Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kebun 123, Wisata Tanaman Hias di Kabupaten Malang yang Instagramable

MALANG, KOMPAS.com - Masyarakat yang gerah dengan kehidupan kota dan ingin menikmati suasana segar pemandangan tumbuh-tumbuhan hijau, kebun 123 di Desa Kemulan, Kecamatan Turen, Kabupaten Malang, Jawa Timur mungkin bisa jadi salah satu pilihan.

Kebun seluas kurang lebih 250 meter persegi itu menawarkan wisata keindahan ribuan jenis tanaman hias yang tertata secara rapi, sehingga terlihat instagramable untuk berswafoto.

Ditambah, hiasan kolam ikan di beberapa sisi taman membuat pemandangan kebun itu terasa makin segar.

"Jenis-jenis bungan di kebun ini, di antaranya anggrek, kaktus, aglonema, dan monstera," kata pemilik Kebun 123 Rohmatul Jannah kepada Kompas.com, Selasa (9/8/2022).

Jumlah kunjungan wisata yang datang kesana untuk menikmati keindahan berbagai tanaman hias.

Menurut Jannah, jumlah kunjungan wisata ke Kebun 123 setidaknya mencapai 150 orang per hari.

"Kalau akhir pekan bisa mencapai 500 orang per hari," jelasnya.

Para pengunjung yang datang menurut Jannah berasal dari berbagai daerah, seperti Surabaya, Sidoarjo, dan Madura.

"Mayoritas pengunjung yang datang ke sini dari luar kota. Sembari berwisata ke pantai yang ada di Kabupaten Malang, mereka sekalian mampir ke sini," ujarnya.

Indahnya pemandangan Kebun 123 juga membuat sejumlah calon pengantin datang dalam rangka pengambilan foto pre-wedding.

Selain itu, para siswa dari berbagai sekolah juga kerap datang untuk membuat kegiatan pelatihan budidaya tanaman hias. Kunjungan juga dari para mahasiswa yang ingin melakukan penelitian akademis.

Tiket masuk Kebun 123 Malang yang gratis

Meski memiliki banyak jenis tanaman dan bisa digunakan untuk foto instagramable, tiket masuk ke Kebun 123 ternyata gratis.

"Semua fasilitas yang ada di sini bisa dinikmati secara gratis. Kami hanya mengambil pemasukan dari hasil penjualan tanaman hias," pungkasnya.

"Jenis tanaman yang tersedia di sini berasal dari berbagai daerah hingga mancanegara. Seperti Anggrek Bulan ini berasal dari negara Thailand," pungkasnya.

https://travel.kompas.com/read/2022/08/09/180600127/kebun-123-wisata-tanaman-hias-di-kabupaten-malang-yang-instagramable

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke