Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Long Weekend" di Serpong? Ikuti Beragam Acara di AEON Mall BSD City

Kompas.com - 22/03/2016, 21:02 WIB
Wahyu Adityo Prodjo

Penulis

BANTEN, KOMPAS.com – Manajemen AEON Mall BSD City menyelenggarakan berbagai acara untuk menyemarakkan Hari Raya Paskah. Mulai dari suguhan acara untuk anak-anak hingga orang dewasa, bisa diikuti selama periode 16-27 Maret 2016.

Dari informasi yang dihimpun KompasTravel, acara-acara yang bertema “Egg Vaganza” tersebut adalah Tamago’s Family Playground, Puppet Show, Candy Shower, Food Blogging Competition hingga Mid Day Sale.

Untuk acara-acara seperti Tamago’s Family Playground, Puppet Show, dan Candy Shower, pengunjung bisa mengunjungi Main Atrium AEON Mall BSD City. Sementara, untuk Food Blogging Competition diselenggarakan pada tanggal 20 Maret 2016 dan Mid Day Sale pada tanggal 25 Maret 2015 mulai pukul 11.00 – 15.00 WIB.

Marketing & Strategic Manager PT. AMSL Indonesia Wenni Wang selaku pihak manajemen mengatakan, acara-acara tersebut diselenggarakan dalam rangka merayakan Hari Raya Paskah.

“Dengan acara-acara tersebut kita ingin berbagi kebahagiaan suasana Paskah dengan pengunjung AEON Mall BSD City. Dengan itu harapan kita, pengunjung kita bisa senang dan betah," kata Wenni kepada KompasTravel usai Selebrasi Egg Vaganza & Jumpa Pers JWPC AEON Mall BSD City di Banten, Jumat (18/3/2016).

Dalam Mid Sale Day, pengunjung mal bisa menemukan aneka diskon di tenant-tenant yang berpartisipasi. Wenni menyebutkan lebih dari 170 dari total 250 tenant di mal ini turut berpartisipasi dalam acara Mid Sale Day.

Wahyu Adityo Prodjo / KOMPAS.com Karakter Tamago's Family di Main Atrium AEON Mall BSD City, Banten, Jumat (18/3/2016).
“Tenant yang berpartisipasi akan diberikan tanda stiker yang ditempelkan dan bertuliskan "Mid Day Sale Participant. Di hari biasa mungkin tenant kasih diskon 5 persen, pas Mid Sale Day bisa saja nanti ada yang kasih diskon 80 persen,” ucapnya.

Sementara untuk acara, Candy Shower nantinya akan dilakukan dua kali dalam sehari pada tanggal 17, 18, 22, 23, dan 24 Maret di jam 14.00 – 14.30 WIB dan 17.00 – 17.30 WIB. Untuk tanggal 19, 20, 25, 26, dan 27 Maret di jam 11.00 – 11.30 WIB, 14.00 – 14.30 WIB, 16.00 – 16.30 WIB, dan 19.00 – 19.30 WIB di Tamago’s Family Playground.

Selain di area Tamago’s Family Playground, anak-anak bisa bermain dengan karakter-karakter  telur raksasa dan mencoba permainan Labyrinth dan Catch & Find The Bunny. Adapun untuk bisa bermain dan menikmati Candy Shower, Labyrinth dan Catch & The Find The Bunny, pengunjung harus terlebih dahulu berbelanja Rp 400.000 yang berlaku akumulatif.

Untuk acara Puppet Show, pengunjung bisa menyaksikan pertunjukan boneka jari di panggung utama di area atrium mal secara gratis. Pertunjukan Puppet Show diselenggarakan pada tanggal 19, 20, 25, 26, dan 27 Maret 2016 pada pukul 16.00 – 16.30 WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Tempat Wisata di Tangerang yang Bersejarah, Ada Pintu Air dan Makam

5 Tempat Wisata di Tangerang yang Bersejarah, Ada Pintu Air dan Makam

Jalan Jalan
Dampak Rupiah Melemah pada Pariwisata Indonesia, Tiket Pesawat Mahal

Dampak Rupiah Melemah pada Pariwisata Indonesia, Tiket Pesawat Mahal

Travel Update
4 Tempat Wisata di Rumpin Bogor Jawa Barat, Ada Curug dan Taman

4 Tempat Wisata di Rumpin Bogor Jawa Barat, Ada Curug dan Taman

Jalan Jalan
Rusa Jadi Ancaman di Beberapa Negara Bagian AS, Tewaskan Ratusan Orang

Rusa Jadi Ancaman di Beberapa Negara Bagian AS, Tewaskan Ratusan Orang

Travel Update
5 Rekomendasi Playground Indoor di Surabaya untuk Isi Liburan Anak

5 Rekomendasi Playground Indoor di Surabaya untuk Isi Liburan Anak

Jalan Jalan
Pilot dan Pramugari Ternyata Tidur pada Penerbangan Jarak Jauh

Pilot dan Pramugari Ternyata Tidur pada Penerbangan Jarak Jauh

Travel Update
Desa Wisata Tabek Patah: Sejarah dan Daya Tarik

Desa Wisata Tabek Patah: Sejarah dan Daya Tarik

Jalan Jalan
Komodo Travel Mart Digelar Juni 2024, Ajang Promosi NTT ke Kancah Dunia

Komodo Travel Mart Digelar Juni 2024, Ajang Promosi NTT ke Kancah Dunia

Travel Update
Tips Pilih Makanan yang Cocok untuk Penerbangan Panjang

Tips Pilih Makanan yang Cocok untuk Penerbangan Panjang

Travel Tips
Harapan Pariwisata Hijau Indonesia pada Hari Bumi 2024 dan Realisasinya

Harapan Pariwisata Hijau Indonesia pada Hari Bumi 2024 dan Realisasinya

Travel Update
5 Tips Menulis Tanda Pengenal Koper yang Aman dan Tepat

5 Tips Menulis Tanda Pengenal Koper yang Aman dan Tepat

Travel Tips
Turis China Jatuh ke Jurang Kawah Ijen, Sandiaga: Wisatawan agar Dipandu dan Mengikuti Peraturan

Turis China Jatuh ke Jurang Kawah Ijen, Sandiaga: Wisatawan agar Dipandu dan Mengikuti Peraturan

Travel Update
8 Kesalahan Saat Liburan Berkelompok, Awas Bisa Cekcok

8 Kesalahan Saat Liburan Berkelompok, Awas Bisa Cekcok

Travel Tips
Sandiaga Bantah Iuran Pariwisata Akan Dibebankan ke Tiket Pesawat

Sandiaga Bantah Iuran Pariwisata Akan Dibebankan ke Tiket Pesawat

Travel Update
Hari Kartini, 100 Perempuan Pakai Kebaya di Puncak Gunung Kembang Wonosobo

Hari Kartini, 100 Perempuan Pakai Kebaya di Puncak Gunung Kembang Wonosobo

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com