Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cegah Penyebaran Corona di Jawa Tengah, 12 Tempat Wisata di Empat Kabupaten/Kota Ditutup

"Hingga hari ini Minggu pukul 16.00 WIB, kami baru mencatat 12 destinasi di antaranya Kota Solo ada delapan, Kota Wonogiri ada satu, kabupaten Sragen satu, Karanganyar satu, dan Kabupaten Magelang satu," kata Sinoeng saat dihubungi Kompas.com, Minggu (15/3/2020).

Sinoeng juga menjelaskan beberapa tempat wisata tersebut di antaranya Solo yaitu Taman Balekambang, Museum Keris Solo, Museum Radya Pustaka, dan Museum Kraton Kasunanan.

Selanjutnya Pura Mangkunegaran, Wayang Orang Sriwedari, Taman Satwa Jurug, dan Museum Batik Danar Hadi.

Selain itu, di Kota Wonogiri tempat wisata yang ditutup adalah Museum Karst, Kabupaten Sragen yaitu Museum Sangiran.

Sementara itu Museum Manusia Purba Klaster Dayu di Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah juga ditutup untuk umum.

Candi Borobudur di Kabupaten Magelang pun juga turut ditutup tetapi hanya zona satu saja.

"Zona dua dan zona tiga boleh dikunjungi wisatawan. Beberapa lingkungan di sekitar Candi Borobudur seperti stupa dan lainnya itu akan disemprotkan disinfektan," ujar Sinoeng.

Adapun penutupan destinasi tersebut dimulai sejak Sabtu (14/3/2020) hingga 30 Maret 2020.

"Jadi bervariasi mereka penutupannya, ada yang dari Sabtu kemarin. Sementara yang lainnya rata-rata hari ini baru ditutup. Mereka tutup rata-rata sampai tanggal 29 Maret," jelasnya.

Lanjutnya, beberapa tempat wisata itu akan dilakukan langkah-langkah upaya pencegahan penyebaran corona selama penutupan.

Penyemprotan cairan disinfektan, dan pembersihan beberapa fasilitas dan ruang di tempat wisata akan dilakukan oleh pengelola, kata Sinoeng.

Ia berharap selama penutupan tempat wisata tersebut masyarakat atau wisatawan bisa menahan diri sejenak di rumah dari aktivitas wisata selama pencegahan virus corona.

Berikut Kompas.com rangkum daftar tempat wisata di Jawa Tengah yang ditutup karena cegah corona:

1. Kota Solo, 8 tempat wisata:

- Taman Balekambang Surakarta
- Museum Keris Solo
- Museum Radya Pustaka
- Museum Kraton Kasunanan Surakarta
- Pura Mangkunegaran
- Wayang Orang Sriwedari
- Taman Satwa Taru Jurug Solo
- Museum Batik Danar Hadi

2. Kabupaten Wonogiri: Museum Karst

Museum ini terletak di Desa Gebangharjo, Kecamatan Pracimantoro, Wonogiri, Jawa Tengah.

Sebelum ditutup, pengunjung dapat menjumpai berbagai karst yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia.

Karst yang terdapat di museum ini di antaranya Ciampea, Ciseeng, Gudawang, Gunung Sewu, Maros-Pangkep, Gombong, Sangkulirang-Tanjung Mangkaliat-Tapin, Wawolesea, Padang, Muna, hingga karst Papua.

Selain itu, pengunjung juga bisa menambah ilmu tentang karst, seperti bagaimana proses terbentuknya karst, fenomena karst di Indonesia, hingga hubungan karst dengan kehidupan manusia.

Museum ini buka setiap hari kecuali Jumat mulai pukul 08.30 hingga 15.30 WIB.

3. Kabupaten Sragen: Museum Sangiran

Museum yang terletak di dalam kawasan Kubah Sangiran, kaki Gunung Lawu ini juga ditutup untuk umum.

Sebelumnya, museum ini menjadi salah satu obyek wisata menarik bagi wisatawan yang ingin mempelajari fosil dan kehidupan manusia di masa lampau.

Adapun koleksi di Museum Sangiran yang bisa dilihat yaitu fosil manusia, fosil binatang bertulang belakang, fosil binatang laut dan air tawar, batuan, dan artefak batu. 

Museum ini sebelumnya buka setiap Selasa sampai Minggu pukul 09.00 hingga 16.30 WIB.

Museum yang terletak di Desa Dayu, Gondangrejo, Karanganyar, Jawa Tengah ini merupakan satu-satunya museum purba kala di Karanganyar.

Museum ini juga merupakan salah satu cluster dari Museum Sangiran di Sragen.

Tampak depan bangunan utama museum terdapat sebuah tugu yang menunjukkan nama Museum Manusia Purba Klaster Dayu.

Museum ini sebelumnya buka setiap hari kecuali Senin mulai pukul 08.00 hingga 16.00 WIB.

5. Kabupaten Magelang: Candi Borobudur zona 1

Candi Borobudur juga ditutup untuk umum meski hanya di zona 1. Pengunjung masih bisa melihat kemegahan candi Buddha terbesar di Indonesia ini dari zona 2 dan zona 3.

Candi Borobudur terletak di Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. Candi ini juga memiliki paket wisata menarik di antaranya menikmati sunrise dan sunset.

https://travel.kompas.com/read/2020/03/15/214700627/cegah-penyebaran-corona-di-jawa-tengah-12-tempat-wisata-di-empat-kabupaten

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke