Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

6 Fakta Menarik Polandia, Punya Kosakata yang Sama dengan Indonesia

KOMPAS.com - Polandia menjadi salah satu negara di Eropa yang menarik untuk dikunjungi. 

Negara ini menawarkan pesona budaya, sejarah, serta pariwisata yang sayang untuk dilewatkan.

Piotr Smieszek dan Arun Smieszek, penulis buku Negara Polandia untuk Pemula, mengungkapkan ada banyak hal yang bisa dipelajari dari Polandia.

Sayangnya belum banyak buku atau literasi yang mengulas mengenai negara yang bertetangga dengan Jerman ini.

"Kita ngecek ke toko-toko buku, banyak tentang negara lain tapi kok Polandia belum ada ya," ungkap Arun dalam acara perilisan resmi buku Negara Polandia untuk Pemula pada Jumat (26/11/2021).

Dalam buku tersebut, pasangan Smieszek menulis berbagai hal secara rinci mengenai Polandia, mulai dari sejarah, budaya, pariwisata, kuliner, hingga pendidikan.

Piotr dan Arun juga berbagi sejumlah fakta menarik mengenai Polandia pada acara perilisan online yang digelar oleh Gramedia Pustaka Utama.

Berikut ini sejumlah fakta menarik mengenai Polandia yang patut diketahui:

Meski terpisah lautan dan benua yang cukup luas, Polandia memiliki sejumlah kosakata yang sama dengan Indonesia. Uniknya, tulisan dan pengucapan kata tersebut sama persis di kedua negara, namun memiliki arti yang jauh berbeda.

"Ada satu topik yang aku bilang harus ditambahkaan yaitu Bahasa Polandia yang ada di Bahasa Indonesia tapi artinya sama sekali berbeda," tutur Arun.

Salah satunya adalah kata 'kantor' yang berarti tempat penukaran uang dalam bahasa Polandia. Ada juga 'korek' yang berarti penutup botol dalam bahasa Polandia.

2. Jadi nama senyawa kimia

Polandia merupakan negara kelahiran seorang ilmuwan perempuan yang mendunia bernama Marie Curie.

Ia merupakan seorang ilmuwan di bidang fisika dan kimia yang memenangkan dua Nobel untuk dua kategori berbeda. Ia juga menjadi salah satu sosok yang merintis bidang radiologi.

Marie Curie lahir pada 7 November 1867. Ia tinggal bersama keluarganya di sebuah kota bernama Warsaw yang kemudian menjadi bagian dari Kekaisaran Rusia.

Salah satu unsur kimia yang ia temukan adalah polonium. Penamaan senyawa tersebut diambil dari kata Polandia, tempat lahir Marie Curie.

Arun dan Piotr mengungkapkan bahwa danau menjadi bentang alam ikonik dari Polandia. Tak akan lengkap rasanya membicarakan Polandia tanpa membahas danau yang ada di negara tersebut.

Terdapat belasan danau di wilayah Polandia. Salah satunya adalah Danau Sniardwy yang merupakan danau terbesar di negara tersebut.

Bagi Piort dan Arun, liburan ke Polandia tidak akan lengkap rasanya jika belum mengunjungi salah satu danau di negara tersebut.

Piotr menjelaskan bahwa Polandia juga memiliki sejumlah suku bangsa. Mereka terpencar di beberapa daerah.

Meski begitu, bahasa yang digunakan tetap satu bahasa. Hanya saja, masing-masing suku memiliki cara penuturan atau aksen yang berbeda.

Menurut Piotr, kita bisa membedakan daerah asal penutur bahasa Polandia dari aksen yang mereka gunakan.

Tak hanya itu, pakaian tradisional Polandia dari masing-masing daerah juga memiliki pola bordir yang berbeda. Warna yang digunakan pun akan berbeda di masing-masing daerah.

Sebagai salah satu negara di Eropa yang memiliki empat musim dalam setahun, Polandia memiliki musim dingin dengan suhu yang cukup ekstrem.

Suhu rata-rata musim dingin di Polandia adalah sekitar lima derajat Celsius. Bahkan saat cuaca ekstrem, suhu udara juga bisa mencapai -16 derajat Celsius.

Oleh sebab itu, Piotr dan Arun menyarankan wisatawan untuk menggunakan pakaian tebal jika ingin megunjungi Polandia pada musim dingin.

Satu lagi fakta menarik yang jarang diketahui tentang Polandia. Negara ini ternyata merupakan salah satu penghasil apel terbesar di dunia.

"Dari kedutaan besar juga menyarankan (bab) tentang apel. Karena Polandia itu termasuk produsen apel terbesar," tutur Arun.

Buku Negara Polandia untuk Pemula merupakan karya Piotr Smieszek dan Arun Smieszek. Piotr merupakan warga negara Polandia yang kini tinggal di Yogyakarta bersama sang istri, Arun.

Buku tersebut resmi diluncurkan pada Jumat (26/11/2021) secara daring. Negara Polandia untuk Pemula berisi sekitar 13 bab yang membahas secara rinci mengenai sejarah, budaya, pariwisata, dan berbagai hal di Polandia.

https://travel.kompas.com/read/2021/11/27/071500227/6-fakta-menarik-polandia-punya-kosakata-yang-sama-dengan-indonesia

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke