Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kota Terlarang China Dibuka Kembali untuk Umum

KOMPAS.com - Kota Terlarang atau Forbidden City, sebuah kompleks istana kekaisaran di Beijing, China, kembali dibuka untuk umum mulai Selasa (7/6/2022).

Dilansir dari Xinhuanet.com, Jumat (10/6/2022), protokol kesehatan yang ketat diterapkan bagi pengunjung di kawasan yang juga dikenal sebagai Palace Museum (Museum Istana) ini.

Kapasitas museum dibatasi hingga 75 persen. Pengunjung juga wajib menunjukkan hasil negatif nucleic acid test (tes asam nukleat) dalam kurun waktu 72 jam, serta menjalani pemeriksaan suhu tubuh dan kode kesehatan. 

  • 10 Mal Terbesar di Dunia, Banyak yang dari Thailand dan China
  • Wisatawan Terbanyak dari China, Ada 4.831 Kunjungan pada Maret 2022

Untuk diketahui, sebelumnya Kota Terlarang sempat ditutup sementara pada bulan Mei 2022, tepatnya mulai Kamis (12/5/2022), akibat kenaikan infeksi pandemi Covid-19 di Beijing. 

"Sejalan dengan pencegahan dan pengendalian situasi epidemi di Beijing saat ini, guna menghindari adanya infeksi silang, maka Museum Istana ditutup sementara mulai 12 Mei 2022 hingga pemberitahuan selanjutnya. Terima kasih atas dukungan dan pengertiannya," tulis pengumuman di situs web resmi Kota Terlarang, Rabu (11/5/2022).

Mengapa dinamakan Kota Terlarang atau Forbidden City?

Kota Terlarang didirikan pada tahun 1406 oleh Kaisar Yongle dari Dinasti Ming.

Dikutip dari Britannica dan Kompas.com, Selasa (18/1/2022), akses ke kawasan ini sempat terlarang untuk sebagian besar orang pada waktu itu, sehingga dinamakan Forbidden City.

Bahkan, pejabat pemerintah dan keluarga kekaisaran hanya diizinkan mengakses kawasan ini secara terbatas. Hanya kaisar-lah yang bisa mengakses kawasan ini secara bebas. 

Kawasan seluas kira-kira 72 hektare ini ditetapkan sebagai situs Warisan Dunia UNESCO pada tahun 1987. 

  • Pengalaman WNI Puasa di China Saat Pembatasan Covid-19, Masjid Tutup  
  • Masjid Agung Xian, Masjid dengan Perpaduan Arsitektur China dan Islam

https://travel.kompas.com/read/2022/06/10/231115227/kota-terlarang-china-dibuka-kembali-untuk-umum

Terkini Lainnya

Panduan Lengkap ke Desa Wisata Koto Kaciak, Simak Sebelum Datang

Panduan Lengkap ke Desa Wisata Koto Kaciak, Simak Sebelum Datang

Travel Tips
Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Travel Update
Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

Travel Update
4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

Travel Tips
Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Jalan Jalan
4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

Travel Tips
Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Travel Update
Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Jalan Jalan
Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Jalan Jalan
 7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

Jalan Jalan
5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

Travel Tips
Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Jalan Jalan
Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Travel Update
Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Travel Update
Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke