Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

AirAsia Buka Lagi Rute ke Kuala Lumpur dari Aceh, Pekanbaru, dan Padang

KOMPAS.com - Maskapai AirAsia buka lagi rute penerbangan internasional ke Kuala Lumpur, Malaysia, dari Banda Aceh, Padang, dan Pekanbaru, mulai 1 Oktober 2022.

Pembukaan kembali rute internasional yang menghubungkan Kuala Lumpur dengan tiga kota utama di Sumatera ini menjadi momentum kebangkitan industri pariwisata dan mendorong tumbuhnya pelaku ekonomi kreatif di wilayah Aceh, Sumatera Barat, dan Riau.

"Kami berharap dengan dibukanya kembali rute ini, kami dapat melayani wisatawan-wisatawan dari Malaysia yang sudah tidak sabar untuk berkunjung, bertemu kerabat, mengembangkan bisnis maupun berwisata di Aceh, Riau, dan Sumatera Barat," kata CEO AirAsia Malaysia Riad Asma dalam keterangan resmi yang Kompas.com terima, Rabu (28/9/2022).

Ia melanjutkan, pembukaan rute itu diharapkan dapat memberikan multiplier effect bagi pertumbuhan ekonomi masyarakat setempat, serta turut membuka lapangan kerja seluas-luasnya.

Jadwal AirAsia ke Kuala Lumpur dari Banda Aceh, Padang, Pekanbaru

Berikut adalah jadwal penerbangan AirAsia ke Kuala Lumpur dari Banda Aceh, Padang, dan Pekanbaru.

- Pesawat AirAsia rute Padang-Kuala Lumpur PP akan terbang dua kali seminggu setiap Selasa dan Sabtu, mulai 1 Oktober 2022

- Pesawat AirAsia rute Banda Aceh-Kuala Lumpur PP akan terbang dua kali seminggu setiap Senin dan Kamis, mulai 3 Oktober 2022

- Pesawat AirAsia rute Pekanbaru-Kuala Lumpur PP akan terbang dua kali seminggu setiap Senin dan Jumat, mulai 3 Oktober 2022

Adapun penerbangan dari ketiga kota ini akan dioperasikan oleh maskapai AirAsia Malaysia (kode penerbangan AK) menggunakan pesawat Airbus A320 dengan kapasitas 180 penumpang.

Pemesanan bisa dilakukan di platform pemesanan tiket AirAsia, termasuk pada aplikasi AirAsia Super App, agen perjalanan konvensional maupun online travel agent (OTA).

https://travel.kompas.com/read/2022/10/02/080800827/airasia-buka-lagi-rute-ke-kuala-lumpur-dari-aceh-pekanbaru-dan-padang

Terkini Lainnya

4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

Travel Tips
Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Jalan Jalan
4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

Travel Tips
Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Travel Update
Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Jalan Jalan
Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Jalan Jalan
 7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

Jalan Jalan
5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

Travel Tips
Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Jalan Jalan
Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Travel Update
Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Travel Update
Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Travel Update
Usung Konsep Eco Friendly, Hotel Qubika Bakal Beroperasi Jelang HUT Kemerdekaan RI di IKN

Usung Konsep Eco Friendly, Hotel Qubika Bakal Beroperasi Jelang HUT Kemerdekaan RI di IKN

Hotel Story
Ada Women Half Marathon 2024 di TMII Pekan Ini, Pesertanya dari 14 Negara

Ada Women Half Marathon 2024 di TMII Pekan Ini, Pesertanya dari 14 Negara

Travel Update
5 Tempat Wisata di Tangerang yang Bersejarah, Ada Pintu Air dan Makam

5 Tempat Wisata di Tangerang yang Bersejarah, Ada Pintu Air dan Makam

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke