Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pelesir di Pulau Lengkuas, Makan Siput Gonggong hingga Mandi Ikan

Panorama eksotis, bisa anda temukan di atas permukaan maupun di ke dalaman lautnya.

Saban hari pulau ini termasuk kawasan perairan di sekitarnya ramai dikunjungi wisatawan domestik maupun mancanegara.

"Pulau dan lingkungannya masih asri. Kulinernya juga enak," kata Ani, pengunjung dari Jakarta yang datang bersama keluarganya, Kamis (29/11/2018).

Ada beberapa pulau yang bisa dikunjungi dalam perjalanan menuju Pulau Lengkuas. Salah satunya Pulau Kepayang. Pulau ini menjadi pilihan untuk makan siang para wisatawan.

Kuliner uniknya yakni siput gonggong. Hewan bercangkang sebesar ibu jari itu disajikan dengan kuah asam manis.

Bagi penggemar seafood tentu saja hidangan ini menjadi pilihan menarik. Namun begitu, bukan perkara mudah untuk menikmatinya.

Nah, untuk mengonsumsinya kita harus mencongkel siput menggunakan tusuk gigi yang telah disediakan khusus. Lubat cangkang yang sempit membuat daging siput sulit dikeluarkan.

Seringkali tusuk gigi patah, sementara daging siput masih mengendap di dalamnya. Penuh tantangan tentunya. Dibutuhkan ketelatenan dan kesabaran sehingga akhirnya anda benar-benar bisa menikmati daging siput yang kenyal dan gurih.

Menariknya, tantangan di meja makan tidak hanya soal daging siput. Ada juga udang rebus, kepiting, ikan bakar, cumi goreng serta tumis kangkung yang bisa dilahap beramai-ramai. Dan jangan lupa juga mencoba Lempah Kuning khas Bangka yang oleh orang Belitung disebut Gangan.

Puas menikmati hidangan anda bisa menuju penangkaran penyu. Jika ingin melepas bibit ke tengah laut, akan dikenakan biaya penangkaran.

Perairan Laut Pulau Lengkuas dan Pulau Kepayang kini menjadi surganya para penyelam. Hamparan laut yang bening dengan ke dalaman dua sampai tiga meter. Wisatawan pun bisa melihat belantara karang dan ikan hias yang berenang indah di dalamnya.

Laut Pulau Lengkuas termasuk perairan dangkal sehingga cocok bagi para penyelam pemula atau mereka yang ingin belajar scuba diving.

Paket wisata yang tersedia pun menawarkan petualangan mandi ikan bagi para pengunjung.

Kompas.com berkesempatan mencoba langsung selam permukaan atau snorkeling di salah satu titik yang terkenal banyak ikannya.

Terumbu karang yang tumbuh subur dipenuhi ikan berbagai ukuran. Beberapa jenis yang ditemukan seperti ikan ekor kuning, kembung, ikan belanak dan berbagai macam ikan hias lainnya.

Pemandu wisata, Mas Teng mengatakan, pada musim tertentu perairan laut Pulau Lengkuas juga kerap disinggahi ikan pari dan lumba-lumba.

Namun untuk ikan-ikan lainnya pengunjung tak perlu khawatir. Ikan-ikan tersebut tergolong jinak. Bahkan langsung mendekat saat dilemparkan sepotong roti. Dari sinilah sensasi mandi ikan dirasakan para pengunjung.

https://travel.kompas.com/read/2018/12/02/120700427/pelesir-di-pulau-lengkuas-makan-siput-gonggong-hingga-mandi-ikan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke