Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Prediksi Titik Kemacetan di Yogya dan Solo Saat Pernikahan Kaesang-Erina

KOMPAS.com - Putra bungsu Presiden Republik Indonesia Joko Widodo, Kaesang Pangarep, telah melangsungkan rangkaian prosesi pernikahan dengan Erina Gudono, sejak Kamis (8/12/2022).

Prosesi yang antara lain terdiri dari pengajian, siraman, lamaran, ijab kabul, ngunduh mantu, tasyakuran Walimatul Ursy, dan tasyakuran Parisuka digelar sejak Kamis (8/12/2022) hingga Minggu (11/12/2022) di Yogyakarta dan Solo.

  • Sejarah Royal Ambarrukmo Yogyakarta, Tempat Akad Nikah Kaesang-Erina
  • Lokasi Royal Ambarrukmo Yogyakarta yang Jadi Tempat Pernikahan Kaesang Erina

Adapun akad nikah Kaesang dan Erina akan digelar pada Sabtu (10/12/2022), dilansir dari Kompas.com, Senin (21/11/2022).

Dikutip dari Tribunnews.com, Jumat (9/12/2022), acara ngunduh mantu Kaesang dan Erina di Pura Mangkunegaran, Solo, diprediksi akan dihadiri 6.000 tamu undangan. Oleh karena itu, para tamu disarankan untuk tidak datang ke lokasi dengan mobil pribadi.

Adapun sebanyak 2.188 personel polisi dibagi dalam lima satgas guna pengamanan di lima titik yaitu lokasi siraman di kediaman Presiden, lokasi awal kirab di Loji Gandrung, rute kirab, dan Pura Mangkunegaran.

Oleh karena itu, warga Yogyakarta, Solo, dan sekitarnya mungkin bisa memerhatikan beberapa ruas jalan yang kemungkinan akan ramai dipadati untuk beberapa hari ke depan. 

Jalan yang diprediksi akan dipadati kendaraan di Solo

Minggu (11/12/2022)

  • Waktu: 07.30 WIB
  • Kegiatan dan lokasi: Tata Cara Adat Ngunduh Mantu di Dalem Ageng Loji Gandrung Solo serta Kirab

Selesai acara adat ngunduh mantu, Kaesang dan Erina dijadwalkan akan melaksanakan kirab pernikahan yang dimulai pukul 09.30 WIB. Titik awal acara Kirab Pernikahan Kaesang dan Erina berlokasi di Loji Gandrung.

Dikutip dari Tribunnews.com, Kaesang dan Erina akan menjalani kirab menuju Pura Mangkunegaran, Solo, melalui Jalan Slamet Riyadi, Solo.

Prediksi Rute 1 Kirab Pernikahan Kaesang-Erina

Berikut adalah prediksi rute pertama Kirab Pernikahan Kaesang dan Erina dari Loji Gandrung ke Pura Mangkunegaran sepanjang 1,8 kilometer.

Prediksi Rute 2 Kirab Pernikahan Kaesang-Erina

Berikut prediksi rute kedua Kirab Pernikahan Kaesang dan Erina dari Loji Gandrung ke Pura Mangkunegaran sepanjang 1,7 kilometer.

  1. Titik awal dari Loji Gandrung, belok ke kiri, berjalan ke arah timur, melalui Jalan Slamet Riyadi
  2. Sampai di pertigaan dekat Naga Tara Elektronik, belok ke kiri, menuju Jalan Kartini
  3. Sampai di perempatan dekat Restoran Atria, belok ke kanan menuju Jalan Ronggowarsito
  4. Setelah berjalan sekira 100 meter, ada perempatan, belok ke kiri, menuju Jalan Diponegoro
  5. Lurus terus sampai ke Pura Mangkunegaran.

Masyarakat yang hendak datang melihat acara Kirab Pernikahan Kaesang dan Erina bisa menanti di Jalan Slamet Riyadi.

Sementara itu, Walikota Solo Gibran Rakabuming Raka mengatakan, pihaknya akan melakukan sterilisasi di sejumlah titik Solo CFD (Car Free Day) di Jalan Slamet Riyadi guna mengurangi kepadatan masyarakat.

“Mungkin ada beberapa yang disterilkan, soalnya (biasanya) ada yang gerombol ya,” kata Gibran, dikutip dari Tribunnews.com. 

Ia juga mengimbau masyarakat yang ingin menonton acara Kirab Pernikahan Kaesang dan Erina untuk tetap tertib agar tidak mengganggu jalannya prosesi kirab.

“Nanti kalau Kaesang lewat ya minggir sik (minggir dulu),” pesan Gibran.

https://travel.kompas.com/read/2022/12/09/173901227/prediksi-titik-kemacetan-di-yogya-dan-solo-saat-pernikahan-kaesang-erina

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke