Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tips Berburu Tiket Murah dan Cashback di Travel Fair

Travel fair ini jadi salah satu tempat berburu tiket pesawat murah bagi para traveler.

Pasalnya, Singapore Airlines memberikan harga spesial untuk pembelian tiket pesawat ke berbagai rute mancanegara di acara ini.

Lantas bagaimana cara berburu tiket pesawat murah di travel fair? Berikut tipsnya.

1. Tentukan destinasi tujuan

Hal pertama sebelum datang ke lokasi adalah sebaiknya kamu tentukan lebih dulu destinasi liburan yang akan kamu pilih.

Dengan begitu, kamu tidak akan kebingungan menentukan destinasi saat berada di booth travel agent.

"Misalnya, ingin ke Eropa ke Amsterdam, atau ke Asia ke Jepang tepatnya Nagoya," ujar Samuel selaku Tour Consultant Wita Tour ketika ditemui di acara Singapore Airlines Travel Fair 2020, Jumat (14/2/2020).

2. Tentukan tanggal keberangkatan dan kepulangan

Setelah menentukan destinasi liburan, saatnya kamu tentukan tanggal keberangkatan dan kepulangan. Selain itu siapkan rencana berupa destinasi dan tanggal lainnya.

Hal itu berguna jika destinasi dan tanggal yang kamu inginkan tidak tersedia. Entah tiket promo yang habis atau rute yang tidak ada.

3. Lakukan pemesanan di situs travel agent

 

Hal ini jadi yang paling krusial. Sebenarnya kamu bisa melakukan pemesanan lebih dulu lewat situs travel agent pilihanmu yang membuka booth di travel fair.

Hal ini dilakukan agar kamu mendapat kepastian bahwa destinasi dan tanggal yang kamu inginkan memang tersedia.

Selain itu, kamu juga akan bisa menyelesaikan transaksi lebih cepat karena kamu hanya tinggal melakukan verifikasi data dan menyelesaikan pembayaran saja.

"Kita sebutnya pre-book. Jadi memang orang bisa pesan seat lebih dulu lewat sistem kita. Kalau tidak pesan dulu, nanti bisa kehabisan seat," ujar Erna, Manajer Dwidaya Tour Cabang Menara Imperium ketika ditemui Kompas.com di acara Singapore Airlines Travel Fair 2020 pada Jumat (14/2/2020).

Cashback yang tersedia adalah Rp 700 ribu untuk pembelian di bawah Rp 5 juta dan Rp 1,5 juta untuk pembelian tiket di atas Rp 5 juta per orang.

Untuk mendapatkan cashabck yang terbatas ini, banyak pengunjung yang rela mengantre bahkan sejak Kamis (13/2/2020) malam.

Seperti Richard dan Intan yang berhasil mendapatkan tiket pulang pergi ke Jepang seharga Rp 7,6 juta untuk dua orang.

"Memang rela dari semalam ingin banget ke Jepang. Antrean dibuka jam 22.00. Saya dapat urutan nomor 6, 7 dan 8 itu sama teman saya," ujar Intan.

Ada juga Tommy, warga asal Rawamangun yang rela datang sejak pukul 05.30 WIB demi mendapatkan cashback dari tiket pesawat ke Brussels untuk liburan keluarganya.

5. Tidak ambil tiket di high season

Tips terakhir, jangan ambil tiket untuk perjalanan di periode high season. Pasalnya, terdapat perbedaan harga yang cukup signifikan antara tiket pesawat di low season dan high season.

"Bedanya bisa sampai Rp 10 juta. Misalnya ke Eropa harga low season Rp 15 juta tapi high season bisa jadi Rp 25 juta," jelas Samuel.

Hal yang sama disampaikan Tommy. Ia sendiri mendapatkan empat tiket pesawat ke Brussels dengan harga Rp 9,8 juta per orang belum termasuk cashback.

Harga tersebut cukup tinggi pasalnya ia membeli tiket tersebut di periode liburan anak sekolah akhir tahun sekaligus tahun baru alias termasuk high season.

https://travel.kompas.com/read/2020/02/15/112000327/tips-berburu-tiket-murah-dan-cashback-di-travel-fair

Terkini Lainnya

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Travel Update
Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Travel Update
Usung Konsep Eco Friendly, Hotel Qubika Bakal Beroperasi Jelang HUT Kemerdekaan RI di IKN

Usung Konsep Eco Friendly, Hotel Qubika Bakal Beroperasi Jelang HUT Kemerdekaan RI di IKN

Hotel Story
Ada Women Half Marathon 2024 di TMII Pekan Ini, Pesertanya dari 14 Negara

Ada Women Half Marathon 2024 di TMII Pekan Ini, Pesertanya dari 14 Negara

Travel Update
5 Tempat Wisata di Tangerang yang Bersejarah, Ada Pintu Air dan Makam

5 Tempat Wisata di Tangerang yang Bersejarah, Ada Pintu Air dan Makam

Jalan Jalan
Dampak Rupiah Melemah pada Pariwisata Indonesia, Tiket Pesawat Mahal

Dampak Rupiah Melemah pada Pariwisata Indonesia, Tiket Pesawat Mahal

Travel Update
4 Tempat Wisata di Rumpin Bogor Jawa Barat, Ada Curug dan Taman

4 Tempat Wisata di Rumpin Bogor Jawa Barat, Ada Curug dan Taman

Jalan Jalan
Rusa Jadi Ancaman di Beberapa Negara Bagian AS, Tewaskan Ratusan Orang

Rusa Jadi Ancaman di Beberapa Negara Bagian AS, Tewaskan Ratusan Orang

Travel Update
5 Rekomendasi Playground Indoor di Surabaya untuk Isi Liburan Anak

5 Rekomendasi Playground Indoor di Surabaya untuk Isi Liburan Anak

Jalan Jalan
Pilot dan Pramugari Ternyata Tidur pada Penerbangan Jarak Jauh

Pilot dan Pramugari Ternyata Tidur pada Penerbangan Jarak Jauh

Travel Update
Desa Wisata Tabek Patah: Sejarah dan Daya Tarik

Desa Wisata Tabek Patah: Sejarah dan Daya Tarik

Jalan Jalan
Komodo Travel Mart Digelar Juni 2024, Ajang Promosi NTT ke Kancah Dunia

Komodo Travel Mart Digelar Juni 2024, Ajang Promosi NTT ke Kancah Dunia

Travel Update
Tips Pilih Makanan yang Cocok untuk Penerbangan Panjang

Tips Pilih Makanan yang Cocok untuk Penerbangan Panjang

Travel Tips
Harapan Pariwisata Hijau Indonesia pada Hari Bumi 2024 dan Realisasinya

Harapan Pariwisata Hijau Indonesia pada Hari Bumi 2024 dan Realisasinya

Travel Update
5 Tips Menulis Tanda Pengenal Koper yang Aman dan Tepat

5 Tips Menulis Tanda Pengenal Koper yang Aman dan Tepat

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke