Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Rp 50.000 untuk Satu Minggu di Kos Saat Karantina, Bisa Masak Apa Saja?

Namun ternyata, kamu pun masih bisa menikmati makanan sederhana yang mudah dibuat.

Tak itu saja, total harga bahan makanannya pun terjangkau, yakni tak lebih dari Rp 50.000 untuk kebutuhan makanan selama satu minggu.

Belanja dengan modal Rp 50.000

Beberapa bahan makanan yang bisa kamu beli untuk kebutuhan satu minggu, pertama tentu saja beras.

Selama satu minggu, beras sebanyak 1 liter lebih kurang bisa mencukupi kebutuhan karbohidratmu.

Harga beras bervariasi. Mulai dari Rp 8.000 per liter hingga lebih dari Rp 15.000. Anggap saja kamu membeli beras seharga Rp 10.000 per liter. Berarti uangmu sekarang tersisa Rp 40.000.

Selanjutnya adalah lauk pauk yang bisa jadi sumber protein. Kamu bisa membeli telur ¼ kilogram. Rata-rata telur ¼ kilogram terdiri dari 4-5 butir telur.

Mengasumsikan satu kilogram telur dihargai sekitar Rp 28.000, maka ¼ kilogram telur akan dihargai sekitar Rp 7.000. Berarti total uangmu tinggal Rp 33.000.

Kamu juga bisa membeli satu kaleng ikan sarden dengan harga sekitar Rp 8.000 per kaleng. Itu membuat uangmu tersisa Rp 25.000 lagi.

Kemudian tempe dan tahu juga masih bisa masuk dalam budget kamu. Kamu bisa membeli setengah papan tempe yang kira-kira dihargai Rp 4.000 dan lima buah tahu seharga Rp 5.000. Berarti sekarang uangmu tersisa Rp 16.000.

Tak melupakan konsumsi sayuran, salah satu jenis sayur yang mudah pengolahannya adalah labu siam.

Kamu bisa membeli setengah kilogram labu siam yang biasanya terdiri dari 6-7 buah labu dengan harga Rp 6.000. Berarti uangmu sekarang tersisa Rp 10.000.

Rasanya tak lengkap jika mendaftar bahan makanan anak kos tanpa menyertakan mi instan. Tidak perlu banyak-banyak, kamu cukup membeli dua bungkus mi instan dengan harga Rp 5.000. Kini uang kamu tersisa sekitar Rp 5.000.

Terakhir, kamu bisa membeli sedikit wortel seharga Rp 3.000 untuk tambahan sayuran. Serta Rp 2.000 sisanya, kamu belikan penyedap rasa sekitar empat bungkus sebagai bumbu masakan nanti.

Masakan untuk satu minggu

Setelah berbelanja, waktunya memasak. Masakan yang kamu buat tak perlu yang sulit.

Makanan sederhana dengan proses memasak cepat dan rasa yang cukup lezat bisa jadi teman kamu selama satu minggu ke depan.

Kompas.com akan memberikan beberapa contoh masakan yang bisa kamu coba di kos dengan bahan-bahan di atas.

Senin: sarden dan telur dadar

Pertama di hari Senin, kamu bisa makan nasi dengan ½ kaleng sarden untuk makan siang.

Jangan lupa untuk memberi sedikit tambahan air saat menghangatkan sarden agar kuahnya lebih banyak. Sementara untuk makan malam, menunya adalah nasi dengan telur dadar.

Satu kaleng kecil sarden punya porsi yang cukup banyak sehingga bisa kamu bagi dua.

Setengah bagian dari kaleng sarden yang belum kamu makan sebaiknya langsung kamu simpan di dalam kulkas agar tidak basi. Simpan di wadah tertutup agar tidak menyebabkan bau di dalam kulkas.

Selasa: sarden dan sup labu siam plus tempe goreng

Lalu untuk hari Selasa, kamu kembali mengonsumsi setengah bagian sarden yang kamu simpan di dalam kulkas sejak kemarin.

Tinggal dihangatkan saja. Kamu bisa memakannya dengan mi instan sebagai pengganti nasi jika bosan.

Untuk makan malam, kamu bisa mengolah labu siam untuk dijadikan sup. Bumbunya cukup dengan penyedap rasa saja. Untuk tambahan, kamu bisa menggoreng sedikit tempe.

Rabu: sup wortel dan nasi kaldu serta tempe kukus

Kemudian hari Rabu, untuk makan siang kamu bisa mengolah tahu menjadi sup. Jangan lupa tambahkan sedikit wortel.

Bumbunya sama, cukup dengan penyedap saja. Jangan lupa tambahkan nasi putih hangat.

Sementara untuk makan malamnya, kamu bisa sedikit kreatif dengan membuat nasi kaldu menggunakan penyedap rasa saat menanak nasi sehingga rasa nasi tidak polos saja.

Untuk lauknya, kamu bisa mengukus sedikit tempe agar tetap bergizi dan tidak berminyak.

Kamis: mi instan dan nasi goreng

Selanjutnya di hari Kamis, kamu bisa memasak satu bungkus mi instan untuk makan siang. Sementara untuk makan malam, kamu bisa mengolah nasi goreng dengan tambahan telur.

Jumat: sup labu siam dan tempe goreng

Di hari Jumat, menu makan siang kamu kali ini adalah sayuran. Mengolah labu siam jadi sup segar yang dipadukan dengan nasi hangat.

Di malam hari, kamu bisa mengolah tempe goreng dan dipadukan dengan nasi panas.

Sabtu: omelet dan orak-arik telur tahu

Lalu untuk makan siang di hari Sabtu, kamu bisa mengolah telur jadi omelet atau telur orak-arik sesuai selera. Sementara untuk makan malam, kamu bisa mencoba nasi panas dengan orak-arik tahu campur telur yang gurih dan nikmat.

Minggu: telur goreng mata sapi dan nasi goreng plus tahu goreng

Dan di hari terakhir, Minggu kamu bisa menikmati nasi panas dengan telur goreng mata sapi untuk makan siang.

Sementara untuk makan malam, kamu bisa mengolah sisa nasi hari itu jadi nasi goreng yang dipadukan dengan tahu goreng.

Secara total, masih memungkinkan untuk mengolah uang Rp 50.000 menjadi makanan selama satu minggu saat kamu terjebak di dalam kosan selama masa karantina ini.

Memang tidak mewah, tapi masakan sederhana ini cukup membuat perutmu terisi.

https://travel.kompas.com/read/2020/04/09/150700727/rp-50000-untuk-satu-minggu-di-kos-saat-karantina-bisa-masak-apa-saja

Terkini Lainnya

4 Tempat Wisata di Rumpin Bogor Jawa Barat, Ada Curug dan Taman

4 Tempat Wisata di Rumpin Bogor Jawa Barat, Ada Curug dan Taman

Jalan Jalan
Rusa Jadi Ancaman di Beberapa Negara Bagian AS, Tewaskan Ratusan Orang

Rusa Jadi Ancaman di Beberapa Negara Bagian AS, Tewaskan Ratusan Orang

Travel Update
5 Rekomendasi Playground Indoor di Surabaya untuk Isi Liburan Anak

5 Rekomendasi Playground Indoor di Surabaya untuk Isi Liburan Anak

Jalan Jalan
Pilot dan Pramugari Ternyata Tidur pada Penerbangan Jarak Jauh

Pilot dan Pramugari Ternyata Tidur pada Penerbangan Jarak Jauh

Travel Update
Desa Wisata Tabek Patah: Sejarah dan Daya Tarik

Desa Wisata Tabek Patah: Sejarah dan Daya Tarik

Jalan Jalan
Komodo Travel Mart Digelar Juni 2024, Ajang Promosi NTT ke Kancah Dunia

Komodo Travel Mart Digelar Juni 2024, Ajang Promosi NTT ke Kancah Dunia

Travel Update
Tips Pilih Makanan yang Cocok untuk Penerbangan Panjang

Tips Pilih Makanan yang Cocok untuk Penerbangan Panjang

Travel Tips
Harapan Pariwisata Hijau Indonesia pada Hari Bumi 2024 dan Realisasinya

Harapan Pariwisata Hijau Indonesia pada Hari Bumi 2024 dan Realisasinya

Travel Update
5 Tips Menulis Tanda Pengenal Koper yang Aman dan Tepat

5 Tips Menulis Tanda Pengenal Koper yang Aman dan Tepat

Travel Tips
Turis China Jatuh ke Jurang Kawah Ijen, Sandiaga: Wisatawan agar Dipandu dan Mengikuti Peraturan

Turis China Jatuh ke Jurang Kawah Ijen, Sandiaga: Wisatawan agar Dipandu dan Mengikuti Peraturan

Travel Update
8 Kesalahan Saat Liburan Berkelompok, Awas Bisa Cekcok

8 Kesalahan Saat Liburan Berkelompok, Awas Bisa Cekcok

Travel Tips
Sandiaga Bantah Iuran Pariwisata Akan Dibebankan ke Tiket Pesawat

Sandiaga Bantah Iuran Pariwisata Akan Dibebankan ke Tiket Pesawat

Travel Update
Hari Kartini, 100 Perempuan Pakai Kebaya di Puncak Gunung Kembang Wonosobo

Hari Kartini, 100 Perempuan Pakai Kebaya di Puncak Gunung Kembang Wonosobo

Travel Update
Artotel Gelora Senayan Resmi Dibuka April 2024, Ada Promo Menginap

Artotel Gelora Senayan Resmi Dibuka April 2024, Ada Promo Menginap

Travel Update
Artotel Group Akuisisi Hotel Century Senayan, Tetap Ada Kamar Atlet

Artotel Group Akuisisi Hotel Century Senayan, Tetap Ada Kamar Atlet

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke