Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

5 Hotel di Bandung Tawarkan Pay Now Stay Later, Harga Mulai Rp 600.000

JAKARTA, KOMPAS.com – Beberapa hotel di Bandung yang sudah beroperasi kembali menawarkan promo “Pay Now Stay Later”.

Promo tersebut yakni pesan kamar sekarang untuk menginap di waktu lain dalam periode waktu tertentu. Kompas.com merangkum sejumlah hotel yang menawarkan promo tersebut. 

Perlu dicatat, selama menginap, kamu harus mengikuti seluruh protokol kesehatan yang berlaku agar tetap sehat dan aman.

1. Grand Mercure Bandung

Melalui promo voucer Save Now Stay Later, hotel ini menawarkan paket menginap mulai dari Rp 750.000 nett per kamar per malam.

Voucer dibagi menjadi dua. Untuk menginap di hari kerja, harga yang ditawarkan adalah harga di atas. Sementara untuk menginap di akhir pekan, harga mulai dari Rp 900.000.

Dengan harga demikian, kedua voucer sudah termasuk sarapan untuk dua orang dewasa dan dua anak, serta gratis late check out hingga 14:00 WIB.

Pembelian voucer berlaku hingga 31 Agustus 2020 untuk periode menginap sampai Mei 2021. Namun, kamu tidak bisa menginap pada 24 Desember 2020 – 1 Januari 2021, 12 – 13 Februari 2021, dan 11 – 13 Maret 2021.

Kamu bisa memesan voucer maksimal seminggu sebelum menginap. Promo berupa voucer fisik akan digikirim menggunakan kurir dengan estimasi waktu 2 – 7 hari.

Bagi warga Bandung, pengiriman voucer menginap bisa dilakukan di hari yang sama menggunakan Gojek atau Grab.

Grand Mercure Bandung berlokasi di Jl. Dr. Setiabudi No.269 275, Isola, Kecamatan Sukasari, Kota Bandung.

2. InterContinental Bandung Dago

Hotel yang berlokasi di Jalan Resor Dago Pakar Raya 2B Resor Dako Pakar, Bandung, menawarkan dua paket menginap.

Paket Unwind and Refresh dimulai dari Rp 1.300.000++ per kamar per malam untuk periode menginap selama 24 jam.

Harga tersebut sudah termasuk sarapan, makan siang, atau makan malam untuk dua orang. Kamu juga bisa pindah ke tipe kamar di atasnya jika tersedia.

Selanjutnya, ada paket All Inclusive Experience mulai dari Rp 1.500.000++ per kamar per malam untuk periode menginap selama 24 jam.

Harga tersebut sudah termasuk sarapan, makan siang, atau makan malam untuk dua orang di kamar, atau di Damai Restaurant.

Kamu juga bisa pindah ke tipe kamar di atasnya jika tersedia. Periode pemesanan dan menginap untuk kedua paket tersebut berlaku hingga 30 November 2020.

3. The Luxton Bandung

Hotel ini menawarkan promo Pay Now Stay Later yang dibanderol dari harga Rp 650.000 nett per malam yang sudah termasuk pajak. Harga tersebut berlaku untuk menginap semalam di Deluxe Room.

Selanjutnya, kamu juga akan mendapatkan sarapan untuk dua orang. Periode pemesanan berlaku hingga 31 Juli 2020 untuk periode menginap mulai dari 1 Agustus 2020 – 30 September 2021.

Pembayaran secara penuh dilakukan saat pemesanan kamar. Promo berlaku juga bagi pemegang KITAS. Promo tidak bisa digabung dengan promo lain dari hotel.

The Luxton Bandung berlokasi di Jl. Ir. H. Juanda No. 18, Citarum, Kecamatan Bandung Wetan, Kota Bandung.

4. Holiday Inn Bandung Pasteur

Hotel ini berlokasi di Jl. Dr. Djunjunan No. 96, Pasteur, Kecamatan Sukajadi, Kota Bandung. Mereka menawarkan promo Bandung Staycation Deals mulai dari Rp 638.000 nett per kamar per malam.

Dengan harga demikian, kamu akan menginap di Deluxe Room dan mendapatkan sarapan untuk dua orang di Ambassador Restaurant.

Pembayaran dilakukan secara penuh paling lambat 1 x 24 jam setelah melakukan pemesanan. Dana tidak dapat dikembalikan.

5. Sheraton Bandung Hotel & Towers

Hotel yang berlokasi di Jl. Ir. H. Juanda No. 390, Dago, Kecamatan Coblong, Kota Bandung, menawarkan promo Voucher Terima Kasih Indonesia.

Pembelian voucer bisa dilakukan hingga 19 Juli 2020 untuk periode menginap hingga 31 Mei 2021. Daftar harga dan tipe kamar yang akan didapat adalah sebagai berikut:

  1. Deluxe King – Terima Kasih Indonesia Rp 1.600.000 nett per dua malam.
  2. Deluxe Twin - Terima Kasih Indonesia Rp 1.600.000 nett per dua malam.
  3. Pool Access - Terima Kasih Indonesia Rp 1.900.000 nett per dua malam.
  4. Executive - Terima Kasih Indonesia Rp 2.000.000 nett per dua malam.
  5. Junior Suite - Terima Kasih Indonesia Rp 3.000.000 nett per dua malam.
  6. Executive Suite - Terima Kasih Indonesia Rp 3.500.000 nett per dua malam.

Seluruh jenis voucer yang dipilih sudah termasuk sarapan untuk dua orang. Harga pun sudah termasuk pajak dan biaya layanan.

Voucer akan dikirim melalui email yang digunakan saat membeli, atau dikirim secara fisik sesuai permintaan tamu.

Voucer tidak bisa dipakai pada beberapa tanggal tertentu seperti 24 – 26 Desember 2020, 30 Desember 2020 – 2 Januari 2021, dan 13 – 18 Mei 2021.

https://travel.kompas.com/read/2020/07/05/111500227/5-hotel-di-bandung-tawarkan-pay-now-stay-later-harga-mulai-rp-600.000

Terkini Lainnya

Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Travel Update
Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

Travel Update
4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

Travel Tips
Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Jalan Jalan
4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

Travel Tips
Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Travel Update
Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Jalan Jalan
Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Jalan Jalan
 7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

Jalan Jalan
5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

Travel Tips
Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Jalan Jalan
Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Travel Update
Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Travel Update
Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Travel Update
Usung Konsep Eco Friendly, Hotel Qubika Bakal Beroperasi Jelang HUT Kemerdekaan RI di IKN

Usung Konsep Eco Friendly, Hotel Qubika Bakal Beroperasi Jelang HUT Kemerdekaan RI di IKN

Hotel Story
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke