Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Segarnya "Escaping" ke Javana Spa

Kompas.com - 21/04/2012, 16:52 WIB

KOMPAS.com - Dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat. Anda bisa memulainya di saat libur akhir pekan. Caranya? Dengan merelaksasi pikiran dan perasaan, serta detoksifikasi tubuh dari racun-racun yang selama ini terserap tubuh kita akibat stres, polusi, dan juga makanan tak sehat.

Anda bisa memilih sejumlah resort yang menawarkan fasilitas spa atau perawatan tubuh yang tersebar di kawasan Jakarta, Bogor, Tangerang, Depok, ataupun Bekasi. Salah satu yang bisa dipilih adalah resort perawatan tubuh di kawasan wisata Cidahu, Sukabumi, Javana Spa.

Lokasinya di Kawasan Cidahu sesungguhnya tak terlalu jauh dari Jakarta. Lepas dari Tol Jagorawi, arah yang dituju adalah kawasan Sukabumi. Tepatnya daerah konservasi alam Taman Nasional Halimun Gunung Salak.

Dan sesuai harapan, lepas dari gugusan beton kota metropolitan, kita bisa menghirup sejuknya udara alam Sukabumi. Pepohonan besar tampak tertata rapi seakan memagari jalan berkelok menuju resort.

Resort yang terletak di kaki Gunung Salak ini berdiri sejak 20 tahun lalu. Pemiliknya menginginkan resort ini menjadi sumber energi bagi penyembuhan dan pembaharuan pengunjungnya.

Berdiri di atas lahan seluas 123 hektar, sejauh mata memandang di kawasan resort hanyalah Gunung Salak dengan vegetasinya nan rimbun dan asri. Kabut yang turun di sepanjang hari, menambah sejuk udara.

Kontur tanah pegunungan yang berundak-undak tak diubah banyak arsitek resort untuk dalam mengatur tata letak bangunan dan justru dimanfaatkan dengan baik.

Hampir setiap ruas jalan-jalannya terdapat anak tangga. Tujuannya, agar para pengunjung aktif bergerak dan berkeringat.

Menambah indah pemandangan, taman ala Jepang nan cantik mengelilingi bangunan spa, memesona mata, membuai pandangan.

Resort ini tak hanya menyediakan segala rupa perawatan tubuh. Mulai dari spa lounge, kolam whirl pool, sauna, aneka sarana untuk perawatan kecantikan dari ujung rambut sampai ujung kaki. Juga, sarana untuk olah kebugaran.

Ada tiga jenis spa time, yaitu whirl pool atau dalam bahas Jepang disebut jacuzzi, onsen, atau biasa disebut dengan berendam di air belerang, dan berenang. Untuk mendapatkan fisik sehat, tentunya harus ditunjang makanan bergizi. Yang juga tak kalah penting adalah makanan atau sebutannya food spa.

Benar kiranya yang diungkapkan Ludwig Andreas Feuerbach, seorang filsuf dan rohaniawan asal Jerman di awal abad 18, "You are What You Eat". Jika menginginkan tubuh dan kehidupan yang sehat, jagalah makanan yang masuk ke tubuh Anda.

Di hari kedua di Javana Spa, jadwal tamu resort adalah trekking menuju air terjun yang jarak tempuhnya sekitar 45 menit dari resort.

Taman Nasional Gunung Halimun merupakan perwakilan tipe ekosistem hutan hujan dataran rendah, hutan sub-montana, dan hutan montana di Jawa.

Hampir seluruh hutan di taman nasional ini berada di dataran pegunungan dengan beberapa sungai dan air terjun, yang merupakan perlindungan fungsi hidrologis di Kabupaten Bogor, Lebak, dan Sukabumi.

Jalan pagi menuju air terjun, ternyata sangat menyenangkan. Trek yang dilalui tidak sulit. Hanya saja agak licin, dan basah. Jejak yang ditinggalkan hujan subuh tadi.

Turunan menuju air terjun ternyata curam dan licin. Hati-hati, ya.

Oh ya, pihak Javana Spa menyebut air terjun yang biasa dikunjungi adalah air terjun nomor dua. Penamaan didasarkan urutan penemuannya saat resort akan dibangun.

Untuk menghangatkan tubuh yang terkena air terjun nan dingin, guide yang menuntun kami, menyiapkan teh jahe hangat manis. Sedap.

