BrandzView
Konten ini merupakan kerja sama Kompas.com dengan Golden Rama
Salin Artikel

3 Hari di Hunter Valley, Berikut Aktivitas Seru di Perkebunan Anggur Saat Liburan ke New South Wales

KOMPAS.com - New South Wales merupakan salah satu tempat terbaik untuk mencicipi anggur di Australia. Diberkahi tanah yang subur dan beriklim sejuk, negara bagian paling tua di Benua Kanguru ini memiliki kawasan perkebunan dan pusat pengolahan anggur, Hunter Valley.

Hunter Valley yang sudah eksis sejak abad ke-19 menawarkan berbagai macam jenis anggur dengan kualitas wahid, baik dalam bentuk buah maupun yang sudah diolah menjadi minuman. Setidaknya, lebih dari 150 kilang anggur ada di sana.

Oleh karena keunikan tersebut, tak sedikit pelancong dari berbagai negara bertandang ke Hunter Valley untuk menikmati pengalaman mencicip wine yang berbeda, yakni menyesap wine sembari melihat kebun anggur yang luasnya mencapai ratusan hectare dan menikmati hawa pedesaan yang sejuk.

Terdapat sejumlah aktivitas menarik yang bisa dilakukan di Hunter Valley. Untuk pengalaman liburan yang lebih maksimal, kamu bisa menginap di sana selama tiga hari dengan itinerari berikut.

Hari pertama, bersepeda melintasi kebun anggur

Hunter Valley berada di sebelah utara Kota Sydney. Untuk mencapainya, kamu perlu menempuh perjalanan selama tiga jam dari kota tersebut. Sepanjang perjalanan menuju kawasan kebun anggur ini, kamu bakal dimanjakan pemandangan apik sungai Hawkesbury dan melintasi wilayah perkotaan Central Coast.

Meski menyandang nama "Hunter”, wilayah perkebunan anggur itu bukan bekas kawasan perburuan satwa liar. Kata tersebut diambil dari nama seorang kapten kapal HM Sirius, John Hunter. Dialah yang mendirikan koloni Eropa pada 1787 di New South Wales, Australia, sekaligus menjadi gubernur kedua New South Wales.

Setibanya di Hunter Valley Resort, embusan udara sejuk seketika akan langsung menyapa. Apalagi, saat melangkahkan kaki menuju gerbang Hunter Valley Gardens. Wisatawan akan dibuat terpukau dengan keindahan taman-taman yang terhampar di sana.

Setidaknya, terdapat 10 taman tematik yang bisa dikelilingi wisatawan sebelum sampai di kebun anggur. Tiga di antaranya adalah Sunken Garden, Oriental Garden, dan Storybook Garden.

Meski populer sebagai penghasil anggur dan wine, ada banyak aktivitas menarik lain yang bisa kamu lakukan di Hunter Valley. Salah satunya, bersepeda keliling kebun anggur.

Untuk menjajal pengalaman bersepeda, kamu sebaiknya menginap di Spicers Vineyard Estate. Guest house berbintang lima ini terletak persis di tengah-tengah kebun anggur. Kamu bisa menyewa sepeda di Grapemobile Bicycle Hire untuk menjelajahi kebun anggur dan jalanan pedesaan. Fasilitas ini berada tak jauh dari penginapan tersebut.

Kamu akan dimanjakan pemandangan indah saat bersepeda melintasi bukit-bukit berlekuk dan jalan setapak di pinggiran kebun anggur. Jika beruntung, kamu dapat menjumpai kanguru yang berkeliaran di sekitaran vineyard.

Bersepeda di Hunter Valley membuatmu serasa pulang kampung ke rumah nenek dengan mengitari pedesaan yang tenang dan asri. Di sepanjang perjalanan, kamu pun dapat menemukan peternakan sapi lokal. Singgahlah sebentar untuk istirahat dan melihat peternak memerah sapi secara modern. Tentunya, kegiatan ini makin menambah kesan liburan yang menyenangkan.

Setelah itu, lanjutkan perjalanan mengayuh pedal untuk menelusuri berbagai kilang anggur. Salah satu kilang yang bisa disinggahi adalah Oakvale Wines. Di kilang ini, kamu bisa melihat proses pengolahan buang anggur segar menjadi wine. Menariknya, kamu juga dapat mencicipi wine segar di ruang pencicipan ataupun koleksi anggur tua bercita rasa autentik.

Hari kedua, naik balon udara

Pada hari kedua, aktivitas yang tak kalah seru dilakukan di kebun anggur Hunter Valley adalah naik balon udara.

Adapun waktu terbaik untuk menjajal pengalaman naik balon udara melayang di atas ketinggian 4.000 kaki adalah pagi hari, tepatnya menjelang matahari terbit. Pada momentum ini, kamu bisa menyaksikan keindahan matahari yang muncul di ufuk timur.

Untuk menjajal pengalaman seru naik balon udara, kamu bisa membeli tiket melalui laman Balloon Aloft. Adapun tiketnya dibanderol 289 dollar Australia per orang.

Pastikan kamu tidur lebih awal agar bisa bangun sebelum subuh. Pasalnya, pada pukul 04.00 pagi, staf operator tur Balloon Aloft akan menjemputmu di penginapan menuju tempat terbuka di mana balon udara akan diterbangkan.

Setibanya di sana, kamu bisa melihat sang pilot bersama rekannya mempersiapkan mesin pemanas agar udara bisa terisi masuk ke dalam balon.

Setelah persiapan selesai, kamu dan rombongan akan mendapatkan arahan (briefing) tentang posisi lepas landas (take off) dan landing. Kamu juga bakal diberi tahu bagaimana cara naik dan masuk ke dalam ruang penumpang balon udara.

Setelah semua siap, balon udara perlahan mengudara ke angkasa di ketinggian 4.000 kaki. Dari ketinggian tersebut, kamu bisa melihat ke bawah hamparan kebun anggur juga kilangnya yang sungguh menawan. Jangan lupa dokumentasikan agar kamu punya kenangan indah, ya.

Saat matahari mulai terbit, panorama yang disuguhkan makin apik. Pendar cahaya kuning keemasan menambah suasana semakin syahdu. Kamu juga bakal melintasi lautan awal bak kapas yang bergumpal-gumpal. Pengalaman tersebut benar-benar asyik.

Hari ketiga, berburu kuliner khas di restoran lokal

Setelah dua hari liburan dengan aktivitas outdoor yang menyenangkan, hari ketiga adalah saatnya memanjakan indra pengecap. Tak lengkap pula rasanya liburan ke Hunter Valley tanpa mencicip penganan yang diolah oleh chef kenamaan sekaligus bapak kuliner Hunter Valley, Robert Molines.

Untuk diketahui, Robert merupakan chef pertama yang mendirikan restoran di Hunter Valley pada empat dekade lalu. Meski sudah memasuki usia pensiun, Robert masih sibuk menjalankan restoran miliknya yang bernama Bistro Molines.

Salah satu menu andalan yang wajib dijajal saat bersantap di Bistro Molines adalah daging kelinci yang dibalut dengan saus mustard dan zaitun, atau iga sapi rebus dalam saus red wine. Menu andalan lain yang wajib dipesan adalah domba panggang yang dipadukan dengan baby courgettes dan zukini.

Sebagai pelengkap, icip pula anggur lokal andalan Bistro Molines, yaitu, Menorval Calvados, Glass Local Sparkling Wine, dan Dry Sherry-Tio Pepe.

Restoran berikutnya adalah EXP Restaurant yang didirikan oleh koki bernama Frank Fawkner. Restoran ini terletak di jantung Hunter Valley, Pokolbin.

Ruang makan restoran tersebut ditata sedemikian rupa untuk menghadirkan kedekatan antara tamu dan chef. Tamu yang datang dapat mengisi bangku-bangku yang berjejer di bar yang langsung menghadap ke arah dapur.

Dari meja tersebut, kamu bisa melihat langsung bagaimana kesibukan para chef berjibaku di dapur, termasuk Frank Fawkner, dalam mengolah berbagai menu lezat. 

Suasana restoran semakin atraktif mana kala chef mengajak tamu untuk ikut memasak. Biasanya, para tamu akan ditugaskan untuk menggiling rempah-rempah untuk pugasan roti ataupun baluran marinasi daging panggang.

Menu yang wajib dipesan di restoran tersebut adalah risotto bawang putih hitam dengan kembang kol dan keju cheddar Pyengana. Selain itu, ada pula brioche yang dilumuri madu dan blue cheese custard.

Sebagai opsi, restoran lain yang bisa dipertimbangkan untuk berburu kuliner di Hunter Valley adalah Muse Restaurant, Muse Kitchen, Circa 1976, Goldfish Bar and Kitchen, Margan Restaurant, dan juga Sabor in the Hunter.

Nah, itulah rekomendasi aktivitas yang dapat dilakukan untuk mengeksplorasi perkebunan anggur Hunter Valley di New South Wales selama tiga hari.

Agar liburan lebih maksimal, paling tidak kamu membutuhkan empat hari. Adapun hari keempat bisa kamu gunakan untuk beristirahat atau mengeksplorasi Kota Sydney sebelum pulang ke Tanah Air.

Untuk menunjang liburan yang menyenangkan dengan biaya efisien, kamu bisa mengoptimalkan berbagai promo, salah satunya dari Golden Rama Tour and Travel.

Untuk diketahui, Golden Rama Tours & Travel menghadirkan dua produk land only yang bisa kamu optimalkan untuk liburan ke Sydney. Pertama, 4 Hari Pack & Go Sydney dengan harga mulai dari Rp 10,8 juta. Kedua, 4 Hari Free & Easy Sydney dengan harga mulai dari Rp 3,8 juta per orang.

Dengan membeli paket liburan tersebut, kamu berkesempatan mendapatkan cashback hingga Rp 2 juta dengan kemudahan cicilan 0 persen hingga 6 bulan. Dengan begitu, kamu bisa lebih hemat bujet.

Sebagai informasi, pada 2022, Golden Rama Tours & Travel hadir sebagai travel experience enabler yang berkomitmen memberikan layanan prima untuk kenyamanan para calon wisatawan.

Seiring situasi pandemi Covid-19 yang kembali pulih, Golden Rama Tours & Travel pun mendorong traveler mengatur perjalanan dengan lebih terencana. Hal ini diwujudkan dengan menghadirkan program “Booking Jauh Hari, Bikin Tenang di Hati”. Tujuannya, untuk membantu traveler mendapatkan kenyamanan saat melakukan perjalanan wisata.

Tak hanya itu, demi memberikan kemudahan dan kenyamanan traveler, Golden Rama Tours & Travel juga menghadirkan layanan Golden Rama E-Travel Assistant atau GRETA. Layanan ini dapat membantu wisatawan merencanakan perjalanan ke #NewSouthWales, Australia.

Untuk informasi lebih lanjut tentang Australia, serta produk dan promo Golden Rama Tours & Travel, follow Instagram @goldenramatours, @sydney, dan @visitnsw. Selain itu, kamu juga bisa menggunakan layanan GRETA di nomor WhatsApp 0815 1122 1133.

https://travel.kompas.com/read/2022/08/01/130458227/3-hari-di-hunter-valley-berikut-aktivitas-seru-di-perkebunan-anggur-saat

Bagikan artikel ini melalui
Oke