Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

3 Resep Sayur Ketupat, Ada Sayur Labu Siam, Sayur Godog, dan Sayur Pepaya Muda

JAKARTA,KOMPAS.com - Saat Hari Raya Lebaran enaknya makan ketupat sayur. Berikut ini tiga kompilasi resep sayur yang menjadi "jodohnya" ketupat.

Kamu bisa menyiapkan aneka hidangan sayuran di rumah seperti sayur godog, sayur pepaya muda dan sayur labu siam.

Melansir dari Sajian Sedap ini resep, bahan-bahan, dan cara membuat aneka sayur untuk ketupat:

1. Sayur Labu Siam

Untuk membuat sayur labu siam, ada beberapa bahan yang diperlukan seperti labu siam, santan, asam kandis dan lain-lain. Berikut cara pembuatan sayur labu siam:

Bahan sayur labu siam 

1 buah labu siam,
1 buah wortel, dipotong 1 cm
1.500 ml santan dari 1 butir kelapa
1 buah tahu putih, dipotong kotak
4 sendok teh garam
1/2 sendok teh gula pasir
1/4 sendok teh merica bubuk
2 butir asam kandis
2 lembar daun salam
2 cm lengkuas, dimemarkan
2 batang serai, dimemarkan
2 sendok makan minyak untuk menumis

Bumbu halus:

1 cm kunyit, dibakar
2 butir kemiri, disangrai
4 buah cabai merah
6 butir bawang merah
3 siung bawang putih
1/2 sendok teh ketumbar bubuk

Haluskan bumbu halus secara bersamaan.

Cara membuat sayur labu siam:

Langkah pertama untuk membuat sayur labu siam adalah pertama potong labu siam panjang-panjang menyerupai korek api, lalu sisihkan.

Masuk langkah kedua yaitu menumis bumbu halus bersama daun salam, lengkuas, dan serai  hingga harum.

Untuk lengkuas dan serai bisa kamu geprek terlebih dahulu agar rasanya semakin keluar.

Selanjutnya tambahkan labu siam dan wortel kemudian aduk rata.

Jika sudah tambahkan santan, aduk rata, lalu masukkan tahu.

Kalau semua bahan tersebut sudah masuk maka bisa diaduk rata kembali. Aduk terus dan jangan menggunakan api besar, supaya santan tidak pecah.

Kamu bisa masukkan garam, gula pasir, merica bubuk, dan asam kandis. Takaran resep sayur labu siam di atas bisa untuk enam orang.

Selain sayur labu siam kamu juga bisa membuat sayur godog. Sayur godog adalah sayur khas Betawi yang biasanya dinikmati bersama ketupat saat Hari Raya Lebaran. Berikut resep sayur godog dari Sajian Sedap:

Bahan Sayur Godog

  • 200 gram kacang panjang
  • 100 gram labu siam
  • 2 buah wortel
  • 100 gram udang api, dibuang kepala
  • 3 buah cabai merah, diiris miring
  • 1 buah tomat, dipotong-potong
  • 2 batang serai, dimemarkan
  • 2 lembar daun salam
  • 2 sendok makan garam
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • 1 sendok makan gula merah sisir
  • 2.000 ml santan dari 1 butir kelapa
  • 1 sendok makan air asam jawa (dari 1 sendok teh asam jawa dilarutkan dalam 2 sendok makan air)
  • 2 sendok makan minyak untuk menumis

Bumbu halus:

  • 10 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 1 cm kunyit, bakar
  • 3 buah cabai merah besar
  • 2 cm jahe
  • 1 sendok teh ketumbar
  • 1 sendok teh ebi sangrai

Cara memasak sayur godog

Untuk membuat sayur godog pertama-tama kamu bisa mengiris sayur-sayurannya. Potong kacang panjang, lalu potong labu siam memanjang menyerupai korek api.

Jangan lupa iris wortel dengan bentuk miring-miring.

Selanjutnya tumis bumbu halus bersama dengan serai, daun salam, dan daun jeruk sampai harum. Jangan lupa untuk menggeprek serai.

Jika sudah harum, masukkan cabai merah dan tomat. Tumis sampai layu lalu masukkan udang.

Aduk terus sampai berubah warna, lalu tambahkan garam, merica bubuk, dan gula merah lalu kembali diduk rata.

Setelah itu masukkan labu siam, wortel, kacang panjang, dan santan. Masak sambil diaduk sampai matang.

Selanjutnya tuang air asam jawa.  Sayur kembali diaduk dan sajikan jika sudah matang.

Resep sayur selanjutnya adalah sayur pepaya muda. Berikut resep sayur pepaya muda dari Sajian Sedap:

Bahan sayur pepaya muda

  • 400 gram pepaya muda, dipotong korek api
  • 25 gram kacang tolo, direbus matang
  • 2 lembar daun salam
  • 2 cm lengkuas, dimemarkan
  • 10 buah petai, dibelah dua
  • 2 buah cabai hijau, dibuang biji, dipotong serong
  • 1 buah cabai merah, dibuang biji, dipotong serong
  • 2 3/4 sendok teh garam
  • 1 sendok teh gula pasir
  • 1.250 ml santan dari 1 butir kelapa
  • 1 sendok makan minyak untuk menumis

Bumbu halus:

  • 8 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 2 butir kemiri, disangrai
  • 3 lembar daun jeruk, dibuang tulangnya, disobek-sobek
  • 2 cm jahe

Cara membuat sayur pepaya muda:

Langkah pertama dalam membuat sayur pepaya muda adalah memanaskan minyak kemudian tumis bumbu halus, daun salam, lengkuas, petai, cabai hijau, dan cabai merah sampai harum.

Jika sudah mulai tambahkan pepaya dan kacang tolo, lalu aduk sampai layu.

Langkah selanjutnya tuangkan santan, garam, dan gula pasir, kemudian masak sampai matang. Sayur pepaya muda siap disajikan. 

https://travel.kompas.com/read/2020/05/23/160200427/3-resep-sayur-ketupat-ada-sayur-labu-siam-sayur-godog-dan-sayur-pepaya-muda

Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Aturan Baru Turis Asing Tak Pengaruhi Jumlah Wisatawan ke Badung, Bali

Aturan Baru Turis Asing Tak Pengaruhi Jumlah Wisatawan ke Badung, Bali

Travel Update
Aturan Larangan Naik Gunung di Bali Masih dalam Tahap Kajian

Aturan Larangan Naik Gunung di Bali Masih dalam Tahap Kajian

Travel Update
10 Tempat Liburan Sekolah di Surabaya yang Seru, Bisa Ajak Teman

10 Tempat Liburan Sekolah di Surabaya yang Seru, Bisa Ajak Teman

Jalan Jalan
Jam Buka dan Harga Tiket Masuk Omah Prahu 99, Spot Sunset di Tepi Waduk Cengklik Boyolali

Jam Buka dan Harga Tiket Masuk Omah Prahu 99, Spot Sunset di Tepi Waduk Cengklik Boyolali

Travel Tips
Festival Pantai Takari di Bangka, Ada Lomba Mengais Kerang Bambu, Cipta Suvenir, hingga Zumba

Festival Pantai Takari di Bangka, Ada Lomba Mengais Kerang Bambu, Cipta Suvenir, hingga Zumba

Travel Update
Syarat Terbaru Naik KA usai Wajib Masker Dicabut, Apakah Berubah?

Syarat Terbaru Naik KA usai Wajib Masker Dicabut, Apakah Berubah?

Travel Update
Rute ke Omah Prahu 99 Boyolali, Spot Sunset Keren di Tepi Waduk Cengklik

Rute ke Omah Prahu 99 Boyolali, Spot Sunset Keren di Tepi Waduk Cengklik

Travel Tips
5 Gunung yang Pas untuk Solo Hiking, Ada yang Lebih dari 3.000 Mdpl

5 Gunung yang Pas untuk Solo Hiking, Ada yang Lebih dari 3.000 Mdpl

Travel Update
Sandaran Tangan Kursi Tengah Pesawat Buat Siapa? Ada Etikanya

Sandaran Tangan Kursi Tengah Pesawat Buat Siapa? Ada Etikanya

Travel Tips
5 Wisata Sejarah di Kabupaten Biak Numfor Papua, Ada Goa Jepang

5 Wisata Sejarah di Kabupaten Biak Numfor Papua, Ada Goa Jepang

Jalan Jalan
Wings Air Terbang dari Pekanbaru keTanjungpinang PP per Juli 2023

Wings Air Terbang dari Pekanbaru keTanjungpinang PP per Juli 2023

Travel Update
Kilas Balik Pasar Barang Antik Jalan Surabaya, Berawal dari Lapak di Trotoar

Kilas Balik Pasar Barang Antik Jalan Surabaya, Berawal dari Lapak di Trotoar

Jalan Jalan
10 Tempat Wisata Sejarah di Medan untuk Liburan Sekolah 

10 Tempat Wisata Sejarah di Medan untuk Liburan Sekolah 

Jalan Jalan
Melihat Pasar Barang Antik di Jalan Surabaya yang Kini Sepi Pengunjung

Melihat Pasar Barang Antik di Jalan Surabaya yang Kini Sepi Pengunjung

Jalan Jalan
6 Pantai di Biak Numfor Papua, Cocok untuk Berenang dan Snorkeling

6 Pantai di Biak Numfor Papua, Cocok untuk Berenang dan Snorkeling

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke