Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Bengawan Solo" Mengalir hingga Qingdao...

Kompas.com - 16/12/2011, 11:23 WIB

Bengawan Solo, riwayatmu ini

sedari dulu jadi

perhatian insani...

Mahakarya legendaris ”Bengawan Solo” ciptaan Gesang pun mengalun merdu dari mulut Tuti Maryati, penyanyi serba bisa Indonesia, di Ballroom Hotel Shangri-La, Qingdao, China, akhir November lalu.

Lantunan suara merdu penyanyi yang dikenal di jalur keroncong itu semakin mencuri hati penonton karena lagu tersebut dinyanyikan dalam bahasa Indonesia dan Mandarin.

Seusai membayangkan kesegaran Bengawan Solo melalui lantunan suara emas Tuti, berikutnya seisi ruangan kembali diajak mendayu lewat lagu ”Es Lilin” (Jawa Barat) dan kemudian berjingkrak dengan lagu” Lisoi” (Batak).

Sebelum sesi nyanyian, tiga penari asal Bandung, Jawa Barat, menarikan tari topeng cirebon dengan gemulai. Dua penari pertama muncul memamerkan paras cantik mereka tanpa topeng sambil berlenggak-lenggok indah. Berikutnya, keduanya mengenakan topeng warna putih yang digambarkan sebagai simbol kebaikan.

Tidak lama setelah itu, muncul penari ketiga. Selanjutnya, mereka bertiga menari dengan gagah sambil mengenakan topeng warna merah. Sesi ini menggambarkan saat manusia terpengaruh kebatilan.

Namun, sesi kebatilan ini tidak lama karena kemudian ketiga penari cantik tersebut melepas topeng dan kembali mempertontonkan paras cantik penuh senyum kepada penonton sembari mengakhiri tarian. Tari topeng mengusung tema kebatilan akan sirna oleh kebaikan.

Belum tuntas menikmati pesona Indonesia yang disuguhkan, warga Qingdao yang kebanyakan pengusaha itu kembali diajak melihat keindahan kain-kain batik Nusantara dengan beragam motif dan warna. Enam model cantik dengan lemah gemulai memamerkan kain karya almarhum Iwan Tirta.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Panduan Lengkap ke Desa Wisata Koto Kaciak, Simak Sebelum Datang

Panduan Lengkap ke Desa Wisata Koto Kaciak, Simak Sebelum Datang

Travel Tips
Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Travel Update
Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

Travel Update
4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

Travel Tips
Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Jalan Jalan
4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

Travel Tips
Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Travel Update
Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Jalan Jalan
Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Jalan Jalan
 7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

Jalan Jalan
5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

Travel Tips
Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Jalan Jalan
Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Travel Update
Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Travel Update
Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com