Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hari Kereta Api Nasional, Ini 5 Stasiun yang Juga Jadi Tempat Wisata

KOMPAS.com – Hari Kereta Api Nasional yang jatuh pada Selasa (28/9/2021) menandakan sudah 76 tahun Kereta Api Indonesia (KAI) melayani pelanggan di Nusantara.

Untuk memperingatinya, pihak PT KAI meluncurkan tiga layanan baru yang bisa dimanfaatkan oleh para penumpang yaitu waktu tempuh KA yang lebih cepat, akses WiFi gratis, dan layanan live cooking di atas KA.

Kendati demikian, jika belum sempat memesan tiket KA untuk menikmati tiga layanan baru itu, kamu tidak perlu khawatir.

Sebab, kamu bisa melakukan kegiatan wisata di sejumlah stasiun berikut untuk turut merayakan Hari Kereta Api Nasional. Berikut Kompas.com rangkum daftar stasiun kereta api yang juga menjadi tempat wisata:

  • Rayakan Hari Kereta Api Nasional, Ini 3 Layanan Baru dari PT KAI
  • Sambut HUT Ke-76 Kemerdekaan RI, KAI Sajikan Menu Tradisional Khas Daerah
  • Harga Tiket KA Bandara YIA dan Rute Perjalanannya

1. Museum Kereta Api Ambarawa, Kabupaten Semarang

Museum Kereta Api Ambarawa berlokasi di Kelurahan Panjang, Kecamatan Ambarawa, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah. Jam operasional terbarunya adalah setiap hari pukul 08.00-16.00 WIB.

Tempat wisata ini dulunya merupakan sebuah stasiun bernama Stasiun Willem I, dan dibangun oleh Nedherlandsch Indische Spoorweg Maatschappij (NISM). Diresmikannya pada 21 Mei 1873.

Melansir situs resmi KAI, stasiun yang juga dikenal sebagai Stasiun Ambarawa merupakan tempat pemberhentian terakhir jalur KA Kedungjati-Ambarawa.

Pada 1976, stasiun ini dinonaktifkan untuk dijadikan sebagai Museum Kereta Api oleh Gubernur Jawa Tengah pada saat itu, Supardjo Rustam.

Adapun, alih fungsi stasiun menjadi museum merupakan upaya untuk menyelamatkan lokomotif uap. Stasiun Ambarawa juga dipilih karena memiliki latar belakang sejarah yang berkaitan dengan Pertempuran Ambarawa.

Jika berkunjung ke stasiun tersebut, wisatawan bisa melihat beragam koleksi perkeretaapian dari masa Hindia Belanda.

Ada juga kegiatan wisata seperti perjalanan dengan KA Wisata relasi Ambarawa-Tuntang dan Ambarawa-Bedono. Keduanya merupakan perjalanan pergi-pulang (PP).

Mengutip Kompas.com, Senin (19/12/2016), rute Ambarawa-Tuntang menawarkan pemandangan gunung sembari kereta uap melintasi Rawa Pening.

  • Ingin Naik Kereta di Museum Ambarawa? Begini Caranya
  • Mulai Hari Ini, Masyarakat Bisa Kembali Naik KA Jarak Jauh dari Stasiun Jakarta Kota
  • Harga Rapid Antigen di Stasiun Kereta Api Turun Jadi Rp 45.000

Sementara untuk rute Ambarawa-Bedono, wisatawan akan dibawa melintasi perbukitan sembari disuguhi pemandangan Gunung Ungaran dan Gunung Merbabu.

Harga tiket masuk Museum KA Ambarawa adalah Rp 10.000 per orang untuk pengunjung berusia di atas 12 tahun.

Mengutip informasi dalam akun Instagram @kawisata, harga tiket naik kereta uap relasi Ambarawa-Tuntang terbaru per November 2020 adalah Rp 60.000 per orang.

Sementara untuk relasi Ambarawa-Bedono, kereta hanya bisa ditumpangi secara rombongan. Harga sewa kereta uap untuk perjalanan rombongan, dan informasi lain bisa langsung dilihat di situs resmi KAI yang sebelumnya disebutkan.

2. Stasiun Jakarta Kota, Kota Jakarta Barat

Stasiun Jakarta Kota merupakan salah satu stasiun di bawah PT KAI Daop 1 Jakarta yang bisa dijadikan sebagai tempat wisata.

Stasiun terbesar di Indonesia ini berada dalam gedung yang sudah ada sejak zaman penjajahan Belanda sehingga nuansa kuno dan historisnya masih terasa.

Wisatawan bisa berfoto di depan gedung Stasiun Jakarta Kota yang terlihat seperti bangunan khas Belanda, atau di dalam gedung dengan latar belakang kaca patri berbentuk setengah lingkaran.

