Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Realita Naik Kapal Pelni ke Timur Indonesia

Saya di Ambon, Maluku menuju Banda Neira, Kabupaten Maluku Tengah. Perjalanan menumpang KM Leuser dari Ambon ke Banda Neira menempuh 11 jam perjalanan mengarungi Laut Banda.

"Kalau naik kapal Pelni harus siap-siap. Itu matras tidurnya berebutan, aku waktu pergi ke Banda sama teman-teman ngemper di dekat kantin," kata Swita, jurnalis senior yang berkunjung ke Banda Neira tahun 2016, menumpang kapal Pelni. 

Saya sebenarnya telah bersiap dengan kondisi di kapal yang disebutkan oleh Swita. Namun  sopir taksi di Bandara Pattimura, Ambon, Kris mengatakan PT Pelni punya peraturan yang lebih ketat sekarang.

"Sekarang nggak boleh sembarangan, harus punya tiket baru boleh masuk. Untung sudah beli tiket kamu dari Jakarta, kalau tidak bisa gawat," kata Kris setelah saya sampai di Bandara Pattimura pukul 18.00.

Benar saja kata Kris, ketika masuk gerbang pelabuhan para penumpang diperiksa tiketnya. Satu persatu tiket akan discan, sehingga meminimalisir tiket palsu. Setelahnya tangan penumpang akan di cap, tanda penumpang resmi. Rasanya ada sedikit harapan untuk perjalanan 11 jam ke depan. 

Apalagi membeli tiket kapal Pelni juga kian mudah sekarang, tinggal memesan di situs resmi, membayar di mini market, dan menukar struk pembayaran di loket resmi Pelni. Pada tiket tercantum jadwal keberangkatan dan nomor ranjang. 

Masuk ke kapal saya dan rekan seperjalanan saya Tri, menuju nomor ranjang yang tercantum di tiket. Dek lima nomor 50006. Sesampainya saya di sana kasur saya dan Tri sudah ditempati penumpang lain. Loh?

"Sudah ada orang ini," kata seorang ibu ke saya dan Tri. Semua ranjang sudah terisi penumpang. Saya tambah bingung. "Turun ke dek tiga, masih kosong," kata seorang bapak. 

Kemudian saya berkeliling dari kabin dek tiga, empat, lima. Nihil tak ada ranjang yang kosong. Di bagian luar dek lima saya lihat berkarung karung bawang merah. Baunya menyeruak, dengan kulit luat bawang yang beterbangan. Penjual tikar menawarkan saya membeli tikar, tidur di tempat bawang. Skenario terburuk saya pikir.

Naiklah saya ke dek paling atas, dek enam. Sudah banyak orang yang membuka tikar. Akhirnya saya dan Tri memutuskan untuk membeli tikar dan tidur di sana. Beratap sekoci penyelamat, berteman angin laut.

"Kayak homeless kita," kata Tri, jurnalis dari media lain.

Homeless di Amerika Serikat merujuk pada tuna wisma. Berpindah dari satu tempat ke tempat lain sekadar untuk tidur, karena tidak memiliki tempat istirahat permanen. 

Lelah melakukan perjalanan ke Ambon dari pukul 08.00 WIB akhirnya saya tidur, sembari memeluk tas yang berisi barang berharga.

Tak lama saya terbangun dan kapal masih belum berangkat. Waktu menunjukkan pukul 00.00 WIT. Penumpang yang duduk di sebelah saya, Pak Iqram ternyata warga Banda Neira.

"Kalau mau tidur, masukkan barang bawaan berharga kamu ke dalam jaket. Banyak copet di atas jam 01.00 malam kalau di kapal," kata Pak Iqram. Saya dan Tri tambah waspada. 

Saya tidur nyenyak meski beralas tikar, tetapi hanya sampai pukul 05.10 ketika perlahan rintik air jatuh di wajah. Gerimis datang, disusul hujan deras. Semua penumpang yang tidur di dek enam bubar. Kami menghindari basah dari hujan yang semakin lebat.

Saya dan Tri kembali turun ke dek lima, tidak berharap kasur kosong. Hanya berharap ada tempat lapang membuka tikar kami sembari menunggu hujan. Lagi lagi saya melewati dek tiga, berkarung karung bawang merah aman. Kering dari basah air hujan.

Sayang tak ada tempat, sampai akhirnya kami duduk depan pintu. Awak kapal yang tampaknya iba, memberi kami satu matras di lantai kantin. "Sementara di sini dulu saja. Silahkan mau duduk atau tidur," katanya.

Pukul 08.00 akhirnya hujan berhenti, saya kembali bertemu Pak  Iqram. Ia bertanya dimana saya meneduh. Sedangkan ia memilih tetap di dek enam meski hujan mengguyur. 

Pak Iqram adalah penumpang setia kapal Pelni. Ia sering naik kapal Pelni dengan rute Jakarta-Makassar-Maluku. Menurut pengalamannya kapal Pelni yang berlayar ke arah Barat dalam hal ini Jakarta, akan semakin baik fasilitasnya. Sedangkan semakin ke Timur Indonesia, semakin tak dapat diharapkan fasilitasnya.

"Masalahnya kita terlanjur berharap saat ada pemeriksaan tiket, tangan pakai di cap segala. Kita di sini tak ada bedanya dengan barang," kata Pak Iqram. Pikiran saya tertuju pada karung bawang merah yang terlindung dari hujan.

Keluhan penumpang bukan hanya datang dari Pak Iqram. Saya bertemu seorang remaja perempuan yang memilih tidur di dek. "Tak dapat tempat?" tanya saya.

"Ada kakak, saya naik dari Bau Bau. Tapi tidur di ranjang itu panas, pengap sekali. Jadi tak bisa tidur," katanya. Ibu di sebelahnya yang membawa anak mengganguk kencang. Anaknya rewel karena tak dapat tidur di kamar yang pengap.

"Bagaimana pemerintah mau mengejar 20 juta wisatawan kalau transportasi lautnya seperti ini," kata Tri. Tak sedikit wisatawan asing yang menumpang di kapal ini. Muka mereka tampak bingung, lalu lalang di depan tikar saya. 

KM Leuser memiliki rute perjalanan yang cukup panjang. Bermula dari Sulawesi (Makassar), berkeliling Maluku, Papua, kemudian terakhir berlabuh di Jawa (Surabaya). Perjalanan dari Ambon ke Banda Neira untuk kelas ekonomi, yang saya tumpangi dihargai Rp 105.000. Diberi jatah makan pagi dan siang. 

Makassar – Bau Bau – Wanci – Namrole – Ambon – Banda Neira – Saumlaki – Ralat – Tual – Dobo – Timika – Agats – Merauke – Larat – Labuan Bajo – Sape (Bima) – Benoa/Denpasar – Tanjung Perak (Surabaya).

Itulah rute KM Leuser pada November 2017, jika iseng mencari nama daerah tersebut di mesin pencarian Google, yang ditemukan adalah foto-foto surga bahari di Timur Indonesia. Namun ironis, ke sana memang butuh perjuangan ekstra. Penerbangan mahal dan jarang, naik kapal laut membuat kapok.

https://travel.kompas.com/read/2017/12/04/093600227/realita-naik-kapal-pelni-ke-timur-indonesia

Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Panduan Lengkap ke Desa Wisata Koto Kaciak, Simak Sebelum Datang

Panduan Lengkap ke Desa Wisata Koto Kaciak, Simak Sebelum Datang

Travel Tips
Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Travel Update
Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

Travel Update
4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

Travel Tips
Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Jalan Jalan
4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

Travel Tips
Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Travel Update
Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Jalan Jalan
Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Jalan Jalan
 7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

Jalan Jalan
5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

Travel Tips
Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Jalan Jalan
Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Travel Update
Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Travel Update
Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpopuler

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads

Copyright 2008 - 2023 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke