Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

WHO Umumkan Kerja Sama dengan JS Luwansa Hotel and Convention Center

KOMPAS.com - Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) dan JS Luwansa Hotel and Convention Center menandatangani perjanjian dan kerja sama strategis jangka panjang, Senin (30/5/2022).

Momen itu sekaligus mengukuhkan JS Luwansa Hotel and Convention Center sebagai strategic business partner (mitra bisnis strategis) WHO.

Adapun nota kesepahaman (Memorandum of Understanding) tersebut meliputi beragam isu terkait bencana alam atau bencana skala besar. 

Untuk diketahui, inisiatif strategis dalam situasi darurat yang dimaksud dimuat dalam Rencana Keberlangsungan Usaha WHO (WHO Business Continuity Plan) untuk Pekerja Indonesia WHO (WHO Indonesia Personnel), serta tempat bekerja dalam situasi darurat yang termasuk dalam Rencana Keberlangsungan Usaha WHO untuk staf inti WHO Indonesia. 

General Manager JS Luwansa Hotel and Convention Center, Richard Mau, menyampaikan rasa sukacita atas kerja sama ini.

"Bahagia rasanya ditunjuk oleh organisasi terkemuka di dunia yang didedikasikan untuk kesejahteraan semua orang, guna memberi kesempatan yang sama bagi setiap orang di manapun mereka berada untuk hidup sehat dan produktif," ujar Mau, dikutip dari keterangan resmi yang Kompas.com terima, Kamis (2/6/2022).

  • Bolehkah Merokok di Kamar Hotel? Simak Aturannya Agar Tak Kena Denda
  • Sewa Extra Bed Hotel, Boleh Diisi Berapa Orang?
  • Jangan Bingung Saat Pesan Kamar, Ini Penjelasan Jenis Kamar Hotel

Sebagai informasi, di Ibu Kota, JS Luwansa Hotel and Convention Center berlokasi di kawasan Karet Kuningan, Jakarta Selatan.

Dilansir dari situs resminya, hotel ini memiliki 244 kamar dan aneka fasilitas, salah satunya fasilitas meeting (pertemuan) dan convention center (pusat konvensi) yang berkapasitas hingga 1.500 tamu. 

Hotel ini juga merupakan bagian dari perusahaan perhotelan Luwansa Hotel Group. 

https://travel.kompas.com/read/2022/06/02/081408627/who-umumkan-kerja-sama-dengan-js-luwansa-hotel-and-convention-center

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke