Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengagumi Alam dan Budaya Flores di Manggarai Timur

Kompas.com - 30/10/2015, 10:07 WIB
Kontributor Manggarai, Markus Makur

Penulis

KOTA Waelengga merupakan pusat pemerintahan Kecamatan Kota Komba, Kabupaten Manggarai Timur, Flores, Nusa Tenggara Timur (NTT).

Kota ini berada di ujung timur dari Kabupaten Manggarai Timur yang berbatasan langsung dengan Kabupaten Ngada.

Selain itu, kota ini sebagai pusat perabadan sosial yang majemuk dari berbagai suku dan etnis di Nusantara.

Kota ini bisa disebut kota pluralisme. Pluralisme dari berbagai ciri khas budaya, kerajinan tangan, etnis, atraksi budaya, seni tari dan berbagai suku.

Bahkan motto Kompas.com: "Rayakan Perbedaan" sangat nampak dan hidup di Kota Waelengga. Kemajemukan dari sisi keanekaragaman hayati, alam dan budaya menjadi sebuah kekuatan persaudaraan di Kota Waelengga.

Kota ini berada di jalur lintas Transflores yang setiap saat dilalui kendaraan dari arah barat maupun sebaliknya.

Di sekeliling kota ini banyak obyek wisata yang sangat mudah dikunjungi oleh wisatawan mancanegara (wisman) dan domestik.

Selama ini, obyek wisata pantai selalu dikunjungi oleh wisatawan domestik dari Kabupaten Ngada dan Manggarai Raya.

KOMPAS.COM/MARKUS MAKUR Topi khas Suku Rongga di Kabupaten Manggarai Timur, Flores, Nusa Tenggara Timur.
Mereka menghabiskan waktu liburan pada hari Minggu dan hari libur nasional untuk melepas lelah di pesisir pantai Mbolata dan Pantai Pasir Putih Mausui.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com