Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menjadi Makhluk Kecil di Wahana Toy Story Land

Kompas.com - 21/03/2012, 05:20 WIB
Iskandar Zulkarnaen

Penulis

KOMPAS.com - Secarik kertas kuning berukuran raksasa tertempel di ujung jalan, dilatari tanaman rumput setinggi tiga meter. "This way". "Lewat sini". Begitu pesan yang tertulis di atas kertas. Petunjuk arah itu ditulis oleh Andy, tokoh penting dalam trilogi film Toy Story.

Setelah melewati kertas raksasa tadi, saya langsung merasa menjadi seperti mainan kecil yang masuk ke dalam zona raksasa. Inilah wahana terbaru Toy Story Land yang dibuka pertama kali pada bulan November 2011. Di kawasan Asia, Toy Story Land hanya bisa dinikmati di Disneyland Hongkong.

1332238054236521940
Jalan menuju Toy Story Land melewati terowongan kereta api yang mengitari kawasan Disneyland Hongkong. (KOMPAS.com/iskandarjet)

Di bagian paling depan, terlihat mainan raksasa Woody setinggi enam meter yang  tersenyum lebar menatap orang-orang yang lalu-lalang di bawahnya. Saat saya berdiri di dekatnya, suara Woody terdengar keras menyambut setiap pengunjung lewat. yang masuk ke wahana terbaru Toy Story Land di Disneyland Hongkong.

Jenny Dam dari Disneyland Hongkong menjelaskan, konsep wahana kelima ini memang cukup unik. Setiap pengunjung yang masuk dianggap sebagai mainan bagi Woody, Buzz Lightyear dan kawan-kawan (kebalikan dari keadaan di film Toy Story, di mana Woody berperan sebagai mainan bagi Andy).

1332238261588508625
Woody menyambut para pengunjung dengan suaranya yang khas. (KOMPAS.com/iskandarjet)
1332239534713986159
Suasana di Toy Story Land saat hujan turun. (KOMPAS.com/iskandarjet)

Di wahana eksklusif ini, semua mainan milik Andy dibuat dalam ukuran raksasa. Ada mainan yang bisa dinaiki, ada juga yang dibuat sebagai obyek foto. Ornamen-ornamen di sekitarnya juga dibuat dalam ukuran super besar. Misalnya papan alfabet raksasa yang dipasang di dekat Woody.

Sedikitnya ada tiga permainan yang bisa Anda nikmati di sini. Pertama ada Slinky Dog Spin baru yang bergerak memutar naik-turun. Slinky seakan mencoba mengejar buntutnya sendiri dengan suara gonggongan yang terdengar selama mesin berputar.

1332239612441758760
Permainan Slinky Dog Spin. (KOMPAS.com/iskandarjet)

Permainan tersebut tidak ekstrem dan bisa dinaiki oleh semua umur. Setelah melakukan pemanasan di Slinky Dog Spin, saya bergegas mencoba permainan berikutnya, yaitu Toy Soldier Parachute Drop. Tapi berhubung hujan masih membayangi komplek Disneyland, saya harus berteduh beberapa kali sambil menikmati popcorn dalam kemasan Mickey berukuran besar yang bisa dibeli di tempat jajan Jessie's Snack Roundup.

Toy Soldier Parachute Drop adalah permainan yang cukup memicu adrenaline, sehingga memerlukan persyaratan tertentu untuk bisa menyicipinya.

Permainan yang memiliki parasut raksasa ini akan membawa pengunjung yang naik untuk menikmati petualangan terbang tinggi. Bentuk permainannya seperti permainan Hysteria di Dufan. Setiap orang duduk di dalam parasut dengan kaki terjulur tanpa pijakan. Setelah sang sersan berteriak memberi komando, keenam parasut akan naik-turun dengan kecepatan tertentu. Lalu saat berada di ketinggian 25 meter, parasut itu dilepas jatuh dalam simulasi jatuh yang membuat pengunjung berteriak histeris.

1332239675742113414
Permainan Toy Soldier Parachute Drop. (KOMPAS.com/iskandarjet)

Setelah itu, saya memberanikan diri menaiki RC Racer, mobil-mobilan yang melesat di lintasan berbentuk "U" sepanjang 27 meter. Ada 20 tempat duduk dengan pengaman ganda di RC Racer. Permainan ini menurut saya paling ekstrem dibandingkan permainan lain di Disneyland Hongkong. Atau kurang lebih sama menantangnya dengan Space Maountain yang ada di Tomorrow Land.

Tubuh saya terpontang-panting mengikuti gerakan cepat mobil yang melesat naik ke ujung atas, lalu bergerak mundur ke ujung di belakang. Rasa takut membayangi, khususnya saat mobil-mobilan ini dalam posisi vertikal di kedua ujung lintasan. Setelah turun, saya menyempatkan berpose di mobil RC Racer.

13322397192027880171
Seorang pengunjung sedang mengabadikan permainan RC Racer. (KOMPAS.com/iskandarjet)

Bila anak-anak Anda tidak bisa menikmati wahana ekstrem di sini, Anda masih bisa berfoto bersama maskot Woody dan Jessy di Barrel of Fun. Tapi menurut saya, maskot kedua tokoh Toy Story ini kurang mirip dengan aslinya. Lalu ada atraksi Toy Story Boot Camp yang didemontrasikan oleh empat orang petugas berkarakter mainan tentara milik Andy. Di sini, anak-anak akan dilibatkan dalam tantangan 'sersan mencari tentara baru'. Dan masih ada beberapa atraksi menarik lainnya.

13322397741820071190
Para tentara mainan Andy bermain bersama anak-anak di tantangan Toy Story Boot Camp. (KOMPAS.com/iskandarjet)

Dan sebagai buah tangan, Anda bisa berbelanja di toko merchandise Toy Story Land yang menyediakan hampir 130 jenis permainan.

Berikut beberapa fakta unik seputar Toy Story Land di Disneyland Hongkong:

  • Semua musik yang Anda dengan di Toy Story Land didasarkan pada tema lagu asli buatan Randy Newman di film Toy Story.
  • Di kawasan Toy Story Land, terdapat telapak kaki Andy (anak kecil berusia delapan tahun pemilik Woody di film Toy Story 2) berukuran lebih dari 10 meter.
  • Figur Rex berukuran setengah dari ukuran asli Tyrannosaurus Rex, tapi wajahnya jauh dari kesan garang.
  • Figur Woody raksasa di pintu masuk dibuat berdasarkan model komputer dari film 3D Toy Story.
  • Tanda PL21696 di model pesawat di pendaratan parasut tentara mainan mengacu pada tanggal peluncuran film Toy Story di Hong Kong.
  • Patung Slinky Dog mempunyai berat 16 ribu kali lebih mainan Slinky Dog asli.
  • Permainan RC Car mempunyai berat hampir sembilan kali mobil Formula Satu dan hampir 2300 kali dari versi mainannya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kampoeng Kaliboto Waterboom: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Kampoeng Kaliboto Waterboom: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Aktivitas Wisata di The Nice Garden Serpong

Aktivitas Wisata di The Nice Garden Serpong

Jalan Jalan
Delegasi Dialog Tingkat Tinggi dari China Akan Berwisata ke Pulau Padar Labuan Bajo

Delegasi Dialog Tingkat Tinggi dari China Akan Berwisata ke Pulau Padar Labuan Bajo

Travel Update
The Nice Garden Serpong: Tiket Masuk, Jam Buka, dan Lokasi

The Nice Garden Serpong: Tiket Masuk, Jam Buka, dan Lokasi

Jalan Jalan
Cara ke Sukabumi dari Bandung Naik Kendaraan Umum dan Travel

Cara ke Sukabumi dari Bandung Naik Kendaraan Umum dan Travel

Travel Tips
Pengembangan Bakauheni Harbour City di Lampung, Tempat Wisata Dekat Pelabuhan

Pengembangan Bakauheni Harbour City di Lampung, Tempat Wisata Dekat Pelabuhan

Travel Update
Asita Run 2024 Digelar di Bali Pekan Ini, Terbuka untuk Turis Asing

Asita Run 2024 Digelar di Bali Pekan Ini, Terbuka untuk Turis Asing

Travel Update
13 Telur Komodo Menetas di Pulau Rinca TN Komodo pada Awal 2024

13 Telur Komodo Menetas di Pulau Rinca TN Komodo pada Awal 2024

Travel Update
Tanggapan Kemenparekraf soal Jam Kerja 'Overtime' Sopir Bus Pariwisata

Tanggapan Kemenparekraf soal Jam Kerja "Overtime" Sopir Bus Pariwisata

Travel Update
Tip Jalan-jalan Jenius ke Luar Negeri, Tukar Mata Uang Asing 24/7 Langsung dari Aplikasi

Tip Jalan-jalan Jenius ke Luar Negeri, Tukar Mata Uang Asing 24/7 Langsung dari Aplikasi

BrandzView
Vietnam dan China Siap Bangun Jalur Kereta Cepat Sebelum 2030

Vietnam dan China Siap Bangun Jalur Kereta Cepat Sebelum 2030

Travel Update
Libur Lebaran, Tren Kunjungan Wisatawan di Labuan Bajo Meningkat

Libur Lebaran, Tren Kunjungan Wisatawan di Labuan Bajo Meningkat

Travel Update
ASDP Catat Perbedaan Tren Mudik dan Arus Balik Lebaran 2024 Merak-Bakauheni

ASDP Catat Perbedaan Tren Mudik dan Arus Balik Lebaran 2024 Merak-Bakauheni

Travel Update
5 Tempat Wisata Hits dan Instagramable di Cianjur

5 Tempat Wisata Hits dan Instagramable di Cianjur

Jalan Jalan
10 Bandara Tersibuk di Dunia 2023, Banyak di AS

10 Bandara Tersibuk di Dunia 2023, Banyak di AS

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com