Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Lion Air Bebaskan Biaya Penjadwalan Ulang Penerbangan

JAKARTA, KOMPAS.com  - Maskapai penerbangan Lion Air menetapkan kebijakan baru mengenai reschedule di tangah pandemi corona.

Kebijakan ini diungkap dalam situs resmi Lion Air pada 25 Maret 2020.

Menanggapi keadaan  yang tidak menentu akhir-akhir ini, pada situasi tertentu Lion Air harus membatalkan penerbangan. Pihak Lion Air akan menginformasikan kepada penumpang sedini mungkin.

Pihaknya akan membantu penumpang untuk mengatur penerbangan pengganti.

Para penumpang diimbau untuk memantau pemberitahuan yang akan disuarakan melalui pesan teks dan email langsung kepada penumpang.

Pemberitahuan juga di siarkan melalui situs web Lion Air.

Apabila rencana penerbangan berubah dan perlu menunda perjalanan, Lion air akan membebaskan biaya penjadwalan ulang penerbangan hingga 31 Oktober 2020.

Sebagai alternatif, penumpang yang ingin membatalkan penerbangannya dapat memperoleh pengembalian uang dan dikenakan biaya administrasi 10 persen.

Disebutkan hal ini didasari dengan niatan Lion Air melakukan upaya untuk mendukung kesehatan dan keamanan penumpang dalam merespon pandemi virus corona (Covid-19).

Semua tindakan dan keputusan Lion Air diambil secara proaktif dengan mempertimbangkan keamanan penumpang, dan sesuai dengan saran dan petunjuk kesehatan dari pemerintah Indonesia dan organisasi kesehatan global.

Lion Air disebutkan juga telah meningkatkan kebersihan dan pemeliharaan pesawat serta prosedur lainnya.

Penerbangan dan transfer penumpang yang datang dari tujuan internasional akan menjalani proses sterilisasi lengkap.

Penumpang dapat memastikan bahwa kabin pesawat (in-flight area) telah dibersihkan secara menyeluruh.

Setiap pesawat memiliki filter penyaringan udara (HEPA) yang berkualitas dan selalu diganti untuk pesawat yang diduga membawa suspect Corona.

Lion Air juga memastikan standar kebersihan dan pengaturan jarak semaksimal mungkin selama check-in, ketika penumpang naik dan turun dari pesawat.

Bagi yang ingin mendapat informasi lebih lanjut dapat menghubungi Tim customer service Lion Air.

Untuk informasi lebih lanjut, silakan hubungi Call Center: di +6221 63798000 dan bisa menghubungi via email customer service di customercare@lionair.co.id.

https://travel.kompas.com/read/2020/03/29/083200327/lion-air-bebaskan-biaya-penjadwalan-ulang-penerbangan

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke