Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

WNI Sudah Bisa Berkunjung ke Arab Saudi, Cek Syaratnya

KOMPAS.com – Warga negara Indonesia (WNI) sudah diizinkan berkunjung ke Arab Saudi sejak 24 Agustus 2021.

“Betul, negara Arab Saudi sudah membuka penerbangan bagi tujuh negara yang ter-suspend selama ini,” ungkap Pelaksana Tugas Direktur Jenderal Penyelenggaraan Ibadah Haji dan Umrah Kementerian Agama (Kemenag) bernama Khoirizi, mengutip Kompas.com, Kamis (26/8/2021).

Adapun, Badan Konsuler Kementerian Luar Negeri Arab Saudi mengizinkan penerbangan dari 20 negara. yakni Indonesia, Uni Emirat Arab (UEA), Lebanon, Mesir, India, dan Argentina.

Kemudian Jerman, Amerika Serikat, Irlandia, Italia, Pakistan, Brasil, Portugal, Inggris, Turki, Afrika Selatan, Swedia, Swiss, Perancis, dan Jepang.

Meski begitu, penerbangan tersebut dibatasi dengan syarat ketat. Untuk mengetahui lebih lanjut, berikut Kompas.com rangkum dari berbagai sumber, Kamis (2/9/2021):

  • Calon penumpang adalah warga ekspatriat yang telah diberi vaksin Covid-19 di Arab Saudi sebelum kembali ke negara asal
  • Calon penumpang adalah warga negara Arab Saudi
  • Calon penumpang adalah orang yang bermukim atau memiliki izin tinggal di Arab Saudi
  • Calon penumpang adalah diplomat asing
  • Calon penumpang adalah praktisi kesehatan
  • Calon penumpang adalah keluarga dari lima poin sebelumnya
  • Calon penumpang telah divaksin Pfizer, AstraZeneca, Johnson & Johnson, Moderna, Sinovac, dan Sinopharm
  • Merujuk pada poin sebelumnya, mengutip Kompas.com, Jumat (27/8/2021), penerima Sinovac dan Sinopharm baru akan diterima jika menerima booster dari salah satu dari empat vaksin yang sudah disetujui lebih dulu

Belum bisa ibadah umrah

Khoirizi mengatakan, hingga saat ini Indonesia masih belum diizinkan untuk menyelenggarakan ibadah umrah 1443 Hijriah.

Selain itu, Arab Saudi juga belum mengeluarkan aturan apapun terkait penyelenggaraan ibadah umrah dari Indonesia.

Sementara itu, Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas mengatakan, Kemenag akan segera terbang ke sana untuk memperjelas penyelenggaraan ibadah umrah.

“Kami dalam waktu yang paling memungkinkan akan segera ke Arab Saudi untuk memperjelas hal ini, mudah-mudahan ada kabar baik setelah dari sana,” ungkapnya dalam rapat dengan Komisi VIII DPR, Senin (30/8/2021).

https://travel.kompas.com/read/2021/09/02/140200227/wni-sudah-bisa-berkunjung-ke-arab-saudi-cek-syaratnya

Terkini Lainnya

Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Travel Update
Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Jalan Jalan
Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Jalan Jalan
 7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

Jalan Jalan
5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

Travel Tips
Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Jalan Jalan
Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Travel Update
Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Travel Update
Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Travel Update
Usung Konsep Eco Friendly, Hotel Qubika Bakal Beroperasi Jelang HUT Kemerdekaan RI di IKN

Usung Konsep Eco Friendly, Hotel Qubika Bakal Beroperasi Jelang HUT Kemerdekaan RI di IKN

Hotel Story
Ada Women Half Marathon 2024 di TMII Pekan Ini, Pesertanya dari 14 Negara

Ada Women Half Marathon 2024 di TMII Pekan Ini, Pesertanya dari 14 Negara

Travel Update
5 Tempat Wisata di Tangerang yang Bersejarah, Ada Pintu Air dan Makam

5 Tempat Wisata di Tangerang yang Bersejarah, Ada Pintu Air dan Makam

Jalan Jalan
Dampak Rupiah Melemah pada Pariwisata Indonesia, Tiket Pesawat Mahal

Dampak Rupiah Melemah pada Pariwisata Indonesia, Tiket Pesawat Mahal

Travel Update
4 Tempat Wisata di Rumpin Bogor Jawa Barat, Ada Curug dan Taman

4 Tempat Wisata di Rumpin Bogor Jawa Barat, Ada Curug dan Taman

Jalan Jalan
Rusa Jadi Ancaman di Beberapa Negara Bagian AS, Tewaskan Ratusan Orang

Rusa Jadi Ancaman di Beberapa Negara Bagian AS, Tewaskan Ratusan Orang

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke