Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024
Salin Artikel

Galeri NFT Pertama di Indonesia, Pamerkan 11.110 Karya

KOMPAS.com - Non Fungible Token (NFT) mulai dikenal masyarakat Indonesia sebagai aset dan instrumen investasi digital. Salah satu cara mengakses NFT adalah melalui marketplace tempat perdagangan NFT secara online, yakni OpenSea.

Mengutip Kompas.com, Sabtu (15/1/2022), OpenSea merupakan tempat untuk menawarkan, mencari, dan menjual koleksi NFT secara global. Berbagai macam karya NFT dapat ditemukan di OpenSea, mulai dari seni, musik, permainan, dan lainnya.

Namun demikian, ternyata karya NFT dapat dipamerkan secara langsung dalam sebuah galeri. Galeri NFT pertama di Indonesia berada di Bali, yakni Superlative Secret Society (SSS).

CEO & Founder Superlative Secret Society Prasetyo Budiman mengatakan ide awal pendirian galeri NFT ini adalah untuk mewadahi seniman (artist) NFT. Pada tataran global saja, galeri NFT ini masih terbilang minim, yakni kurang lebih hanya 13 galeri.

“Saya melihat artist NFT ini banyak banget dan karyanya bagus sekali. Sementara, mereka enggak ada wadah untuk memamerkan itu (karya NFT). Di satu sisi, conventional art itu kurasinya sangat amat ketat,” kata dia kepada Kompas.com melalui sambungan telepon (26/2/2022).

  • 7 Hotel di Bali Beri Promo Nyepi 2022, Mulai dari Rp 1 Juta-an
  • Daftar Maskapai dengan Rute Internasional ke Bali Bertambah

Jika galeri pameran biasanya menampilkan karya seni di dalam sebuah frame, maka galeri NFT ini menggunakan layar LCD sebagai komponen utama. Selanjutnya, karya NFT dari para seniman dipajang melalui layar LCD tersebut.

Prasetyo menuturkan Superlative Secret Society telah dibuka sejak 11 Januari 2022. Koleksi pertama berjudul Superlative Secret Society menampilkan 11.110 karya NFT. Sementara, koleksi kedua bertajuk Repus menampilkan 5.000 koleksi NFT.

Sejak awal pembukaan, ia menuturkan galeri NFT ini sudah dikunjungi sekitar ribuan orang. Pengunjung yang datang tidak dipengut biaya alias gratis.

Untuk saat ini, lanjutnya, Superlative Secret Society baru menampilkan koleksi para seniman NFT. Targetnya, mulai Maret 2022 mendatang, pengunjung bisa langsung membeli karya NFT tersebut dengan memindai barcode, yang terhubung ke OpenSea.

“Jadi, pameran ini memang untuk menjadi awareness (kesadaran) masyarakat. Jadi, starting kick off sarana jual beli di bulan depan,” terangnya.

Selain itu, rencananya pada Maret 2022, Superlative Secret Society dapat mengadakan lelang karya NFT dimulai dari dari harga 0,1 ethereum (ETH). Selanjutnya, para pemegang karya dari Superlative Secret Society dapat menikmati fasilitas VIP lounge di galeri tersebut.

“Jadi, ketika masuk ke galeri kami, mereka bisa dengan mudah cuma scan barcode saja dan buy di OpenSea. Sebetulnya, kami menjadi bridge (jembatan) antara dunia nyata dengan dunia digital, metaverse,” terangnya.

Superlative Secret Society juga akan menjaring dan mengkurasi karya para seniman NFT tidak hanya domestik, tetapi juga global. Dengan demikian, harapannya galeri NFT tersebut bisa berskala internasional.

Prasetyo juga menargetkan galeri NFT ini terus menghasilkan koleksi-koleksi seri NFT lainnya, menyusul koleksi Superlative Secret Society dan Repus.

Sejalan dengan itu, pihak galeri juga memberikan edukasi lewat seminar mengenai NFT kepada para pengunjung maupun masyarakat Bali.

“Untuk Bali sendiri, NFT lumayan hype bahkan artist konvensional juga ingin belajar tentang NFT. Jadi, kami sebenarnya juga membuka galeri di Bali untuk edukasi sehingga orang bisa tahu NFT itu apa dan caranya bagaimana,” terangnya.

Jika kamu berminat mengetahui NFT secara langsung dapat mengunjungi galeri NFT Superlative Secret Society di Jalan Legian Nomor 99, Bali. Pengunjung dapat melihat koleksi NFT tersebut secara gratis.

https://travel.kompas.com/read/2022/02/27/101000527/galeri-nft-pertama-di-indonesia-pamerkan-11110-karya

Rekomendasi untuk anda
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Gardu Pandang Ketep Magelang, Dahsyatnya Merapi sampai Indahnya Panorama 2 Gunung

Gardu Pandang Ketep Magelang, Dahsyatnya Merapi sampai Indahnya Panorama 2 Gunung

Jalan Jalan
Spot Sunset Jakarta, Menikmati Matahari Terbenam di Halte Bundaran HI

Spot Sunset Jakarta, Menikmati Matahari Terbenam di Halte Bundaran HI

Jalan Jalan
Naik 87 Persen, Angkasa Pura I Layani 4,8 Juta Penumpang per Februari 2023

Naik 87 Persen, Angkasa Pura I Layani 4,8 Juta Penumpang per Februari 2023

Travel Update
Museum Basoeki Abdullah: Lokasi, Jam Buka, Harga Tiket, dan Fasilitas

Museum Basoeki Abdullah: Lokasi, Jam Buka, Harga Tiket, dan Fasilitas

Jalan Jalan
10 Wisata Tersembunyi di Ubud, Ada Pura hingga Museum

10 Wisata Tersembunyi di Ubud, Ada Pura hingga Museum

Jalan Jalan
Menara Langit Merapi di Gardu Pandang Ketep Sudah Bisa Dikunjungi Wisatawan

Menara Langit Merapi di Gardu Pandang Ketep Sudah Bisa Dikunjungi Wisatawan

Travel Update
11 Fasilitas Sea World Ancol, Kolam Hiu hingga Museum Misteri Laut Dalam

11 Fasilitas Sea World Ancol, Kolam Hiu hingga Museum Misteri Laut Dalam

Jalan Jalan
4 Desa Wisata di Ngada, Flores Masuk 500 Besar ADWI 2023

4 Desa Wisata di Ngada, Flores Masuk 500 Besar ADWI 2023

Travel Update
Desa Wisata Komodo dan Coal di Manggarai Barat, NTT Masuk 500 Besar Nominasi ADWI 2023

Desa Wisata Komodo dan Coal di Manggarai Barat, NTT Masuk 500 Besar Nominasi ADWI 2023

Travel Update
Cara Datang ke Pameran Matrajiva di Artina Sarinah, Bisa Naik KRL

Cara Datang ke Pameran Matrajiva di Artina Sarinah, Bisa Naik KRL

Travel Tips
Bukit Waruwangi di Banten: Jam Buka, Tiket Masuk, dan Aktivitas

Bukit Waruwangi di Banten: Jam Buka, Tiket Masuk, dan Aktivitas

Travel Tips
Wisata ke Masjid Sultan Riau Saat Ramadhan, Bisa Lihat Kitab Kuno

Wisata ke Masjid Sultan Riau Saat Ramadhan, Bisa Lihat Kitab Kuno

Jalan Jalan
16 Wisata Non-Pendakian di Gunung Rinjani Dibuka mulai 1 April 2023

16 Wisata Non-Pendakian di Gunung Rinjani Dibuka mulai 1 April 2023

Travel Update
Hari Raya Nyepi di Bali, 6 Fasilitas Publik Ini Tutup Sementara 

Hari Raya Nyepi di Bali, 6 Fasilitas Publik Ini Tutup Sementara 

Travel Update
Bandara Ngurah Rai Bali Ditutup 24 Jam Saat Nyepi, Ini Waktunya

Bandara Ngurah Rai Bali Ditutup 24 Jam Saat Nyepi, Ini Waktunya

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+