Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pesan Cap Cai dan Fuyunghai Saat di China? Belum Tentu Ada

DEPOK, KOMPAS.com - Hidangan cap cay dan fuyunghai sudah tidak asing lagi di telinga masyarakat Indonesia. Biasanya, kamu akan menemukan dua makanan tersebut di restoran seafood atau restoran oriental.

Uniknya jika pergi ke China dan meminta cap cai dan fuyunghai, belum tentu kamu akan mendapatkannya. Bisa-bisa orang China tersebut bertanya kembali apa itu cap cai dan fuyunghai. 

“Cap cai dan fuyunghai sebenarnya tidak akan kamu temukan di provinsi utara Republik Rakyat Tiongkok (China). Untuk cap cai, itu makanan dari provinsi selatan. Sementara fuyunghai saya masih kurang tau pastinya berasal dari daerah mana,” kata Guru Besar Program Studi China Universitas Indonesia Hermina Sutami saat ditemui Kompas.com di Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya Universitas Indonesia, Depok, Selasa (21/1/2020).

Hampir mirip dengan Indonesia, China memiliki daerah yang sangat luas. Maka dari itu budaya dan kuliner setiap daerah belum tentu sama. 

Hermina mengatakan bahwa setiap daerah di China memiliki makanan khas masing-masing daerah.

Melalui analogi daerah yang ada di Indonesia, dia menuturkan akan sulit menemukan pempek di Papua.

Sebab, makanan tersebut merupakan khas daerah Palembang. Sebaliknya mungkin akan sulit untuk menemui papeda di Palembang. 

Hermina menjelaskan jika makanan asal provinsi utara RRT akan sulit ditemui ketika berkunjung ke provinsi selatan.

Terkait rasa, Hermina mengatakan bahwa hidangan cap cai, fuyunghai, dan kwetiau di Tiongkok tidak jauh berbeda dari Indonesia. Sebab, leluhur masyarakat Indonesia keturunan Tionghoa berasal dari bagian selatan China.

Beberapa ratus tahun yang lalu orang-orang asal provinsi Fujian, tepatnya dari kota Xiamen (yang dulu dikenal dengan Amoy), bermigrasi ke Indonesia.

Oleh sebab itu, makanan Tiongkok yang masuk ke Indonesia memiliki rasa yang sama dengan negara asalnya.

“Cap cai sendiri bukan berasal dari bahasa Mandarin melainkan bahasa Hokkian,” jelas Hermina.

https://travel.kompas.com/read/2020/01/22/070500627/pesan-cap-cai-dan-fuyunghai-saat-di-china-belum-tentu-ada

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke