Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tahun 2016, Banyuwangi Gelar Tujuh Acara Wisata Olahraga

Kompas.com - 28/03/2016, 21:06 WIB
Wahyu Adityo Prodjo

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Tujuh event sport tourism (wisata berbasis olahraga) akan digelar Pemerintah Kabupaten Banyuwangi sepanjang tahun 2016.

"Yang terdekat Banyuwangi International BMX tanggal 2-3 April 2016. Event itu berskala internasional," kata Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas usai Jumpa Pers Tour de Banyuwangi Ijen di Balairung Soesilo Soedarman, Gedung Sapta Pesona, Kementerian Pariwisata, Jakarta, Senin (28/3/2016).

Ia menyebutkan, tujuh event sport tourism tersebut merupakan bagian dari total penyelenggaraan festival pariwisata Banyuwangi yang berjumlah 53 event.

"Event sport tourism itu paduan antara pariwisata dan olahraga. Paduan tersebut bisa kita rasakan nilai promosinya untuk Banyuwangi," jelas Anas.

Acara sport tourism lain yang digelar Banyuwangi seperti Tour de Banyuwangi Ijen pada tanggal 11-14 Mei 2016, Festival Karo Rafting & Tubing Kali Badeng pada tanggal 13 April 2016, Underwater Festival pada tanggal 21-22 Mei 2016, Wind Surfing Competition pada tanggal 20-21 Agustus 2016, dan International Run pada tanggal 9 Oktober 2016.

Pada penyelenggaraan Tour de Banyuwangi Ijen 2016 nanti, peserta akan ditantang untuk menyelesaikan seluruh lintasan yang terdiri empat etape sepanjang 567 kilometer.

Rute ini ditempuh dengan melintasi berbagai destinasi wisata, mulai wisata pantai, perkebunan, sentra pertanian, keliling kota hingga kaki Gunung Ijen yang dikenal dengan fenomena blue fire atau api biru.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com