Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ngabuburit di Kota Malang, Kunjungi 5 Tempat Wisata Ini

KOMPAS.com – Selain berburu takjil, kegiatan lain yang bisa dilakukan selama ngabuburit sambil menunggu adzan maghrib adalah dengan berkunjung ke tempat wisata.

Selain bisa melupakan rasa lapar sejenak, hati juga menjadi senang dan puasa tetap bersemangat jika berkunjung ke tempat wisata bersama teman atau sanak keluarga.

Berikut Kompas.com rangkum lima tempat wisata untuk ngabuburit di Kota Malang, Jawa Timur, yang bisa kamu kunjungi, Selasa (4/5/2021).

Perlu dicatat bahwa meski lima tempat di bawah ini telah menerapkan protokol kesehatan, kamu wajib memakai masker, rajin mencuci tangan, menjaga jarak, dan tidak keluar rumah jika sakit.

1. Alun-alun Tugu Kota Malang

Alun-alun Tugu Malang, juga dikenal sebagai Alun-alun Bundar, berlokasi di dekat balai Kota Malang. Di sana, tanaman dan rerumputan yang masih asri akan langsung menyambut wisatawan.

Selain duduk santai di bangku-bangku taman yang ada, kamu juga bisa jalan-jalan sambil berswafoto ria atau mengelilingi kolam dan menikmati pemandangan bunga teratai di sana.

2. Taman Trunojoyo

Taman Trunojoyo letaknya tidak jauh dari Alun-alun Tugu Malang. Kamu bisa kunjungi dua tempat ini, atau pilih salah satu untuk dijadikan sebagai tempat ngabuburit.

Sama seperti Alun-alun Bundar, tempat wisata ini juga telah ditata sedemikian rupa sehingga mampu membuat wisatawan merasa nyaman saat berjalan-jalan di sana.

Tempat wisata ini juga memiliki spot foto yang bisa dimanfaatkan oleh para pecinta selfie. Jika sedang ngabuburit bersama anak, terdapat area bermain yang bisa dikunjungi.

3. Hutan Kota Malabar

Hutan Kota Malabar berlokasi di Jalan Malabar, Oro-oro Dowo, Kecamatan Klojen. Jika ingin menyegarkan diri sambil menunggu buka puasa, kamu bisa berkunjung ke tempat wisata ini.

Di sana, sensasi kesejukan hutan di tengah kota akan langsung terasa sesaat setelah kamu menginjakkan kaki di pintu masuk.

Selain bisa jalan-jalan di tengah pepohonan rindang, aktivitas lain yang dapat dilakukan adalah foto-foto, duduk di bundaran yang penuh dengan tumbuhan hijau, atau jogging.

4. Masjid Agung Malang

Masjid Agung Malang berada di Jalan Merdeka Barat nomor tiga, Kauman, Kecamatan Klojen. Rumah ibadah ini cocok untuk dikunjungi jika kamu ingin melakukan wisata religi.

Sembari menunggu adzan maghrib, kamu bisa jalan-jalan mengelilingi bangunan, berfoto-foto di depan masjid yang Instagrammable, atau duduk santai di taman dekat masjid.

Kegiatan lain yang dapat dilakukan untuk menambah pahala adalah dengan membaca kitab suci, atau mendengar kultum di dalam masjid jika ada.

5. Kampung Warna-warni Jodipan

Kampung Warna-warni Jodipan dapat dikunjungi di Jalan Juanda gang satu, Kelurahan Jodipan, Kecamatan Blimbing. Tempat wisata ini terkenal akan banyaknya spot Instagrammable untuk dijadikan sebagai spot foto.

Supaya lupa dengan rasa lapar, kamu bisa coba jalan-jalan mengelilingi tempat wisata ini untuk berburu tempat foto paling menarik.

Kampung Warna-warni Jodipan buka setiap hari pukul 07:00-18:00 WIB. Harga tiket masuknya adalah Rp 3.000 per orang.

https://travel.kompas.com/read/2021/05/04/184800427/ngabuburit-di-kota-malang-kunjungi-5-tempat-wisata-ini

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke