Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Itinerary Wisata Jalan Kaki di Sekitar Alun-alun Bandung, Alternatif Jika Macet

JAKARTA, KOMPAS.com – Alun-alun Bandung jadi salah satu ikon wisata Bandung. Selain terletak di pusat kota Bandung, Alun-alun juga punya banyak tempat di sekitarnya yang menarik untuk dikunjungi.

Kabar gembira, semua tempat wisata di sekitar Alun-alun  Bandung bisa dijangkau dengan berjalan kaki. Jadi dapat menjadi alternatif jika macet saat berlibur di Bandung. 

Tempat wisata di sekitar Alun-alun Bandung teridiri dari tempat kuliner, museum, hingga wisata jalanan dengan patung-patung manusia yang ikonik.

Berikut ini rekomendasi itinerary wisata seharian di sekitar Alun-alun Bandung:

Selain kedua hotel legendaris tersebut, ada juga hotel budget seperti Zodiak Hotel dan Golden Flower Hotel yang terletak di dekat Jalan Alkateri dan arah Sudirman Street Food.

Dari hotel-hotel tersebut, kamu bisa menjangkau berbagai tempat wisata dan kuliner di sekitar Alun-alun Bandung dengan berjalan kaki sekitar 5-10 menit saja.

Harga kamar dari tiap hotel berbeda-beda. Untuk hotel budget mulai dari Rp 300.000 per malam dan untuk hotel berbintang mulai dari Rp 900.000 per malam.

Selain terkenal dengan kopinya, warung ini juga khas dengan roti selai srikaya yang resepnya masih asli sejak awal warung ini dibuka.

Namun jika ke sini kamu perlu hati-hati, pasalnya warung ini juga menjual makanan non halal. Lebih baik bertanya dahulu apakah makanan yang ingin kamu pesan halal atau tidak.

Warung Kopi Purnama punya interior yang sangat berbeda. Memiliki konsep kuno, ruangan didominasi suasana kuno dengan meja marmer, dinding putih tulang, dan kursi kayu beraksen kuno. Foto-foto yang dipajang pun tempo dulu.

Selain bisa mencoba menu di Warung Kopi Purnama, kamu juga bisa mencoba makanan kaki lima yang dijajakan di sekitar warung tersebut. Ada bubur ayam nikmat yang wajib kamu coba. Warung Kopi Purnama buka setiap hari pukul 06.30 – 22.00 WIB.


3. Kopi Aroma

Jika ingin beli oleh-oleh Kopi Aroma bisa jadi pilihan. Kopi Aroma tak dijual di toko berbentuk kafe melainkan pabrik kopi langsung.

Di sana dijual berbagai macam varian kopi bubuk atau biji. Biji kopi di kopi Aroma ini masih diproses dengan proses tradisional dan organik.

Kopi Aroma diproses dengan peralatan tradisional membuat rasa kopi Aroma begitu khas. Untuk bisa mendapatkannya, kamu bisa mengunjungi toko kopi Aroma di Jalan Banceuy Nomor 51, Bandung. Harga kopi sekitar Rp 20.000 – Rp 30.000 per seperempat kilogram.

Museum ini buka Selasa – Kamis pukul 08.00 – 16.00 WIB, Jumat pukul 14.00 – 16.00 WIB, Sabtu – Minggu 09.00 -16.00 WIB. Tiket masuk museum ini gratis.


5. Berfoto bersama Patung Manusia

Keluar dari Museum Konferensi Asia Afrika, kamu akan disuguhi banyak sekali patung manusia.

Ada yang menjadi robot, super hero, hingga hantu-hantu menyeramkan. Kamu bisa mengajak mereka berfoto bersama dengan memberi uang seikhlasnya.

Selain itu, kamu juga bisa berfoto di beberapa ikon kawasan tersebut seperti Gedung Merdeka, terowongan yang terdapat kutipan legendaris di dindingnya, juga bola dunia yang menunjukan nama negara-negara partisipan Konferensi Asia Afrika.

Jika lapar, kamu bisa membeli makanan dan jajanan di sekitar Jalan Braga dan Jalan Ir. Soekarno.

6. Alun-alun Bandung

Area Alun-alun Bandung jadi tempat yang cocok untuk bersantai. Lapangannya luas dengan rumput buatan yang jadi tempat nyaman untuk piknik bersama keluarga. Kamu bisa membawa bekal berupa makanan ringan dan minuman.

Di sana juga banyak penjual mainan untuk anak-anak. Jika ingin beribadah, Masjid Raya Bandung ada di sana. Masjidnya besar dan sejuk.

Jika berjalan sedikit ke arah Jalan Dalem Kaum, maka di sana ada pusat jajanan dan toko-toko berbagai jenis. Jalan Dalem Kaum sendiri sudah ditutup untuk kendaraan, jadi pejalan kaki bisa bebas berkeliaran di sana.

Ada juga tempat duduk nyaman, dan jika ingin mencari ruangan berpendingin bisa melipir ke King’s Shopping Center. Di sana ada bioskop, tempat makan, dan toko-toko pakaian.

Di sana, terdapat banyak sekali warung kaki lima yang bisa kamu coba. Berbagai macam makanan pun tersedia. Mulai dari seafood, nasi goreng, soto bandung, martabak, pisang keju, baso tahu, dan masih banyak lagi.

Salah satu tempat yang wajib kamu coba bersama keluarga adalah Kobe Teppanyaki. Tempat makan yang menyajikan sajian chinese dan japanese food ini punya porsi yang besar dan harga yang murah. Cocok untuk sharing bersama banyak orang. Makanan adalannya ada steam boat hingga bento.

Namun kamu harus berhati-hati, pasalnya di sini banyak juga penjual makanan non halal. Kamu harus memperhatikan sajian menu yang mengandung babi dan kodok yang banyak ditemukan di sini. Jika tak yakin lebih baik bertanya dahulu sebelum memesan. 

https://travel.kompas.com/read/2019/12/26/220200927/itinerary-wisata-jalan-kaki-di-sekitar-alun-alun-bandung-alternatif-jika

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke