Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jumlah Wisman Tembus Batas Psikologis

Kompas.com - 01/04/2010, 15:08 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Jumlah wisatawan mancanegara atau wisman yang tercatat di Badan Pusat Statistik atau BPS pada Februari 2010 dilaporkan menembus batas psikologis 500.000 orang per bulan. Pada Februari 2010, jumlah wisman yang mengunjungi Indonesia mencapai 523.100 orang.

Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Rusman Heriawan mengungkapkan hal tersebut di Jakarta, Kamis (1/4/2010) usai menyampaikan siaran pers tentang inflasi Maret 2010 dan perkembangan ekspor impor Februari 2010.

Menurut Rusman, jumlah wisman tersebut meningkat 24,1 persen di atas jumlah wisman pada Februari 2009, yang mencapai 421.600 orang. Wisman yang datang itu tercatat di 19 pintu masuk utama itu juga meningkat dibandingkan Januari 2010, sekitar 6,1 persen.

Wisman juga masih menyukai Bali. Khusus untuk wisman yang datang ke Bali melalui Bandar udara I Gusti Ngurah Rai pada Februari 2010 naik 30,9 persen dibanding Februari 2009. Jika dibanding Januari 2010, jumlah wisman ke Bali meningkat 7,29 persen, yakni dari 178.400 orang menjadi 191.400 orang pada Februari 2010.

Tingginya jumlah wisman tersebut menambah tingkat penghunian kamar (TPK) yang merupakan salah satu sumber riil kenaikan devisa. TPK hotel berbintang di 17 Provinsi pada Februari 2010 mencapai rata-rata 47 ,15 persen atau naik 0,99 poin dibanding TPK Januari 2009.

"Ini adalah kabar baik. Karena menembus batas psikologis. Batas psikologis memang ada di level 500.000 orang per bulan, karena dengan rata-rata kunjungan 500.000 per bulan akan menjadikan kunjungan wism an dalam setahun mencapai 12 juta orang," ungkapnya.

 

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com