Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kendal PPKM Level 2, ASITA Jateng Kenalkan Tempat Wisata Kendal ke Agen Wisata

KENDAL, KOMPAS.com - Association of The Indonesian Tours And Travel Agencies (ASITA) Provinsi Jawa Tengah menyambut baik pemberlakuan PPKM Level 2 di Kabupaten Kendal, Jawa Tengah. 

Menurut Ketua ASITA Provinsi Jawa Tengah Joko Suratno, Kabupaten Kendal mempunyai banyak tempat wisata yang bagus.

Oleh karena itu, pihaknya mengajak 30 biro perjalanan wisata untuk melihat tempat wisata.

“Rombongan kami kumpulkan di tempat wisata River Walk Boja Kendal,” kata Joko, Rabu (20/10/2021).

  • Manten Tebu, Aset Wisata Baru di Kendal
  • Karena Langka, Kopi Liberika di Kendal Jadi Primadona
  • Pemkab Kendal Siap Hadirkan Wisata Petik Kopi

Di River Walk, tambahnya, pihaknya memberi pemaparan bagaimana berwisata yang sehat di saat pandemi Covid 19 agar tidak timbul klaster wisata. 

“Selain River Walk, kami nanti akan ke tempat wisata Tubing Genting, Harny's, dan fun off-road,” ujar Joko.

Joko menjelaskan bahwa terdapat 350 biro perjalanan wisata dan 200 agen wisata di Jawa Tengah.

Ia berharap tempat wisata yang dikunjungi di Kendal ini bisa memikat para agen wisata, sehingga bisa membawa rombongan wisata ke Kendal.

Sementara itu, Kasi Destinasi Pariwisata Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata Kendal Totok Subagyo mengatakan, ada sekitar 32 tempat wisata di Kabupaten Kendal yang dikelola oleh pemerintah, pokdarwis (kelompok sadar wisata), dan swasta.

Semua tempat-tempat wisata tersebut telah dibuka kembali.

“Tapi pengunjung yang masuk masih dibatasi,” ujar Totok.

Menurutnya, supaya tidak timbul klaster baru di tempat wisata, ia mengimbau pengelola agar mengawasi pengunjung. Jika ada pengunjung yang tidak memakai masker, pengelola bisa menegur dan menyuruh mereka untuk memakai masker.

“Kalau masih nekat, suruh keluar atau pulang,” tegasnya.

  • Kedai Kopi Pucue Kendal Ramai Pengunjung, meski Buka Saat Pandemi
  • 5 Obyek Wisata Keluarga di Kendal, Cocok Buat Liburan
  • Serunya Berburu Kuliner Khas Kendal di Pasar Karetan

Pengelola River Walk Boja, Maria Marcelena, mengaku senang karena River Walk menjadi salah satu tempat wisata yang dikunjungi.

Ia berharap River Walk bisa menarik perhatian para agen wisata.

“Sehingga agen-agen wisata itu bisa menjadikan River Walk pilihan utama yang dikunjungi,” ujarnya. 

Ia mengaku bahwa River Walk pernah ditutup selama dua bulan akibat pandemi Covid-19. Tempat wisata tersebut dibuka kembali mulai 2 September 2021 karena status PPKM di Kabupaten Kendal turun ke level 2. 

“Pengunjungnya sudah mulai banyak. Tapi kami tetap membatasi 25 persen,” ujar Marcela.

Ia menambahkan bahwa pihaknya tetap menerapkan protokol kesehatan ketat untuk pengunjung.

Selain harus cuci tangan dan pakai masker, serta memiliki suhu badan normal, pengunjung yang masuk ke River Walk harus memperlihatkan kartu vaksinasi Covid-19. 

https://travel.kompas.com/read/2021/10/21/111300427/kendal-ppkm-level-2-asita-jateng-kenalkan-tempat-wisata-kendal-ke-agen-wisata

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke