Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Banjir, Seluruh Perjalanan KA Jarak Jauh dari Daop 1 Jakarta Batal

KOMPAS.com – PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daop 1 Jakarta memutuskan untuk membatalkan seluruh perjalanan KA Jarak Jauh yang berangkat dari Stasiun Gambir dan Stasiun Pasar Senen pada Minggu (21/2/2021).

Berdasarkan siaran pers yang Kompas.com terima, Minggu, pembatalan dilakukan karena hingga pukul 13.00 WIB, ruas jalur pada petak jalan antara Kedunggedeh-Lemah Abang KM 55+100 sampai dengan KM 53+600 terendam banjir.

Adapun, genangan banjir mencapai ketinggian hingga 150 sentimeter (cm). Selain membuat jalur rel tergenang, banjir juga mengali cukup deras dan membuat fondasi batu balas pada rel tergerus air.

Saat ini, tim prasarana KAI masih melakukan perbaikan secaa berkala. Salah satunya adalah dengan menurunkan bantalan beton pada rel yang tergenang air.

Untuk mengetahui lebih lanjut, berikut daftar jadwal keberangkatan KA Jarak Jauh pada Minggu yang dibatalkan akibat banjir:

Stasiun Pasar Senen

Stasiun Gambir

  • KA 38 Argo Parahyangan (Gambir-Bandung) keberangkatan pukul 06.50 WIB
  • KA 76A Bima (Gambir-Surabaya Gubeng) keberangkatan pukul 17.00 WIB
  • KA 72A Gajayana (Gambir-Malang) keberangkatan pukul 18.10 WIB
  • KA 42 Argo Parahyangan (Gambir-Kiaracondong) keberangkatan pukul 18.40 WIB
  • KA 8A Argo Lawu (Gambir-Solo Balapan) keberangkatan pukul 20.00 WIB
  • KA 4 Argo Bromo Anggrek (Gambir-Surabaya Pasar Turi) keberangkatan pukul 20.30 WIB

Guna memaksimalkan layanan, pengguna jasa yang tiba dari arah Jawa Tengah dan Jawa Timur ke arah Jakarta ditangani menggunakan bus secara gratis untuk perjalanan lanjutan.

Untuk perjalanan selanjutnya, paa penumpang dapat menggunakan KA hanya sampai Stasiun Cikampek, Stasiun Klari, dan Stasiun Karawang.

Untuk informasi lebih lanjut, masyarakat bisa mengakses aplikasi KAI Access, situs kai.id, Contact Center 121 line (021)121, email cs@kai.id, serta media sosial @keretaapikita dan @kai121_.

https://travel.kompas.com/read/2021/02/21/180450227/banjir-seluruh-perjalanan-ka-jarak-jauh-dari-daop-1-jakarta-batal

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke