Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

7 Alasan Anda Harus Liburan di Bulan Maret

KOMPAS.com –  Bulan Maret merupakan periode perubahan musim yang dinamis di berbagai belahan dunia.

Seperti di bagian utara yang menikmati akhir musim dingin dan menyambut musim semi. Sementara di selatan perubahan dari musim hujan ke musim kering.

Meski demikian, sebenarnya bulan Maret merupakan waktu yang pas untuk berlibur ke berbagai destinasi wisata, karena terdapat beragam festival hingga perayaan agama.

Nah, berikut ini ada beberapa alasan dari Booking.com tentang mengapa wisatawan Indonesia harus berlibur di bulan Maret.

1. Karnaval Rio de Janeiro

Di Brasil begitu terkenal dengan karnaval yang digelar setiap tahun yakni Karnaval Rio de Janeiro. Tahun ini, karnaval di gelar pada 1 hingga 9 Maret 2019.

Di sana wisatawan bisa menikmati dentuman drum, getaran ritme, dan kilauan manik-manik di Karnaval Rio de Janeiro. Anda bisa melihatnya di pinggir jalan atau pun langsung turun ke jalan untuk menari bersama.

Salah satu tempat yang bisa dijadikan tempat bermalam yakni Emiliano Rio dan dapat menikmati fasilitas kolam renang rooftop.

Seperti Karnaval Rio, terdapat pula parade yang sama yakni Mardi Gras di New Orleans pada 5 Maret 2019.

Parade ini biasanya berlangsung selama dua minggu dan puncak acara pada perayaan Fat Tuesday di French Quarter.

Untuk tempat menginap, Anda bisa memilih Apartemen Bluegreen Vacations Clun La Pension.

Pada 8 Maret 2019 di Vrindavan, India ada perayaan yakni Festival Hindu Holi. Di India, perayaan ini ditandai oleh bubuk dan cat warna yang dilemparkan dari segala penjuru arah ketika orang- orang menari dengan gembira di jalanan.

4. Starkbierfest, Munich, Jerman

Starkbierfest atau Strong Beer Festival berlangsung pada 15 Maret hingga 6 April 2019 di Munich, Jerman.

Acara ini memiliki sejarah tradisi yang dimulai pada abad ke-17, saat biarawan Paulaner mulai membuat bir spesial untuk mengisi perut selama puasa daging sebelum Paskah.

Starkbierfest pun kini menjadi atraksi selama beberapa minggu di bulan Maret, di mana para pecinta bir bisa berkumpul bersama.

5. Festival Hari Santo Patrick, Carrick on Shannon, Irlandia 

Festival Hari Santo Patrick digelar pada 17 Maret 2019. Festival ini dimeriahkan dengan lomba etalase toko, sesi luki wajah, dan pertunjukan tarian tradisional.

Festival BaliSpirit merupakan perayaan yoga, meditasi, dan musik internasional selama seminggu.

Festival ini telah berlangsung sejak tahun 2008 dan tahun ini diselenggarakan pada 24 hingga 31 Maret 2019 di pusat spiritual dan budaya Zen serta eksplorasi diri, Ubud.

Tentunya, festival ini adalah kesempatan yang sempurna untuk melepas penat jiwa dan raga.

7. Festival Musik Ultra, Miami

Salah satu acara yang tak boleh terlewatkan adalah ke Festival Musik Ultra di Miami. Tahun ini festival berlangsung pada 29 hingga 31 Maret 2019.

Para pengunjung yang datang dapat menyaksikan secara langsung pertunjukkan dari DJ favorit Anda.

https://travel.kompas.com/read/2019/03/20/131100127/7-alasan-anda-harus-liburan-di-bulan-maret

Terkini Lainnya

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Travel Update
Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Travel Update
Usung Konsep Eco Friendly, Hotel Qubika Bakal Beroperasi Jelang HUT Kemerdekaan RI di IKN

Usung Konsep Eco Friendly, Hotel Qubika Bakal Beroperasi Jelang HUT Kemerdekaan RI di IKN

Hotel Story
Ada Women Half Marathon 2024 di TMII Pekan Ini, Pesertanya dari 14 Negara

Ada Women Half Marathon 2024 di TMII Pekan Ini, Pesertanya dari 14 Negara

Travel Update
5 Tempat Wisata di Tangerang yang Bersejarah, Ada Pintu Air dan Makam

5 Tempat Wisata di Tangerang yang Bersejarah, Ada Pintu Air dan Makam

Jalan Jalan
Dampak Rupiah Melemah pada Pariwisata Indonesia, Tiket Pesawat Mahal

Dampak Rupiah Melemah pada Pariwisata Indonesia, Tiket Pesawat Mahal

Travel Update
4 Tempat Wisata di Rumpin Bogor Jawa Barat, Ada Curug dan Taman

4 Tempat Wisata di Rumpin Bogor Jawa Barat, Ada Curug dan Taman

Jalan Jalan
Rusa Jadi Ancaman di Beberapa Negara Bagian AS, Tewaskan Ratusan Orang

Rusa Jadi Ancaman di Beberapa Negara Bagian AS, Tewaskan Ratusan Orang

Travel Update
5 Rekomendasi Playground Indoor di Surabaya untuk Isi Liburan Anak

5 Rekomendasi Playground Indoor di Surabaya untuk Isi Liburan Anak

Jalan Jalan
Pilot dan Pramugari Ternyata Tidur pada Penerbangan Jarak Jauh

Pilot dan Pramugari Ternyata Tidur pada Penerbangan Jarak Jauh

Travel Update
Desa Wisata Tabek Patah: Sejarah dan Daya Tarik

Desa Wisata Tabek Patah: Sejarah dan Daya Tarik

Jalan Jalan
Komodo Travel Mart Digelar Juni 2024, Ajang Promosi NTT ke Kancah Dunia

Komodo Travel Mart Digelar Juni 2024, Ajang Promosi NTT ke Kancah Dunia

Travel Update
Tips Pilih Makanan yang Cocok untuk Penerbangan Panjang

Tips Pilih Makanan yang Cocok untuk Penerbangan Panjang

Travel Tips
Harapan Pariwisata Hijau Indonesia pada Hari Bumi 2024 dan Realisasinya

Harapan Pariwisata Hijau Indonesia pada Hari Bumi 2024 dan Realisasinya

Travel Update
5 Tips Menulis Tanda Pengenal Koper yang Aman dan Tepat

5 Tips Menulis Tanda Pengenal Koper yang Aman dan Tepat

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke