Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Di Depan PBB, Menparekraf Sebut Indonesia Jadi Acuan Dunia dalam Kebangkitan Pariwisata

KOMPAS.com - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno menyebutkan bahwa Indonesia saat ini menjadi acuan dunia dalam penanganan pandemi Covid-19.

Selain dalam penanganan pandemi, Indonesia juga menjadi acuan dunia untuk membangkitkan sektor pariwisata setelah dua tahun dihantam pandemi.

Pernyataan itu ia sampaikan usai memberi sambutan di event High-level Thematic Debate on Tourism yang digelar United Nations General Assembly Hall (Sidang Umum PBB) di New York, Amerika Serikat, Rabu (4/5/2022).

Sandiaga juga mengatakan bahwa Indonesia mendapat apresiasi dari sisi penanganan pandemi.

  • PHRI Sebut Mudik dan Libur Lebaran Berdampak Positif terhadap Pariwisata
  • 9 Fakta Pariwisata Dunia: Bangkok Dikunjungi 22,7 Juta Wisatawan

"Alhamdulillah sekali lagi saya sampaikan posisi Indonesia diapreasi, terutama dari segi penanganan pandemi. Kebangkitan sektor parekraf kita menjadi acuan atau best practice," kata Menparekraf saat Weekly Press Briefing virtual, Senin (9/5/2022).

Ia melanjutkan, pariwisata Tanah Air tidak hanya memperhatikan kuantitas, tetapi juga kualitas, serta tak hanya mengejar profit, tetapi juga lingkungan.

"Kepulihan ini kami upayakan juga agar merata di daerah-daerah lain," sambung Sandiaga.

Ia juga mengungkapkan bahwa Indonesia melihat tren positif dalam perjalanan dan pariwisata global dengan pertumbuhan 130 persen pada Januari 2022, dibandingkan tahun 2021.

"Namun, kita tidak boleh berpuas diri. Sangat penting bagi kita untuk tidak kembali ke pendekatan bisnis seperti biasa," ujar Sandi dikutip dari laman Kemenparekraf.

Ia mengajak semua pihak untuk membangun kembali industri pariwisata dengan lebih baik, lebih berkelanjutan, dan lebih tangguh.

Selain itu, ia berharap adanya pariwisata berbasis komunitas masyarakat yang ramah lingkungan dan berkarifan lokal, sebagai kebangkitan pariwisata era baru.


Lanjutkan program Spice Up The World

Sementara, Sandiaga menjelaskan bahwa dalam kunjungan kerja ke New York beberapa waktu lalu, pihaknya akan melanjutkan tur Spice up The World.

"Kami juga berkesampatan melanjutkan tur Spice up The World yang terus kita lakukan secara bergulir, dan sejumlah mitra kita dorong secara masif karena ini bukan lagi program pemerintah, tapi juga sudah menyentuh beberapa kalangan," kata Sandi.

Pelaku yang bersangkutan, katanya, mulai dari restoran, pelaku ekonomi kreatif, hingga masyarakat diaspora Indonesia yang tinggal di luar negeri.

"Seperti tercatat pada 7 Mei 2022, makanan Indonesia tersajikan di kantor wali kota New York," jelas dia.

Menurut Sandi, dengan kerja sama dan dukungan berbagai pihak dalam mempromosikan program Indonesia Spice Up The World, bisa berdampak ke berbagai hal.

"Ini akan mempromosikan destinasi wisata kita, mendorong produk ekonomi kreatif kita lebih dikenal dunia, dan bisa membuka peluang usaha dan lapangan kerja," pungkasnya.

https://travel.kompas.com/read/2022/05/10/203100927/di-depan-pbb-menparekraf-sebut-indonesia-jadi-acuan-dunia-dalam-kebangkitan

Terkini Lainnya

Panduan Lengkap ke Desa Wisata Koto Kaciak, Simak Sebelum Datang

Panduan Lengkap ke Desa Wisata Koto Kaciak, Simak Sebelum Datang

Travel Tips
Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Travel Update
Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

Travel Update
4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

Travel Tips
Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Jalan Jalan
4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

Travel Tips
Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Travel Update
Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Jalan Jalan
Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Jalan Jalan
 7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

Jalan Jalan
5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

Travel Tips
Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Jalan Jalan
Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Travel Update
Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Travel Update
Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke