Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Datang ke Festival Kota Lama Semarang, Begini Petunjuk Lokasinya

Kompas.com - 16/09/2016, 20:37 WIB
Muhammad Irzal Adikurnia

Penulis

SEMARANG, KOMPAS.com - Berencana datang ke Festival Kota Lama Semarang 2016? Agar tidak terjebak macet atau bingung mencari jalan masuk, Anda perlu mencermati lokasi-lokasi yang menjadi area digelarnya festival tersebut.

Tahun ini lokasi acara yang terkenal dengan Pasar Sentiling 2016 tersebut membagi tiga area sesuai dengan tema acaranya yaitu Kuno, Kini dan Nanti. Pertama area “Kuno” akan dipusatkan di antara Jalan Merak dan Jalan Garuda.

Di lokasi ini tidak terdapat pintu masuk dari luar, yang berarti untuk masuk area “Kuno” Anda perlu memasuki kawasan “Kini” dan “Nanti” terlebih dahulu. Di kawasan ini akan dihadirkan berbagai kuliner, pakaian, photo booth, lagu-lagu, hingga koleksi barang serba tempo doeloe.

Lalu untuk area “Kini”, dipusatkan di Jalan Merak, atau berhadapan dengan Polder Tawang. Jika Anda ingin menikmati panggung apung raksasa, dari sini lah tempat yang paling tepat untuk didatangi.

Oen's Semarang Foundation Peta Festival Kota Lama Semarang, atau yang disebut Pasar Malam Sentiling 2016.
Untuk masuk ke area tersebut, terdapat dua pintu masuk yang dapat dilalui pengunjung. Keduanya berada di ujung Jalan Merak.

Jika Anda datang dari barat, Anda bisa masuk dari persimpangan Jalan Merak dan Jalan Nuri, sedangkan dari Timur gerbang berada di persimpangan Jalan Merak dan Jalan Cendrawasih.

Lalu gerbang satu lagi berada di sisi Greja Blenduk yang merupakan pintu masuk area “Nanti”. Area tersebut memanjang dari sisi greja hingga Jalan Garuda.

Salah satu yang Anda dapat saksikan di sana ialah pameran foto, gambar, dan hasil research vision branding Kota Lama yang bekerja sama dengan The Missing Link dari Belanda.

Tak kalah pentingnya bagi pengunjung ialah tempat parkir yang sudah disiapkan olah penyelenggara. Tahun ini disediakan dua kantong parkir VIP, yaitu di Jalan Suari dan Jalan Letjen Suprapto, yang berdekatan dengan Taman Srigunting dan Gereja Blenduk.

*****

KompasTravel kembali menghadirkan kuis "Take Me Anywhere 2". Pemenang akan mendapatkan kesempatan liburan gratis yang seru ke Yogyakarta selama tiga hari dua malam.

Hadiah sudah termasuk tiket pesawat, transportasi lokal, hotel, konsumsi, dan beragam aktivitas seru selama di Yogyakarta. Juga raih kesempatan memenangkan hadiah smartphone. Klik link berikut: Mau Liburan Gratis di Yogyakarta? Ikuti Kuis "Take Me Anywhere 2"

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com