Saat berada di kawasan Stasiun Jakarta Kota, kamu juga bisa jalan-jalan ke kawasan Kota Tua yang letaknya tidak jauh dari stasiun.

Saat ini, Museum Bank Indonesia yang letaknya dekat dengan stasiun masih tutup. Namun, kamu tetap bisa berfoto-foto di depan bangunan besar khas Belanda itu.

3. Stasiun Gambir, Kota Jakarta Pusat

Jika ingin menikmati suasana serba hijau, Stasiun Gambir adalah pilihan yang tepat untuk dikunjungi saat sedang berwisata sambil merayakan Hari Kereta Api Nasional.

Selain karena bangunannya yang didominasi oleh cat berwarna hijau, stasiun ini juga memiliki taman kecil yang memiliki beragam tumbuhan dan tanaman kecil di dekat tulisan “Stasiun Gambir”.

  • Intip Fasilitas Coworking Space Stasiun Gambir
  • Syarat Masuk ke Malioboro dan Stasiun Tugu, Wajib Vaksin dan Pakai Masker
  • Gerbong KA Bandara Yogyakarta YIA Dihiasi Motif Batik

Selain itu, bagian dalam gedung yakni dekat pintu masuk selatan juga terdapat beberapa pohon yang membuat suasana menjadi adem.

Di area dekat papan petunjuk “Eskalator Jalur 1 & 2” juga terdapat “area hijau” yang memiliki beberapa tanaman, dan bisa dijadikan sebagai spot foto.

Stasiun Gambir letaknya dekat dengan beberapa tempat wisata yang bisa dicapai dengan jalan kaki, di antaranya Monas, Masjid Istiqlal, Gereja Katedral Jakarta, Museum Nasional Indonesia (juga dikenal dengan Museum Gajah), dan Galeri Nasional.

Jika merasa lapar dan ingin mencicipi yang segar-segar, ada kedai es krim legendaris bernama Ragusa yang letaknya tidak jauh dari Stasiun Gambir—meski perlu dijangkau dengan setidaknya kendaraan roda dua dan bukan jalan kaki.

4. Stasiun Yogyakarta, Kota Yogyakarta

Sama halnya dengan Stasiun Jakarta Kota, Stasiun Yogyakarta atau Stasiun Jogjakarta juga merupakan stasiun yang bangunannya dijadikan sebagai cagar budaya.

Stasiun yang sudah beroperasi sejak 1887 ini merupakan salah satu tempat pemberhentian kereta tertua di Indonesia, dan merupakan stasiun kedua di Kota Yogyakarta yang dioperasikan setelah Stasiun Lempuyangan.

Masyarakat yang berwisata ke stasiun ini bisa berswafoto ria pada bagian depan gedung yang memiliki gaya arsitektur khas.

  • Ke Bandara Soetta, Makan Dulu di 4 Kuliner Dekat Stasiun BNI City
  • Naik Kereta Bandara Soetta, Sekalian Ngopi di 3 Kafe Stasiun BNI City
  • Ingin Coba City Check-In? Ikuti Panduan Menuju Stasiun BNI City

Selain itu, jika sedang sepi, kamu juga bisa duduk santai di taman stasiun yang memiliki beberapa bangku taman di dekat deretan semak.

Stasiun Yogyakarta juga memiliki sebuah spot foto yang digandrungi wisatawan yaitu Monumen Lokomotif.

Setelah berwisata di stasiun, kamu bisa lanjutkan kegiatan wisata dengan jalan-jalan ke kawasan Malioboro.

5. Stasiun BNI City, Kota Jakarta Pusat

Stasiun BNI City merupakan stasiun KA Bandara yang bisa dijadikan sebagai tempat wisata karena nuansanya bak bandara internasional.

Sambil foto-foto, wisatawan bisa mampir ke salah satu kedai kopi bernama Nomar Kopi. Mereka memiliki area duduk di bagian luar stasiun.

Area tersebut menawarkan nuansa industrialis dengan susunan besi berbentuk atap yang dihiasi oleh lampu gantung minimalis, dan beberapa tumbuhan dalam ruangan yang memberi nuansa sejuk.

Area tersebut bisa dimanfaatkan sebagai ruang untuk bersantai sambil menikmati angin sepoi-sepoi, atau tempat untuk mengerjakan tugas atau bekerja.

Tidak jauh dari pintu masuk Stasiun BNI City adalah kawasan ramah pejalan kaki Dukuh Atas yang dapat diakses lewat pintu keluar Lobi Utara.

Kawasan ini memiliki banyak pilihan tempat makan untuk dicoba, serta spot foto kekinian berupa mural-mural unik di sepanjang tembok terowongan menuju stasiun MRT.

https://travel.kompas.com/read/2021/09/28/191500827/hari-kereta-api-nasional-ini-5-stasiun-yang-juga-jadi-tempat-wisata

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke