Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Uni Eropa Setujui Rencana Visa Schengen Digital

KOMPAS.com - Parlemen Uni Eropa (UE) menyetujui rencana digitalisasi visa schengen, atau berpindah dari pengajuan secara fisik dan stiker visa ke sistem digital, Selasa (31/1/2023).

Pengajuan visa schengen secara digital dinilai dapat mempercepat proses, mengurangi biaya yang diperlukan, dan meningkatkan keamanan. 

  • Daftar Dokumen yang Diperlukan untuk Buat Visa Schengen
  • Biaya Bikin Visa Schengen, Syarat Berkunjung ke Sejumlah Negara Eropa

"Melalui digitalisasi proses pengajuan visa untuk wilayah Schengen, rencana tersebut bermaksud untuk mengurangi biaya dan beban dalam proses pengajuan, serta secara bersamaan memastikan adanya penerapan yang sama di seluruh Eropa dan meningkatkan keamanan," bunyi mengumuman dari Parlemen UE, dikutip dari Schengenvisainfo.com, Jumat (3/2/2023).

Dalam sistem ini, pengajuan visa schengen nantinya diproses dalam satu platform online (daring) yang akan menginformasikan soal negara yang akan menerima pengajuan.

Parlemen UE juga akan memastikan bahwa pengajuan visa tertentu tidak akan ditolak lantaran mereka berasal dari IP address yang sama. 

Adapun IP address adalah alamat unik yang mengidentifikasi perangkat di internet atau jaringan lokal, dikutip dari Kompas.com, Rabu (4/1/2023).

Sebagai informasi, dalam rapat Parlemen UE tersebut, sebanyak 34 suara menyatakan setuju, lima suara menyatakan keberatan, dan 20 suara menyatakan abstensi. 

  • 3 Tips Bikin Visa Schengen, Jangan Beri Itinerary Fiktif
  • Kroasia Gabung Jadi Negara Anggota Schengen per 1 Januari 2023

Parlemen UE berencana mengumumkan negosiasi antar-lembaga terkait hal tersebut. Jika tidak ada penolakan maka negosiasi tentang perincian akhir akan dapat dimulai

Untuk diketahui, dilansir dari laman resmi UE, visa schengen adalah visa kunjungan singkat untuk melakukan perjalanan di wilayah Schengen.

Wilayah ini terdiri dari 26 negara, antara lain Austria, Denmark, Perancis, Jerman, Islandia, Italia, Belanda, Swedia, Swiss, dan Norwegia.

https://travel.kompas.com/read/2023/02/03/070500127/uni-eropa-setujui-rencana-visa-schengen-digital

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke