure kemudian diuntungkan dengan hadirnya penginapan ataupun hotel berbintang yang mulai mudah ditemui. Bahkan dalam waktu kurang dari 2 tahun, Yogyakarta akan memiliki hotel butik terbaru, Lafayette Boutique Hotel yang berada di bawah naungan Azana Hotel Management.

“Lafayette Boutique Hotel akan memberi warna baru di Yogyakarta karena secara arsitektur dan interior bangunan bernuansa French style. Gaya klasik Eropa yang sarat akan kemegahan dan luxury akan mengisi tiap sisi,” ungkap pemilik Lafayette, Edi Nugroho saat acara Ground Breaking Lafayette Boutique Hotel di Yogyakarta, Jumat (5/12/2014).

Menurut Edi, hotel butik ini akan menyasar wisatawan untuk kelas menengah ke atas dengan menyediakan layanan VIP dan VVIP secara eksklusif. Tapi walaupun begitu, Edi menjamin bahwa harga yang ditawarkan kelak akan lebih rendah dibanding hotel sekelasnya sebagai pertimbangan calon customer.

“Kisaran harga kamar adalah Rp 2.100.000 sampai Rp 2.500.000 untuk suite room dan 2 kali lipatnya untuk kamar penthouse. Dapat dibandingkan dengan hotel sekelasnya,” tambahnya.

Saat ini rencananya, Lafayette berdiri dalam bangunan 8 lantai. Terdiri dari 68 kamar, yaitu 62 suite room dan 6 penthouse. Beberapa fasilitas yang ditawarkan diantaranya, meeting room, fitness centre, coffee lounge, restaurant & swimming pool. Berlokasi strategis, berada di Ring Road Utara barat perempatan Gejayan, dekat dengan pusat kota dan juga wilayah universitas. 

"Dengan konsep dan fasilitas yang ditawarkan, kami harap ada pengalaman baru saat mengunjungi Yogyakarta," tutup Edi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Travel Update
Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Travel Update
Usung Konsep Eco Friendly, Hotel Qubika Bakal Beroperasi Jelang HUT Kemerdekaan RI di IKN

Usung Konsep Eco Friendly, Hotel Qubika Bakal Beroperasi Jelang HUT Kemerdekaan RI di IKN

Hotel Story
Ada Women Half Marathon 2024 di TMII Pekan Ini, Pesertanya dari 14 Negara

Ada Women Half Marathon 2024 di TMII Pekan Ini, Pesertanya dari 14 Negara

Travel Update
5 Tempat Wisata di Tangerang yang Bersejarah, Ada Pintu Air dan Makam

5 Tempat Wisata di Tangerang yang Bersejarah, Ada Pintu Air dan Makam

Jalan Jalan
Dampak Rupiah Melemah pada Pariwisata Indonesia, Tiket Pesawat Mahal

Dampak Rupiah Melemah pada Pariwisata Indonesia, Tiket Pesawat Mahal

Travel Update
4 Tempat Wisata di Rumpin Bogor Jawa Barat, Ada Curug dan Taman

4 Tempat Wisata di Rumpin Bogor Jawa Barat, Ada Curug dan Taman

Jalan Jalan
Rusa Jadi Ancaman di Beberapa Negara Bagian AS, Tewaskan Ratusan Orang

Rusa Jadi Ancaman di Beberapa Negara Bagian AS, Tewaskan Ratusan Orang

Travel Update
5 Rekomendasi Playground Indoor di Surabaya untuk Isi Liburan Anak

5 Rekomendasi Playground Indoor di Surabaya untuk Isi Liburan Anak

Jalan Jalan
Pilot dan Pramugari Ternyata Tidur pada Penerbangan Jarak Jauh

Pilot dan Pramugari Ternyata Tidur pada Penerbangan Jarak Jauh

Travel Update
Desa Wisata Tabek Patah: Sejarah dan Daya Tarik

Desa Wisata Tabek Patah: Sejarah dan Daya Tarik

Jalan Jalan
Komodo Travel Mart Digelar Juni 2024, Ajang Promosi NTT ke Kancah Dunia

Komodo Travel Mart Digelar Juni 2024, Ajang Promosi NTT ke Kancah Dunia

Travel Update
Tips Pilih Makanan yang Cocok untuk Penerbangan Panjang

Tips Pilih Makanan yang Cocok untuk Penerbangan Panjang

Travel Tips
Harapan Pariwisata Hijau Indonesia pada Hari Bumi 2024 dan Realisasinya

Harapan Pariwisata Hijau Indonesia pada Hari Bumi 2024 dan Realisasinya

Travel Update
5 Tips Menulis Tanda Pengenal Koper yang Aman dan Tepat

5 Tips Menulis Tanda Pengenal Koper yang Aman dan Tepat

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com