Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

7 Ruang Pameran Seni di IMAGISPACE, Gunakan 5 Panca Indra di "Luar Angkasa"

JAKARTA, KOMPAS.com - Pameran seni interaktif,  IMAGISPACE digelar 1 Maret 2020 - 30 Juni 2020 di  Lantai 2 Mal Gandaria City, Jakarta.

Beda dari pameran seni pada umumnya, IMAGISPACE mengajak pengunjung untuk mengeksplorasi seni lewat lima panca indra. 

"Pengunjung bisa mengeksplorasi seni dengan menggunakan indra penglihatan, penciuman, peraba, dan pendengaran serta merupakan karya anak bangsa Indonesia," kata Chief Executive Officer SGE Live Mervi di acara jumpa pers, Mal Gandaria City, Jakarta, Jumat (28/2/2020).

Pameran yang diselenggarakan oleh SGE Live ini mengambil tema The Universe of Us. 

Mervi menyebutkan lewat pameran ini pengunjung dapat menyadari keberadaan dirinya di alam semesta. 

Adapun tujuh instalasi seni digital yang bisa kamu nikmati di IMAGISPACE adalah:

1. The Universe of Us

Instalasi ini yang akan kamu lihat pertama kali ketika memasuki area pameran IMAGISPACE.

Instalasi ini berisi dan mengajak pengunjung untuk mengeksplorasi alam semesta melalui ilmu pengetahuan dan imajinasi manusia.

Pengunjung akan melihat elemen alam semesta mulai dari cahaya, galaksi, dan bumi.

Instalasi ini menggabungkan memori manusia dan animasi, dengan tampilan sinematik dan pengalaman bagi pengunjungnya.

2. Flowers, Humans and Emotions

Instalasi kedua berada pada sudut kiri pintu masuk IMAGISPACE. Instalasi ini menunjukkan keindahan bunga dan hubungan bunga dengan manusia di tiap musim kehidupan.

Pengunjung bisa melihat kelopak bunga, cahaya, mendengar suara dan mencium harumnya bunga di instalasi ini.

Hal tersebut sengaja dibuat untuk membangkitkan indra penciuman dan mendekatkan diri ke alam dan memberikan kedamaian.

Hal yang menarik pada instalasi ini adalah pengunjung bisa melihat makna delapan jenis bunga dengan augmented reality atau visual digital.

Dengan menggunakan sebuah tablet dan mengarahkannya ke instalasi bunga, pengunjung bisa melihat beragam informasi pada bunga tersebut seperti nama hingga pengetahuan tentang bunga.

Bunga-bunga yang terlihat di instalasi ini di antaranya Red Rose, Tulip, Calla Lily, bird of paradise, dahlia, dan galaxy orchid.

3. Water for Life

Instalasi ketiga yang bisa kamu lihat ini berusaha menjelaskan mengenai air sebagai unsur penting dalam kehidupan. Kamu juga bisa melihat dan belajar siklus air yang tiada henti.

Lewat galeri animasi dan instalasi seni yang mudah dimengerti, pengunjung diajak untuk memahami peran penting air.

"Harapannya dari instalasi ini pengunjung menjadi tergerak untuk menjaga air di bumi," kata Mervi.

Selain itu, pada instalasi ini terdapat Water Slider yang memungkinkan pengalaman pengunjung seperti menyatu pada aliran air.

Pengunjung akan merasakan sensasi terjun dan jatuh pada bola-bola plastik.

4. A Walk in the Clouds

Instalasi yang menggugah imajinasi melalui beragam bentuk awan.

Sedikit masuk ke dalam area IMAGISPACE, pengunjung akan menemukan sebuah ruangan didominasi interior berbentuk awan.

Pengunjung akan terlibat secara emosi dalam visual awan dan merasakan lembutnya awan melalui teknologi.

Ruangan ini juga menimbulkan efek asap dan berkabut, seolah-olah pengunjung berada di atas awan.

Terdapat juga sebuah sofa yang bisa kamu duduki. Sofa ini banyak digunakan untuk berfoto.

5. Lost in Space

Instalasi yang merupakan interpretasi dari planet, galaksi dan energi yang ada di alam semesta.

Instalasi ini ingin menggambarkan pada pengunjung bahwa setiap hal di semesta bergetar pada frekuensi tertentu, termasuk pikiran dan perasaan kita.

Semua hal tersebut tergambarkan melalui floor projection yang interaktif. Jika kamu menyentuh dan menginjak lantai, maka animasi seperti ledakan planet akan muncul.

6. The Secret of Colors

Instalasi yang menunjukkan aneka warna yang membuat manusia dapat menikmati seni.

Tak hanya itu, instalasi ini juga memungkinkan pengunjung untuk menciptakan warna dan nuansa baru melalui eksperimen pencahayaan.

Jika pengunjung berfoto di instalasi ini, maka bayangan akan muncul dengan warna seperti hijau, biru, merah.

Pantauan Kompas.com, instalasi ini menjadi yang paling menarik dan banyak disukai generasi milenial.

7. Create Your Own Universe

Instalasi terakhir dalam IMAGISPACE ini memungkinkan pengunjung untuk berkolaborasi menciptakan karya seni baru lewat kanvas digital.

Pengunjung tinggal menggambar dan berkreasi melalui layar sentuh digital yang telah tersedia. Hasilnya pun dapat dilihat melalui layar besar pada dinding ruangan.

Harga tiket masuk IMAGISPACE Rp 135.000 pada hari biasa, dan akhir pekan Rp 155.000.

Jika kamu memiliki kartu kredit atau debit BCA akan mendapat promo khusus menjadi Rp 125.000 dan Rp 145.000.

https://travel.kompas.com/read/2020/02/29/191100027/7-ruang-pameran-seni-di-imagispace-gunakan-5-panca-indra-di-luar-angkasa-

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke