Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

5 Restoran Unik di Malang untuk Libur Akhir Pekan

JAKARTA, KOMPAS.COM - Kota Malang saat ini telah menjadi salah satu tujuan liburan para wisatawan baik lokal maupun mancanegara. Salah satu yang menjadi daya tarik di sekitar Kota Malang yaitu berbagai taman wisata di Kota Batu, Jawa Timur.

Kota Malang juga memiliki berbagai destinasi kuliner yang beragam. Keragaman kuliner diangkat dari perpaduan budaya modern, budaya kolonial dan budaya setempat berpadu menjadi tujuan kuliner yang unik dan wajib dikunjungi.

Berikut KompasTravel himpun lima restoran bersejarah dan berkonsep unik di Kota Malang yang bisa menjadi rekomendasi Anda saat berlibur di Kota Malang.

Toko Oen berdiri sejak tahun 1930. Restoran yang juga salah satu peninggalan kolonial, menyediakan berbagai masakan mulai dari makanan barat, makanan khas Indonesia, aneka kue dan es krim sebagai hidangan andalannya. Kesan kolonial masih terasa saat Anda memasuki restoran.

Toko Oen berlokasi di Jalan Jenderal Basuki Rahmat No.5, Kauman, Klojen, Kota Malang, Jawa Timur.

2. Taman Indie River View Resto 

Konsep antik dapat Anda nikmati saat berada di restoran ini. Suasana antik dapat dilihat dari  interior bangunan khas Jawa yang disajikan.

Taman Indie Resto ini terletak di tepi Sungai Bango. Anda bisa merasakan sejuknya alam di Malang. Berbagai sajian Indonesia dapat Anda nikmati dengan suasana tradisional Jawa di restoran ini.

Restoran Taman Indie River View Resto beralamat di Jalan Araya Megah No. 9, Pandanwangi, Blimbing, Kota Malang.

Rumah Coffe Loe Mien Toe hadir dengan konsep perpaduan Cina-Jawa. Kafe ini sering menjadi lokasi pemotretan di Malang karena konsepnya yang unik.

Dekorasi dan interior kuno khas Cina-Jawa menghiasi setiap sudut dari restoran ini. Kafe ini cocok untuk para pencinta kopi ditemani interior bernuansa seni Cina-Jawa.

Rumah Coffe Loe Mien Toe beralamat di Jalan Tata Surya 2, Dinoyo, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang.

Restoran yang mengangkat konsep perpaduan antara budaya Cina-Jawa-Eropa ini merupakan salah satu destinasi kuliner unik di Malang.

Restoran ini berada di Hotel Tugu Malang, salah satu hotel mewah yang berada di Malang yang mengangkat konsep masa lampau.

Berbagai hidangan khas Indonesia dan Eropadapat Anda nikmati ditemani dengan nuansa tempo dulu.

Melati Restaurant berada di dalam Hotel Tugu Malang. Hotel Tugu Malang beralamat Jalan Tugu No. 3, Klojen, Kota Malang.

Restoran Javanine hadir dengan konsep modern dan menyajikan masakan tradisional Jawa. Atmosfirmodern terlihat dari bentuk bangunan dan interior resto.

Resto ini cocok  yang ingin mengadakan acara makan bersama keluarga dan ‘makan tradisional yang dikemas secara fancy dan modern.

https://travel.kompas.com/read/2018/06/07/070500927/5-restoran-unik-di-malang-untuk-libur-akhir-pekan

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke