Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jangan Pernah Tanya Karakteristik Kopi ke Ahli Kopi...

Kompas.com - 17/09/2016, 15:10 WIB
Silvita Agmasari

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Ingin tahu karakteristik sebuah biji kopi asal daerah tertentu? Lebih baik jangan bertanya kepada ahli kopi.

Agak membingungkan bukan? Bisanya kita cenderung bertanya pada pakar yang menggeluti bidangnya. Namun, dari pengalaman saya, semakin andal seseorang di bidang kopi, mereka justru menghindari jawaban akan pertanyaan karakteristik biji kopi.

"Saya tak berani kasih statement. Karena kopi itu ditanam di tempat berbeda pasti akan beda karakternya dan tergantung dari genetiknya juga. Genetik kopi di taruh ditempat berbeda hasilnya akan beda," kata instruktur barista & konsultan kopi profesional, Ardian Maulana pada acara Festival Kopi Flores di Bentara Budaya Jakarta (BBJ), Kamis (15/9/2016).

Tak hanya faktor wilayah penanaman, rasa kopi menurut Ardian juga sangat diperngaruhi oleh proses pemanggangan dan penyajian yang dilakukan oleh roasterer dan barista.

Inilah yang menurut Ardian perlu diketahui oleh para barista Indonesia, untuk hati-hati dalam memberi statement soal rasa kopi kepada orang lain.

"Ada konsumen bilang kalau Arabica rasanya asam, dia tak suka. Sebenarnya itu tergantung yang buatnya. Arabica juga bisa jadi tak asam kalau barista itu tahu cara menyajikannya," tambah dia.

Menjadi barista menurut Ardian adalah profesi yang memerlukan moral dan keahlian lebih dari sekadar menyajikan kopi.

"Tugas barista adalah meng-highlight (memberi informasi) asal usul dari kopinya. Jadi orang tak sekedar minum tapi tahu value-nya. Jangan sampai kopi itu sebagai sesuatu yang habis kita nikmati kemudian selesai," tambahnya.

Terakhir Ardian mengatakan, "Semakin kita kenal kopi, semakin kita tahu kalau kopi tak bisa dibuat sebagai persepsi yang baku. Misalnya saja saya komentar rasa kopi Flores tahun ini, tahun depan belum tentu berlaku statementnya," katanya.

*****


KompasTravel kembali menghadirkan kuis "Take Me Anywhere 2". Pemenang akan mendapatkan kesempatan liburan gratis yang seru ke Yogyakarta selama tiga hari dua malam.

Hadiah sudah termasuk tiket pesawat, transportasi lokal, hotel, konsumsi, dan beragam aktivitas seru selama di Yogyakarta. Juga raih kesempatan memenangkan hadiah smartphone. Klik link berikut: Mau Liburan Gratis di Yogyakarta? Ikuti Kuis "Take Me Anywhere 2"

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com