Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perajin Patung China Kudus Kebanjiran Pesanan

Kompas.com - 20/01/2012, 10:07 WIB
Alb. Hendriyo Widi Ismanto

Penulis

KUDUS, KOMPAS.com- Menjelang Imlek atau tahun baru China, perajin patung ukir di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, kebanjiran pesanan. Dibandingkan hari-hari biasa, pesanan meningkat 50-75 persen.

Sujarwo (35), perajin patung China di Desa Jepang Pakis, Kecamatan Jati, Jumat (20/1/2012), mengatakan, pada hari-hari biasa permintaan patung ukir China dan meja kongco dan makco hanya 1-3 buah per bulan. Namun tiga bulan menjelang Imlek, permintaan mencapai 5-7 buah per bulan.

Pada tiga bulan terakhir ini, permintaan berupa patung panglima perang setinggi 2,5 meter seharga Rp 17,5 juta. Selain itu ada patung-patung mini, yaitu 36 panglima langit setinggi 15 sentimeter yang harga satu setnya Rp 5,4 juta.

"Pesanan berasal dari lokal Kudus, Semarang, dan Jakarta. Sebagian besar pemesan adalah kolektor dan pengurus kelenteng," kata dia.

Ada Attachment Foto:
Patung ukir china kudus.JPG

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Lengkapi Profil
    Lengkapi Profil

    Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com