Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jalur Trekking Loh Buaya di Taman Nasional Komodo Dibuka 1 April 2023

KOMPAS.com - Jalur penelusuran hutan dan sabana (trekking) di Loh Buaya, kawasan Taman Nasional (TN) Komodo dibuka bagi wisatawan mulai 1 April 2023.

"Buka, dengan harga trekking baru," ucap Direktur Utama BPOLBF Shana Fatina, saat dikonfirmasi Kompas.com, Jumat (31/3/2023).

  • Itinerary 3 Hari 2 Malam di Labuan Bajo, ke Pantai dan Lihat Komodo
  • 6 Tips Liburan ke Labuan Bajo untuk Pemula, Open Trip atau Solo Trip?

Nantinya wisatawan berkesempatan untuk berjumpa dengan biawak komodo, berbagai jenis ular, dan burung, serta menikmati puncak panorama Loh Buaya.

Adapun untuk tarif, wisatawan harus membayar Rp 200.000 per pemandu wisata, Rp 5.000 trekking, dan Rp 10.000 untuk pengamatan kehidupan liar.

Shana mengatakan, tarif ini masih di luar tiket masuk kawasan TN Komodo.

"Untuk tiket masuk TN Komodo sesuai PNBP (Penerimaan Negara Bukan Pajak)," ucap Shana.

Sedangkan untuk Warga Negara Asing (WNA), tiket masuk yang berlaku yaitu Rp 150.000 untuk Senin-Sabtu dan Rp 225.000 untuk Minggu dan libur nasional.

Berikut sejumlah ketentuan yang harus dipatuhi sebelum dan saat melakukan aktivitas trekking di Loh Buaya:

  • Wisatawan dilarang menimbulkan suara keras dari alat pengeras selama beraktivitas di jalur trekking.
  • Wisatawan dilarang berlarian di sepanjang jalur trekking.
  • Wisatawan dilarang berfoto langsung dengan biawak komodo dalam jarak dekat.
  • Wisatawan dilarang menimbulkan kegaduhan berlebihan.
  • Wisatawan dilarang menerbangkan pesawat udara kecil tanpa awak.
  • Drone boleh dioperasikan dengan izin di Lembah Loh Buaya, hanya untuk keperluan kenegaraan, keamanan, penelitian dan pengelolaan TN Komodo.
  • Wisatawan boleh mengambil foto dan video dengan objek daya tarik wisata alam dengan jarak setidaknya 10 meter dari pengawasan Naturalist Guide.
  • Wisatawan dilarang memisahkan diri dari kelompoknya tanpa pendampingan Naturalist Guide.

https://travel.kompas.com/read/2023/03/31/205000027/jalur-trekking-loh-buaya-di-taman-nasional-komodo-dibuka-1-april-2023

Terkini Lainnya

Panduan Lengkap ke Desa Wisata Koto Kaciak, Simak Sebelum Datang

Panduan Lengkap ke Desa Wisata Koto Kaciak, Simak Sebelum Datang

Travel Tips
Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Travel Update
Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

Travel Update
4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

Travel Tips
Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Jalan Jalan
4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

Travel Tips
Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Travel Update
Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Jalan Jalan
Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Jalan Jalan
 7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

Jalan Jalan
5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

Travel Tips
Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Jalan Jalan
Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Travel Update
Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Travel Update
Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke