Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tahukah Anda Warna Asli Patung Liberty?

Kompas.com - 11/07/2017, 16:02 WIB
Silvita Agmasari

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Selama ini Patung Liberty terkenal sebagai ikon dari Kota New York, Amerika Serikat. Saking terkenalnya, bentuk Patung Liberty menjadi familiar. Menyerupai wanita yang mengenakan mahkota, sebelah tangannya mengangkat obor tinggi-tinggi, dan bewarna hijau kebiruan. Namun penelitian baru-baru ini menyebutkan jika warna asli Patung Liberty bukan biru kehijauan seperti sekarang.

American Chemical Society membuat video yang menjelaskan ilmu pasti di balik evolusi Patung Liberty. Dalam video tersebut dijelaskan jika patung yang memiliki tinggi 93 meter ini mengantung 30 ton copper alias tembaga. Satu Patung Liberty dapat membuat sekitar 435 juta koin satu sen dollar jika dilebur ulang.

Karena kandungan tembaga tersebut, warna asli Patung Liberty yang sesungguhnya adalah merah kecoklatan. Sama persis dengan warna uang satu sen dollar.

"Menaruh Lady Liberty di udara terbuka menghasilkan efek oksidasi dan dalam tiga puluh tahun awal, mengubah tampilannya," begitu penjelasan dari American Chemical Society seperti dilansir dari Lonely Planet.

BACA: Patung Liberty Bisa Dinikmati Lagi

Apalagi, Patung Liberty ditempatkan persis di Pelabuhan New York yang mengarah ke laut. Kombinasi oksigen, hujan, dan air laut membuat warna Patung Liberty berubah menjadi seperti sekarang. Nyatanya, sampai saat ini, wacana untuk mengubah Patung Liberty menjadi warna yang semula masih terus diperdebatkan.

Patung Liberty adalah patung bersejarah, pemberian Perancis kepada Amerika Serikat pada tahun 1886. Patung Liberty melambangkan beberapa hal, seperti kemerdekaan dan kebebasan, sampai simbol selamat datang bagi imigran dan orang Amerika Serikat yang kembali ke kampung halamannya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com