KOMPAS.com - Komando Tugas Gabungan Terpadu Jaya mengumumkan 72 hotel karantina atau repatriasi bagi pelaku perjalanan luar negeri melalui Surat Edaran Nomor B/328305/X/2021 tanggal 19 Oktober 2021.
Berdasarkan surat edaran tersebut, hotel tersebut tersebar di sejumlah wilayah di Jakarta dan sekitarnya. Dua hotel di antaranya terletak di Kota Tangerang Selatan, Banten.
Berikut ini adalah daftar harga hotel karantina di Kota Tangerang Selatan beserta fasilitasnya:
Mercure Serpong Alam Sutera
Mercure Serpong Alam Sutera terletak di Jalan Alam Sutera Boulevard Kavling 23, Serpong, Tangerang Selatan. Hotel ini menjadi salah satu hotel yang menawarkan paket repatriasi bagi pelaku perjalanan luar negeri.
Harga yang ditawarkan Mercure Serpong Alam Sutra mulai dari Rp 6 juta untuk 5 hari 4 malam bagi satu tamu.
Fasilitas yang dapat dinikmati tamu selama masa karantina adalah makan 3 kali sehari, 2 kali tes PCR, laundry 5 pakaian per hari dan transportasi penjemputan dari bandara.
Ada empat jenis kamar yang tersedia dalam paket karantina ini, yaitu superior queen bed room, superior twin bed room, privilege queen bed room, dan privilage twin bed room.
Sahid Serpong
Sahid serpong menawarkan beberapa paket repatriasi atau karantina dengan harga mulai dari Rp 2,9 juta per orang untukk dua 3 hari 2 malam.
Sementara bagi tamu yang baru mendapatkan vaksinasi dosis pertama, pihak hotel menawarkan harga mulai dari Rp 4,1 juta untuk 5 hari 4 malam.
Dengan harga tersebut tamu dapat menikmati fasilitas berupa makan 3 kali sehari, laundry 5 pakaian per hari, dan tes PCR sebanyak 2 kali.
Tes PCR dilakukan di bandara saat tamu baru sampai dan di hotel setelah masa karantina berakhir.
Sahid Serpong terletak di Jalan Ray Serpong Nomor 89, Cilenggang, Serpong, Tangerang Selatan.
https://travel.kompas.com/read/2021/11/14/203100727/daftar-hotel-karantina-di-tangerang-selatan-mulai-dari-rp-29-juta
Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & Ketentuan