Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tips Keliling Karimunjawa, Bisa Sewa Sepeda Motor

KOMPAS.com – Berwisata ke Karimunjawa kemungkinan besar akan menggunakan transportasi perahu wisata untuk mencapai spot snorkeling atau pulau sekitarnya.

Namun, ternyata Pulau Karimunjawa bisa dijelajahi. Ada banyak pantai dan tempat wisata menarik di sana.

Jika tertantang, wisatawan bisa berjalan kaki keliling pulau yang tentunya menguras fisik dan memakan waktu.

Jika tidak sanggup berjalan kaki, tenang saja karena ada jasa sewa sepeda motor di Karimunjawa.

Kompas.com sempat menjajal sewa sepeda motor untuk keliling Karimunjawa pada Senin (22/8/2022) dan Rabu (24/8/2022).

Dengan naik motor, Kompas.com berkesempatan mengunjungi beberapa pantai cantik Karimunjawa, seperti Pantai Bobby, Laendra, dan Tanjung Gelam.

Cara sewa sepeda motor di Karimunjawa

Untuk bisa menyewa sepeda motor di Karimunjawa, caranya hampir sama dengan jika ingin snorkeling.

Wisatawan wajib melakukan reservasi di biro wisata atau tour guide lokal setempat sebelum berangkat ke Karimunjawa.

Nantinya, sepeda motor yang dipesan akan langsung diantar ke Pelabuhan Karimunjawa, apabila langsung ingin memesan sepeda motor begitu tiba.

Sepeda motor juga akan diantar ke penginapan, jika wisatawan ingin naik sepeda motor dari tempatnya menginap.

“Tarif sewa sepeda motor di Karimunjawa sehari Rp 75.000,” kata pemandu wisata dari Tamasya Karimunjawa bernama Aldi Wiguna kepada Kompas.com, Senin (19/9/2022).

Namun selain menggunakan sepeda motor, wisatawan juga harus memperhatikan bahan bakar. Jika bahan bakar hampir habis, sebaiknya isi dulu di pom bensin.

Sebagai info, saat Kompas.com berkunjung pada Senin-Kamis (22-24 Agustus 2022), satu-satunya pom bensin di Karimunjawa adalah dekat kawasan pelabuhan dengan jenis bahan bakar Pertamax.

https://travel.kompas.com/read/2022/09/19/090748327/tips-keliling-karimunjawa-bisa-sewa-sepeda-motor

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke