Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PHRI: Paket Kuliner Tingkatkan Hunian Hotel

Kompas.com - 14/08/2012, 20:04 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) menilai paket wisata kuliner di hotel-hotel potensial mendongkrak tingkat hunian yang diprediksikan akan turun pada sepekan sebelum Lebaran 2012.

Ketua Umum PHRI Yanti Sukamdani, di Jakarta, Selasa (14/8/2012) memprediksikan tingkat hunian hotel-hotel di seluruh Indonesia bakal turun selama sepekan sebelum Lebaran sehingga harus disiasati dengan penawaran paket wisata kuliner.

"Untuk mendongkrak penurunan tingkat hunian hotel pada sepekan sebelum lebaran, umumnya hotel-hotel memberikan paket wisata kuliner," katanya.

PHRI sejak beberapa waktu lalu memprediksikan pada kurun sepekan sebelum hari raya, tingkat hunian hotel akan turun alias sepi.

Menurut Yanti, paket wisata kuliner di hotel akan menjadi salah satu upaya yang efektif untuk mendongkrak pendapatan pelaku industri perhotelan di Tanah Air. "Selain menawarkan paket wisata kuliner di hotel-hotel juga ada beberapa hotel menyelenggarakan safari Ramadhan," katanya.

Meski begitu, Yanti menekankan, fungsi MICE (Meeting, Incentive, Conference and Exhibition) di hotel-hotel juga masih tetap berjalan selama Ramadhan.

"Meeting tetap ada karena ada hal-hal yang tidak bisa dibatalkan, ada memang acara yang sudah di-arrange jauh-jauh hari sebelumnya. Jadi yang seperti ini tetap jalan terus," katanya.

Yanti menambahkan, secara keseluruhan pengaruh puasa dan lebaran yang tahun ini bersamaan dengan bulan-bulan peak season liburan hanya sedikit memberikan pengaruh pada penurunan tingkat hunian hotel.

"Tidak banyak pengaruh, hanya memang untuk wisnus ada sedikit pengaruh tetapi mereka tetap traveling meski berkurang," katanya.

Sedangkan untuk wisman tetap berjalan seperti biasa karena umumnya sudah melakukan pemesanan jauh-jauh hari sebelum kedatangan mereka ke Indonesia.

Sampai semester I tahun ini, PHRI mencatat tingkat hunian hotel di seluruh Indonesia rata-rata 65 persen. "Sebagian besar yang diminati adalah hotel bintang 2, bintang 3, dan terutama budget hotel, meskipun hotel bintang 3 dan bintang 4 tetap juga diminati," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com