Tujuan utama pengunjung di resort ini, adalah perawatan tubuh yang komprehensif. Mulai dari pijat, creambath, yoga, aerobik dan sebagainya.

Penulis memulainya dari pijat dulu. Terapi pijat mampu membantu pemulihan fungsi fisik maupun psikis.Tekanan-tekanan di otot-otot dan saraf-saraf membantu merelaksasi tubuh. Sementara minyak aromaterapi, mengoptimalkan manfaat positif pada tubuh. Aroma atau keharuman atas zat tertentu dapat menimbulkan efek kuat terhadap emosi.

Keharuman minyak pijat ditangkap reseptor di hidung, kemudian memberi informasi pada otak otak yang mengontrol emosi dan memori maupun memberikan informasi juga ke hipotalamus yang merupakan pengatur sistem internal tubuh , termasuk sistem seksualitas, suhu tubuh, dan reaksi terhadap stres.

Efek aromaterapi apa yang Anda butuhkan tinggal pilih. Lavender bersifat sedatif, antidepresan, antiseptik yang biasa digunakan untuk nyeri kepala, dan stress. Rosemary sebagai stimulan, dan analgesik digunakan untuk nyeri kepala dan otot. Pepermint sebagai decongestan, antispasmodik. Stimulan digunakan untuk mengatasi mual, kelelahan mental. Eukaliptus sebagai antidepresan. Rose sebagai antidepresan.

Dari ritual pijat, treatment yang bisa dipilih selanjutnya herbal blanket. Sejenis treatment menggunakan selimut hangat yang berisi ramuan untuk menetralisir tubuh dari racun-racun dan juga mempercantik kulit.

Selama dibalut selimut hangat sekitar 30-45 menit, terapis kemudian memijat wajah. Ini baru namanya relaksasi.

Oh ya, jangan habiskan waktu di dalam kamar resort. Keluarlah, dan nikmati pemandangan Kota Sukabumi dari teras di Javana Spa.

Sehat, bugar dan cantik, tiga kata yang harus dibawa pulang dari "escaping" ke Javana Spa.

Setelah serangkaian spa, termasuk food spa, tinggal memaksimalkan dengan olahraga yang dapat meningkatkan kebugaran tubuh.

Misalnya latihan aerobik yang pada dasarnya adalah jenis gerak badan yang membuat jantung memompa dan meningkatkan asupan oksigen.Spesialis Sports Medicine dari Mayo Clinic, Edward Laskowski mengungkapkan saat olahraga aerobik, kita menggunakan kelompok otot besar, seperti tangan dan kaki.

Selain itu, olahraga aerobik menantang kerja jantung dengan cara positif. Olahraga ini menstimulasi jantung untuk kuat dan efisien.Karena lebih kuat dan efisien, jantung jadi mampu memompa lebih banyak darah dan tak perlu bekerja keras saat istirahat atau latihan. Itu sebabnya, jantung kuat dan sehat adalah alasan kita bisa hidup lebih lama dan lebih sehat.

Masih ada waktu hingga sore hari sebelum kembali ke Jakarta. Rangkaian berikutnya, yoga dan perawatan rambut.

Salah satu bagian dari yoga adalah proses stretching. Proses ini berguna melepaskan asam laktat yang biasanya menyebabkan kekakuan, ketegangan, sakit dan kelelahan. Selain itu, yoga juga meningkatkan berbagai gerakan dan lubrikasi di sendi.

Stretching pada yoga tidak hanya untuk otot tapi juga seluruh sel-sel tubuh Anda. Dalam suatu studi ditemukan bahwa terdapat peningkatan fleksibilitas sebesar 35 persen setelah 8 bulan melakukan yoga. Keuntungan yang paling besar adalah fleksibilitas di pundak dan badan.

Beberapa gaya yoga menggunakan teknik meditasi khusus untuk membuat pikiran yang sering stres menjadi lebih tenang. Gaya yoga lainnya juga tergantung pada teknik bernafas yang mendalam untuk memfokuskan pikiran sehingga membuat pikiran menjadi lebih tenang.

Menutup akhir pekan ini adalah ritual perawatan rambut, tak hanya membuat tampilan rambut lebih sehat dari luar. Tapi pijatan yang tepat dapat merangsang pertumbuhan rambut sekaligus menguatkannya dari akar rambut. (Fitri Oktarini/Reni Desima Aritonang)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com